Home OTAKU OTAKU FEATURES 8 Anime Yang Dianggap Terlalu Dark!

8 Anime Yang Dianggap Terlalu Dark!

Beberapa anime populer dianggap menyajikan tema cerita atau alur cerita yang terlalu dark yang mana tidak jarang hal ini memunculkan kritik di kalangan fans. Mayoritas anime khususnya yang bergenre shonen umumnya banyak menghadirkan elemen cerita yang menarik dan penuh warna. Tidak jarang juga mereka menghadirkan nuansa komedi yang membuat animenya populer. Namun, tidak sedikit juga anime populer yang dianggap menyajikan cerita atau tema yang terlalu dark. Apa saja?

8 Tokyo Ghoul

Anime yang dianggap terlalu dark oleh para fans yang pertama adalah Tokyo Ghoul. Seriesnya sendiri merupakan hasil karya dari Sui Ishida dan pasca kesuksesan manganya kemudian diadaptasi menjadi anime. Tokyo Ghoul mendapat pujian karena plot yang kompleks, karakter yang mendalam, dan tema cerita yang dark. Seriesnya sendiri bercerita tentang dunia di mana manusia hidup berdampingan dengan makhluk misterius yang dikenal sebagai Ghoul.

Para Ghoul tersebut adalah makhluk pemakan daging manusia yang memiliki kekuatan fisik yang luar biasa. Mereka memiliki kemampuan untuk menyamar sebagai manusia dan sering membaur di antara masyarakat manusia untuk memburu mangsanya. Ken Kaneki secara tidak sengaja berubah menjadi setengah ghoul setelah pertemuan yang traumatis dengan seorang Ghoul bernama Rize Kamishiro.

Selain memperlihatkan cerita tentang memakan sesama alias kanibalisme, namun seiring berjalannya waktu justru alur ceritanya dianggap semakin gelap. Kaneki harus berjuang demi bisa mempertahankan eksistensinya di dunia manusia terlepas dari sosoknya yang sudah bukan lagi sepenuhnya manusia. Sehingga, rasanya memang pantas jika target pasarnya sendiri adalah bukan anak-anak.

7 Fate/Zero

Salah satu series anime populer adaptasi dari visual novel. Fate/Zero berfokus pada sebuah peristiwa yang disebut sebagai Perang Cawan Suci atau Holy Grail War. Ini merupakan sebuah pertarungan antara tujuh penyihir dan pahlawan legendaris untuk memperebutkan Cawan Suci, yang dapat mengabulkan segala keinginan. Anime ini menghadirkan tema tentang kekuasaan, pengorbanan, dan konsekuensi dari keinginan manusia.

Fate/Zero menampilkan dunia di mana kekuatan magis dan makhluk legendaris berperan dalam menciptakan latar yang fantastis namun sangat dark. Pertempuran antara karakter-karakter kuat ini sering kali brutal dan penuh strategi, mengingatkan pada intensitas pertarungan dalam series epik Berserk. Banyak adegan eksplisit dan juga adegan gore yang muncul dalam seriesnya.

Inilah salah satu alasan mengapa Fate/Zero menjadi salah satu anime yang dianggap oleh para fans terlalu dark. Pertumpahan darah menjadi sesuatu hal yang lumrah dalam series anime ini. Perkembangan karakternya juga bisa dibilang sangat menarik terlepas dari tema cerita yang dihadirkan yang dianggap terlalu dark. Inilah alasan mengapa seriesnya sangat populer bahkan dianggap sebagai salah satu yang terbaik.

6 Puella Magi Madoka Magica

Puella Magi Madoka Magica adalah anime tentang gadis penyihir yang menghadirkan tema cerita yang dianggap terlalu gelap. Ceritanya berfokus pada kehidupan seorang siswi SMA bernama Madoka Kaname dan temannya, Sayaka Miki. Suatu hari, mereka bertemu dengan makhluk misterius bernama Kyubey yang menawarkan mereka kekuatan sihir untuk menjadi penyihir gadis dan melawan makhluk mengerikan yang dikenal sebagai Witches.

