Marvel Studios sudah mempersiapkan beberapa film baru yang akan rilis di MCU dan jadi bagian dari Phase yang akan datang. Marvel Studios sempat mendapatkan hasil yang kurang memuaskan di beberapa tahun belakangan. Banyak proyek film dan series mereka yang mendapatkan hasil buruk dan tanggapan negatif. Meskipun begitu, berdasarkan informasi yang diketahui sejauh ini Marvel Studios sudah mempersiapkan beberapa film baru untuk Phase MCU selanjutnya. Apa saja?
7Captain America Brave New World – 14 Februari 2025
Film baru MCU yang akan datang pertama adalah film keempat dari series Captain America yaitu Captain America Brave New World. Ini akan jadi film MCU pertama yang rilis di tahun 2025 mendatang sekaligus jadi film MCU pertama pasca film mutant Deadpool & Wolverine. Film ini merupakan kelanjutan dari apa yang sebelumnya muncul dalam series The Falcon and The Winter Soldier.
Dalam seriesnya, kita melihat bagaimana Sam Wilson harus bergelut dengan situasi dan kondisi yang ada di mana mayoritas tidak setuju jika dia menjadi penerus Steve Rogers. Hal ini pun kemudian berlanjut dalam film Brave New World. Dari trailer resmi yang muncul beberapa waktu lalu kita bisa melihat bagaimana Sam bahkan harus berurusan dengan sang presiden Amerika baru, Thunderbolt Ross.
Konflik antara Ross dan Sam jadi sorotan utama dalam ceritanya meskipun ada beberapa elemen cerita lainnya yang akan muncul. Contohnya adalah bagaimana Ross akan berubah menjadi Red Hulk, kembalinya The Leader, dan tentunya kemunculan karakter villain baru yaitu Sidewinder yang diperankan oleh Giancarlo Eposito. Meskipun belum ada konfirmasi resmi, namun kabarnya kemunculan Red Hulk di film ini akan menjadi jalan bagi kemunculannya di proyek film lain yaitu Thunderbolts*.