Falcone menjadi keluarga kriminal yang sangat dihormati di universe Batman dan series The Penguin perkenalkan beberapa anggota keluarga mafia ini. Series The Penguin menghadirkan alur cerita tentang bagaimana Oz alias Penguin dalam upaya merebut kekuasaan dunia kriminal di kota Gotham. Oz sendiri sebelumnya bekerja untuk keluarga kriminal Carmine Falcone. Dalam series The Penguin dan film The Batman kita kemudian diperkenalkan dengan beberapa anggota keluarga kriminal Falcone ini. Siapa saja?
6Sofia Falcone

Anggota keluarga kriminal Falcone yang diperkenalkan di series The Penguin yang pertama adalah Sofia Falcone yang diperankan oleh aktris Cristin Milioti. Sofia Falcone sendiri merupakan putri sekaligus anak kedua dari Carmine Falcone. Kemudian, dia juga akan menjadi sosok yang akan bersaing dengan OZ dalam upayanya untuk mengambil alih kekuasaan dunia kriminal di kota Gotham.
Sofia berusaha untuk mengambil alih tampuk kekuasaan yang ditinggalkan oleh sang ayah. Inilah yang kemudian akan membuat Sofia kemudian menjadi “antagonis” utama dalam cerita The Penguin. Sofia Falcone sendiri pertama kali diperkenalkan dalam cerita The Long Halloween dan sekuelnya, Batman: Dark Victory. Kedua cerita itu nampaknya memberikan pengaruh sangat besar terhadap karakter Sofia di series The Penguin.
Dalam cerita Dark Victory dia diperkenalkan sebagai antagonis utama yang kemudian terungkap bahwa dialah sosok di balik identitas the Hangman, sosok pembunuh berantai misterius yang mengincar para anggota kepolisian di wilayah kota Gotham. Dalam episode perdana The Penguin sendiri sudah memperlihatkan jika Sofia adalah sosok The Hangman dan sudah mendekam di Arkham. Namun, bagaimana kemudian dia bisa keluar dan bertemu dengan Oz masih bekum diketahui.