Namun, mereka kemudian mengetahui bahwa menjadi seorang penyihir memiliki konsekuensi yang sangat berat dan menghancurkan. Secara sekilas anime ini nampak tidak ada bedanya seperti anime dengan genre shonen lainnya yang menghadirkan tema magis atau isekai, seperti Frieiren atau bahkan Sailor Moon. Namun, hal tersebut pada kenyataanya tidak sepenuhnya benar.

Seiring berjalannya cerita para penonton justru menggali tema-tema psikologis yang kompleks. Selain itu, animenya juga menggali tema-tema seperti pengorbanan dan harapan. Kyubey sendiri sebenarnya adalah sosok yang bisa dibilang sangat jahat karena menipu para gadis tersebut untuk mau mengorbankan diri mereka demi menghabisi musuh yang kuat.

5 Death Note

Geeks mungkin sudah tidak asing dengan anime satu ini, mengingat Death Note merupakan salah satu anime yang sangat populer bahkan hingga sekarang. Death Note sendiri adalah sebuah anime yang diadaptasi dari manga dengan judul yang sama yang ditulis oleh Tsugumi Ohba dan diilustrasikan oleh Takeshi Obata. Ceritanya dimulai ketika Light Yagami, seorang siswa SMA yang cerdas, menemukan buku catatan misterius yang disebut Death Note.

Light yagami kemudian menyadari itu bukanlah buku catatan biasa. Dia bisa menghabisi nyawa siapapun hanya dengan menuliskan nama mereka di dalam buku tersebut. Terinspirasi oleh keinginan untuk membersihkan dunia dari kejahatan, Light mulai menggunakan Death Note untuk membunuh penjahat dan orang-orang yang dianggapnya merusak masyarakat.

Banyak yang pada awalnya menduga jika Death Notet tidak ada bedanya dengan anime bertema sekolah lainnya. Namun, mereka kemudian menyadari bahwa ini menjadi salah satu anime thriller paling dark di era awal 2000an. Beberapa hal yang dianggap terlalu dark oleh sebagian fans adalah kegilaan dalam benak Light yang ingin menghapus dunia dari kejahatan dengan menyiksa dan menghabisi nyawa orang. Kemudian, bagaimana Light alias Kira juga dikultuskan sebagai dewa atau tuhan jadi hal lainnya yang membuat series anime ini dianggap terlalu dark.

4 Fullmetal Alchemist

Salah satu series anime klasik paling populer lainnya selain Death Note. Fullmetal Alchemist menghadirkan tema unik tentang kombinasi sihir dan juga ilmu pengetahuan dan drama. Dalam dunia Fullmetal Alchemist, kekuatan sihir merupakan hal yang lumrah digunakan dalam berbagai hal di kehidupan sehari-hari termasuk peperangan. Namun, tidak jarang kekuatan sihir juga digunakan untuk hal yang jahat.

Salah satu hal jahat yang dilakukan oleh sebagian orang dengan kekuatan sihir tersebut adalah melakukan eksperimen. Dan eksperimen paling mengerikan yang dilakukan di dunia tersebut adalah memanfaatkan manusia dalam sebuah praktik sihir yang disebut Transmutation. Father, villain utama dalam seriesnya, adalah sosok yang bertanggung jawab atas terciptanya Homunculus.

Homunculus sendiri adalah manusia yang menjadi subyek uji coba transmutasi yang Father lakukan dengan Alchemy atau ilmu sihir. Satu hal yang ikonik dari series ini adalah bagaimana ibu dari dua protagonis utama, Edward dan Alphonse Elric berubah menjadi seekor anjing akibat dari teknik sihir tersebut. Ini dianggap sebagai salah satu adegan yang paling traumatis dan paling dark di dunia anime.

3 Death parade

Death Parade merupakan sebuah series anime yang menghadirkan tema tentang kematian, kegelapan, dan kehidupan pasca kematian. Ini dianggap menjadi salah satu anime yang terlalu gelap. Memang bukan tanpa alasan sebagian orang beranggapan demikian. Dalam ceritanya, orang-orang yang sudah tewas tidak serta merta langsung pergi ke alam barzah atau kehidupan pasca kematian.

