Bintang film Home Alone, Macaulay Culkin, kabarnya akan bergabung dengan series adaptasi live action Fallout untuk season 2. Setelah The Last of Us yang tayang di platform streaming HBO series Fallout jadi adaptasi game lainnya yang berhasil meraih kesuksesan besar. Adaptasi live action Fallout season 1 sendiri rilis perdana pada April 2024 kemarin. Alur ceritanya sendiri memang tidak sepenuhnya adaptasi dari gamenya mengingat series ini berfokus pada sosok Lucy.
Meskipun begitu, Fallout sendiri berhasil menghadirkan alur cerita original yang menarik dan berhasil mendapatkan sambutan positif dari para fans. Di sisi lain, seriesnya juga berhasil menghadirkan berbagai elemen yang ada di gamenya. Saat ini, seriesnya sendiri sedang bersiap untuk menghadirkan season 2 setelah pihak Amazon memberikan lampu hijau untuk hal tersebut. Berkaitan dengan season 2 ini muncul kabar mengejutkan tentang cast baru yang akan bergabung.
Dalam laporan dari Deadline bintang film Home Alone, Macaulay Culkin, kabarnya akan bergabung untuk series Fallout season 2 mendatang. Meskipun begitu, sayangnya tidak diketahui peran apa yang akan dihadirkan oleh sang aktor di season 2 series tersebut. Di sisi lain, Macaulay Culkin sendiri sudah tidak asing untuk bekerja sama dengan Prime Video di mana dia juga banyak mengerjakan berbagai proyek dengan platform streaming tersebut.
Fallout sendiri menghadirkan cerita tentang sosok Lucy, seorang wanita yang merupakan bagian vault dweller atau pekerja di dalam sebuah bunker dlam cerita Fallout. Setelah sekian lama dia berada di sana Lucy kemudian harus keluar dari Vault 33 tempat dia tinggal. Hal ini karena dia mengetahui ayahnya diculik dan dia pun harus menyelamatkannya.
Petualangan Lucy di Wasteland pun dimulai di mana dia banyak mengalami berbagai pengalaman dan hal yang luar biasa. Contohnya bagaimana dia bertemu dengan Cooper Howard alias The Ghoul, sosok yang sudah bertahan di Wasteland selama ratusan tahun. Dia juga bertemu dengan kelompok populer Brotherhood of Steel yang memiliki armor dahsyat untuk menghadapi para monster mengerikan. Kita nantikan saja ya Geeks kabar kelanjutan dari proses produksi seriesnya.