Setelah libur selama satu pekan akhirnya manga One Piece kembali dengan chapter baru dan ada beberapa informasi penting dari spoiler yang muncul. Dalam chapter sebelumnya kita melihat bagaimana Luffy dan Bonney berusaha untuk menyingkirkan Saint Saturn. Kita juga kemudian meliha bagaimana Vegapunk menjelaskan bahwa siapapun yang menemukan One Piece akan memiliki dampak signifikan terhadap dunia.

1Spoiler One Piece 1122

Lalu, apa yang terjadi pada chapter selanjutnya? Menurut informasi awal spoiler yang ada manga One Piece 1122 akan menghadirkan beberapa poin menarik. Pertama adalah kita akan melihat momen kelanjutan pertarungan antara sang robot kuno Emeth menghadapi Gorosei. Sebelumnya, kita melihat bagaimana Emeth bersiap untuk menghadapi Gorosei setelah dia mengingat kembali pesan dari joy Boy.

Pesan tersebut tidak lain untuk menggunakan sesuatu yang sudah dipersiapkan sejak ratusan tahun lalu dan digunakan ketika momennya sudah tepat. Dalam pertarungan menghadapi para Gorosei, Emeth pun kemudian menggunakan kekuatan Haki yang sangat dahsyat. Ternyata, serangan Haki dahsyat tersebut memang sudah sejak lama disegel oleh Joy Boy untuk digunkan ketika momennya tepat.

Akibat dari serangan Haki tersebut, mayoritas para Gorosei pun kemudian terhempas jauh bahkan hingga kembali ruangan mereka di Mary Geoise. Selain itu, akibat serangan masif Haki tersebut membuat para Gorosei tersebut pun kembali ke wujud manusianya kecuali Saint Saturn. Gorosei tersebut diperlihatkan masih tertinggal di pulau Egghead. Saturn sendiri sebelumnya terkena serangan dahsyat kombinasi dari Bonney dan Luffy.

Dengan tidak ada lagi ancaman yang ada akhirnya kru bajak laut Topi Jerami resmi berhasil pergi dari pulau Egghead. Terakhir kita bisa melihat kembali wujud dari Joy Boy. Meskipun masih dalam bentuk siluet, namun kita bisa melihat bentuk yang lebih jelas dari siluet tersebut. Sayangnya, pekan depan juga manga One Piece harus kembali jeda yang merupakan libur dari pihak majalah.

Spekulasi – Ke Halaman 2

Kembali
Irvan
Irvan adalah content writer yang berpengalaman lebih dari 5 tahun di bidang pop culture termasuk film, otaku stuff dan gaming. Di Greenscene, Irvan berfokus untuk coverage di topik seputar Otaku.