Film Deadpool & Wolverine memperkenalkan tim variant dari Deadpool yaitu Deadpool Corps dan ada sederet aktor yang berperan di balik mereka. Menjadi salah satu film yang sangat dinantikan di tahun 2024 membuat Deadpool & Wolverine memang memunculkan banyak hal yang luar biasa. Salah satunya adalah filmnya memperkenalkan tim berisi variant dari Deadpool yaitu Deadpool Corps. Menariknya adalah terdapat sederet aktor yang berperan dibalik Deadpool Corps tersebut. Siapa saja?
9Peggy Sebagai Dogpool
Aktor dibalik Deadpool Corps yang pertama adalah Peggy yang berperan sebagai Dogpool. Ini merupakan salah satu variant Deadpool yang cukup dinantikan di filmnya. Dari namanya saja banyak Geeks yang tentunya sudah menduga jika Dogpool mempunyai kedekatan khusus dengan Wade Wilson alias Deadpool. Namun, sebenarnya, dia adalah varian anjing super dari Deadpool yang berasal dari multiverse Marvel.
Variant anjing dari Deadpool ini memiliki nama Wilson. Yang membedakan antara Dogpool dan Deadpool adalah Dogpool mendapatkan kekuatan supernya setelah dia terlibat dalam serangkaian eksperimen Inhuman. Hasilnya dia menjadi anjing yang mempunyai kemampuan healing factor layaknya Deadpool di Universe utama. Yang lebih menariknya lagi, dia bahkan terlihat mengenakan kostum berwarna merah dan hitam seperti sosok Deadpool.
Dalam film Deadpool & Wolverine karakter Dogpool ini diperankan oleh seekor anjing bernama Peggy. Dia merupakan keturunan dari British Dog yang lahir di tahun 2018. Peggy memiliki julukan sebagai ‘British Ugliest Dog’ atau ‘anjing British paling buruk rupa.’ Nama pemilik dari Peggy sendiri adalah Holly Middleton dan dia pertama kali menemukan Peggy di tempat sampah saat usianya enam bulan.