Proyek film live action The Sims yang diproduseri oleh Margot Robbie resmi dikembangkan dan mereka sudah menemukan sutradara untuk filmnya. Film adaptasi game sepertinya sudah kembali menemukan geliatnya dalam beberapa tahun belakangan. Sebelumnya, Hollywood selalu berusaha untuk menghindari adaptasi game mengingat biasanya film adaptasi game tidak pernah sukses di pasaran. Namun, melihat kesuksesan dari Fallout, Barbie, dan bahkan The Last of Us sepertinya Hollywood mulai kembali tertarik dengan hal tersebut.
Salah satunya adalah rencana dari proyek film live action The Sims. Setelah berbagai kabar mengenai proyek film ini, proyek film tersebut sempat tidak diketahui perkembangannya. Namun, akhirnya kabar terbaru mengenai proyek ini kembali muncul. Dalam laporan situs Puck, proyek film live action The Sims akhirnya mulai mengalami perkembangan. Yang pertama adalah film tersebut akan dibuat di bawah rumah produksi Amazon MGM, setelah berhasil memenangkan persaingan untuk mendapatkan lisensinya.
Kemudian, Margot Robbie akan menjadi produser untuk proyek film live action The Sims ini dan Kate Herron akan jadi sutradara filmnya. Menurut laporan tersebut, sebenarnya Netflix sempat mengajukan tawaran untuk proyek film tersebut. Namun, pada akhirnya, tawaran tersebut harus kalah dari Amazon yang mana mereka mengajukan ide untuk menghadirkan film tersebut dalam versi layar lebar dan bukan film televisi yang tayang di platform streaming.
The Sims sendiri merupakan franchise game yang sangat populer. Rilis perdana pada tahun 2000, The Sims merupakan game yang mencuptakan simulasi dari umat manusia. Karakter yang dibuat oleh para pemain akan mengalami perkembangan mulai dari masa kecil hingga dewasa. Mereka juga akan berurusan dengan karir, pernikahan, menjadi orang tua, serta berbagai hal lainnya yang juga terjadi dalam kehidupan sehari-hari.
Sebelumnya, pada Maret kemarin kabar mengenai proyek film ini juga sempat muncul di mana disebutkan jika Margot Robbie akan menjadi produser filmnya. Untungnya, dalam kabar terbaru ini Robbie masih tetap dengan peranannya tersebut. The Sims jadi proyek film live action adaptasi game lain yang sedang dikembangkan saat ini, selain Sonic The Hedgehog 3 dan Minecraft.