Untuk mulai proses promosi season 2 dari series Peacemaker sang sutradara, James Gunn perkenalkan sosok karakter misterius. Musim terbaru dari series Peacemaker sendiri akan rilis pada 2025 mendatang. James Gunn kemudian memberikan berbagai kabar terbaru mengenai proses produksi dari series tersebut. Contohnya adalah foto dari kostum baru Peacemaker, helm, dan juga informasi bahwa filmnya akan rilis enam bulan pasca film Superman.
Sekarang, James Gunn memberikan sinyal bahwa season 2 dari Peacemaker kemungkinan akan menghadirkan sosok karakter baru. Melalui akun Twitter miliknya, James Gunn membagikan sebuah foto. Dalam foto tersebut nampak sosok karakter misterius yang sedang duduk di depan sebuah api unggun. Fotonya sendiri nampak memperlihatkan bagian belakang dari karakternya dan nampak pakaian yang dia kenakan rusak. Rambut dari karakternya sendiri terlihat panjang serta terdapat aksesoris bulu di lengannya.
Meskipun informasi yang Gunn hadirkan mengenai karakter misterius tersebut masih sangat sedikit, namun para fans tidak berhenti untuk berspekulasi. Dari sekian banyak karakter yang muncul dalam spekulasi para fans beberapa merupakan karakter yang memang kurang begitu dikenal. Contohnya adalah Long Shadow, musuh bebuyutan dari Firestorm yaitu Bison, sosok karakter superhero mistis Manitou Raven, bahkan Apache Chiefdari Super Friends.
Salah satu pengguna Twitter menebak bahwa sosok misterius tersebut kemungkinan adalah Black Bison. Dalam cerita komiknya, Black Bison alias John Ravenhair merupakan sosok villain yang tubuhnya dirasuki oleh jiwa atau arwah dari kakek moyangnya. Penampilan dari Black Bison dianggap memiliki kemiripan dalam segi desain, terutama gaya rambut, dengan sosok karakter misterius tersebut. Namun, kita masih harus menunggu informasi resmi mengenai siapa karakter misterius itu.
James Gunn memang merupakan sosok sutradara atau pembuat film yang sering menghadirkan berbagai karakter underrated dan tidak terkenal menjadi karakter favorit. Peacemaker adalah contoh nyata dari hal ini. Sebelumnya, Peacemaeker merupakan karakter yang tidak banyak orang lain ketahui. Namun, semenjak kemunculannya di film The Suicide Squad dan diperankan oleh John Cena serta bagaimana penampilan karakternya sangat memukau membuat Peacemaker sekarang jadi salah satu karakter populer.