Mereka sebelumnya akan pergi ke sebuah bar setelah mereka tewas. Di bar tersebut para jenazah tersebut akan dipaksa untuk saling berkompetisi satu sama lain. Mereka diharuskan untuk mengikuti sebuah permainan yang mana permainan tersebut jadi momen penentuan apakah mereka akan dikirim ke neraka atau ke surga. Tema tentang kematian mungkin bukan hal yang asing di dunia anime.

Namun, Death Parade seolah menghadirkan level yang berbeda dari tema kematian tersebut. Mereka seolah menghadirkan cerita yang lebih dark dari tema kematian tersebut di mana orang-orang yang sudah tewas justru dipaksa untuk kembali mempertaruhkan nasib mereka sendiri. Kita juga akan melihat sifat asli mereka ketika masih hidup. Masing-masing jenazah dan bahkan sang bartender juga memiliki kisah sedih mereka sendiri.

2 Attack On Titan

Anime yang berhasil menghadirkan kejutan atau plot twist kepada para fansnya menjelang akhir musim. Attack on Titan merupakan series animasi yang diadaptasi dari manga yang sama karya dari Hajime Isayama. Seriesnya sendiri sudah menjadi perhatian para fans anime di luar Jepang sejak 2013. Banyak fans yang mungkin awalnya beranggapan jika Attack on Titan hanya menghadirkan adegan tentang pertarungan umat manusia dengan para Titan.

Namun, seiring berjalannya cerita para penonton mulai disuguhkan berbagai drama yang terjadi di antara para karakter, intrik politik, pertumpahan darah, bahkan pengkhianatan. Puncak dari hal gelap yang muncul di series Attack on Titan muncul mulai season 3 hingga seasonnya selesai. Contoh nyata dari hal ini adalah rencana besar dari Eren Yaeger untuk menghancurkan seluruh umat manusia.

Dalam ceritanya, Eren berusaha untuk mengaktifkan Founding Titan dan menghubungi Ymir Fritz untuk menggunakan kekuatan penuhnya. Dia berencana untuk menjalankan rencana Rumbling yaitu menghabisi seluruh umat manusia yang ada di luar pulau Paradis. Upaya Eren untuk menghabisi umat manusia ini dianggap terlalu dark oleh sebagian fans karena seolah menganggap nyawa manusia tidak berharga.

1 The Promised Neverland

Anime yang dianggap terlalu dark terakhir adalah The Promised Neverland. Lagi-lagi, seperti halnya Attack on Titan atau series anime Death Note, para fans pada awalnya akan diajak untuk melihat hal yang cerita dan umum dari sebuah series anime. Sampai kemudian perlahan fakta mengerikan kemudian muncul yang membuat anime ini dianggap sebagai salah satu yang terlalu dark.

The Promised Neverland merupakan salah satu series manga yang diterbitkan oleh Shonen Jump. Namun, meskipun manganya diterbitkan oleh Shonen Jump uniknya manga ini sangat jauh berbeda dengan seri manga dengan genre shonen pada umumnya. Ceritanya sendiri berfokus pada sekelompok anak yatim piatu di sebuah panti asuhan. Semuanya nampak sangat ceria dan normal meskipun ada hal mengerikan di balik semua itu.

Grace Field House yang mereka sebut rumah sebenarnya adalah sarang dari para iblis. Dan yang mengerikan adalah anak-anak yatim piatu yang ada di rumah panti asuhan tersebut sebenarnya merupakan sosok yang akan menjadi tumbal bagi para iblis tersebut. Inilah alasannya mengapa beberapa anak seperti Emma dan norman berusaha untuk kabur dari sana dan menyelamatkan anak-anak lainnya.

Series anime sering kali menghadirkan elemen atau tema cerita yang menarik, namun juga tidak kalah mengerikan atau menegangkan dari film live action pada umumnya. Bahkan, tidak jarang ada banyak hal yang jarang muncul di dunia film justru bisa muncul di dunia anime. Seperti berbagai series anime di atas yang dianggap terlalu gelap oleh para fans.

Exit mobile version