Film yang menghadirkan tema cerita tentang bencana alam tidak jarang berhasil meraih perhatian penonton pecinta film. Sejarah perfilman mencatat bahwa ada banyak hal yang bisa dianglkat atau diadaptasi dalam cerita film. Mulai dari buku, novel, game, bahkan sebuah wahanan permainan. Meskipun begitu, terdapat film yang memang mengahdirkan cerita tentang bencana alam yang tentunya tidak kalah menarik untuk disaksikan seperti halnya film lain.

10Deep Impact

Film tentang bencana alam yang pertama adalah salah satu film klasik yaitu Deep Impact. Dibintangi oleh Robert Duvall, Tea Leoni, Elijah Wood, dan Morgan Freeman, Deep Impact mengisahkan seorang remaja yang melihat sebuah komet mematikan menuju Bumi. Sadar akan munculnya bahaya, pemerintah pun mencari cara untuk menghentikan komet berdiameter 7 mil tersebut agar tidak menghantam Bumi dan menyebabkan kepunahan massal.

Presiden Beck yang mengetahui kondisi darurat ini pun segera membuat sebuah pengumuman. Masyarakat diminta tidak panik karena NASA akan segera mengirimkan para tim astronot untuk melakukan misi ke luar angkasa. Dia juga menjelaskan bahwa Amerika dan Rusia telah membangun sebuah pesawat ruang angkasa Orion yang disebut Mesias.  Pesawat itulah yang akan membawa tim astronot menuju luar angkasa.

Setelah berhasil mendarat di komet, para kru bergegas menanamkan bom nuklir di bawah permukaan badan komet tersebut. Namun, mereka justru terjebak dalam sebuah ledakan besar akibat sengatan sinar matahari yang memanaskan komet bernama Wolf-Biederman ini. Serpihak kecil dari komet ini pun akhirnya menghantam bumi yang memunculkan megatsunami dan menelan jutaan korban jiwa.

Kembali
Irvan
Irvan adalah content writer yang berpengalaman lebih dari 5 tahun di bidang pop culture termasuk film, otaku stuff dan gaming. Di Greenscene, Irvan berfokus untuk coverage di topik seputar Otaku.