Meskipun Venom The Last Dance akan menjadi akhir dari cerita Eddie Brock dan venom, tetapi hal ini rasanya berbeda dengan Knull. Menurut informasi yang ada justru film ini akan jadi momen awal cerita Knull. Kabar tersebut pertama kali dihadirkan oleh IGN dalam surat elektronik atau e-mail yang dikirim oleh sang sutradara sekaligus penulis filmnya, Kelly Marcel. Menurutnya, film Venom The Last Dance jadi awal bagi alur cerita Knull.
“Satu film tidak akan bisa memberikan keadilan bagi karakternya. Kami selalu menyadari sosok Knull, namun kami tahu bahwa kami membutuhkan landasan karakter Venom, dan juga hubungannya dengan Eddie, sebelum kemudian mulai memperkenalkannya. Ini hanya awal bagi Knull,” seperti yang ditulis oleh IGN dalam artikelnya. Menariknya adalah dalam surat tersebut juga sang sutradara sempat menyinggung tentang ‘King in Black.’
Menurut Kelly, alur cerita ‘King in Black’ terlalu besar untuk kemudian hanya ditampilkan satu kali saja dan kemudian selesai. Jadi, dalam hal ini, film Venom The Last Dance akan mulai memperkenalkan Knull namun kita hanya akan melihat bagian permukaannya saja. Informasi ini bisa berarti dua hal. Pertama, alur cerita Venom belum benar-benar selesai pasca The Last Dance.
Sempat muncul spekulasi yang menyebutkan jika Venom The Last Dance akan memang selesai di Sony’s Spider-Man Universe atau SSU. Tetapi, karakternya akan kemudian muncul di MCU. Tom Hardy sendiri memang juga sudah menyatakan bahwa ini adalah momen terakhirnya berperan sebagai Eddie Brock. Namun, apakah kemudian akan ada perubahan yang terjadi masih harus kita tunggu. Kedua adalah Sony kemungkinan akan menghadirkan film khusus dari sosok Knull.
Pasca Knull muncul di film Venom The Last Dance sosok monster itu kemungkinan akan muncul dalam film solonya. Dengan pernyataan dari sang sutradara film The Last Dance, yang menyebutkan jika cerita ‘King in Black’ terlalu besar untuk hanya dihadirkan satu kali, artinya kita bisa jadi akan melihat alur cerita tersebut dalam proyek film selanjutnya. Apakah kemudian ceritanya akan menjadi bagian dari MCU atau SSU masih harus kita tunggu.