Melalui event San Diego Comic-Con 2024 yang kini tengah berlangsung, DC Studios secara resmi mengungkapkan logo baru mereka dalam panel yang dipimpin oleh Jim Lee. Logo ini menggabungkan elemen klasik dari merek DC Comics dengan sentuhan modern yang menegaskan identitas baru dari studio film milik Warner Bros. tersebut.

Logo baru ini menandai era baru bagi DC Studios, yang kini dipimpin oleh James Gunn dan Peter Safran sebagai co-CEO. Gunn dan Safran telah membawa visi baru untuk DC Universe (DCU) yang akan mencakup film, acara televisi, dan video game dengan kontinuitas yang sama.

Disisi lain, David Zaslav, bos Warner Brothers, mengungkapkan dalam pertemuan perusahaan yang berlangsung pada Februari lali menyatakan bahwa visi Gunn dan Safran untuk DC Studios sangat menjanjikan. “Ada banyak yang akan Anda dengar dari mereka dalam beberapa bulan ke depan… Kami akan memiliki James dan Peter untuk membawa Anda melalui spektrum penuh visi apa yang mereka lihat selama 10 tahun ke depan,” katanya.

Dalam wawancara terpisah, Peter Safran menyatakan, “Jika Anda belum pernah melihat apa pun yang telah kami lakukan sebelumnya, Anda dapat menonton Superman Legacy, Creature Commandos, Peacemaker musim kedua, dan Blue Beetle. Semua itu akan memberikan pengalaman yang meminimalkan kebingungan penonton dan memaksimalkan kesenangan mereka.”

DCU di bawah pimpinan baru ini berjanji akan menawarkan elemen-elemen berbeda dibandingkan dengan Marvel Cinematic Universe (MCU). Salah satunya bisa kita saksikan di film Superman yang akan datang. James Gunn juga menambahkan bahwa pendalaman karakter di DCU akan sangat penting, termasuk karakter seperti Superman dan Clark Kent adalah dua entitas yang berbeda dan mereka akan menemukan cara untuk menghadapi ini dengan landasan yang se-realistik mungkin dalam dunia DC.

Era baru DC Universe akan dimulai akhir tahun ini dengan “Creature Commandos” yang akan rilis lalu dilanjutkan dengan “Superman: Legacy” yang dijadwalkan tayang di bioskop pada 11 Juli 2025. Para Geeks tentu menantikan lebih banyak hal menarik lain yang dijanjikan akan diumumkan dalam beberapa bulan ke depan.