Home OTAKU OTAKU FEATURES 7 Artefak Paling Kuat Di Solo Leveling!

7 Artefak Paling Kuat Di Solo Leveling!

Seperti halnya game bertema RPG, Solo Leveling menghadirkan berbagai artefak atau item yang menarik di mana beberapa dianggap yang paling kuat. Tidak butuh waktu lama adaptasi anime dari Manhwa Solo Leveling untuk mendapatkan popularitasnya. Seriesnya menjadi salah saty yang paling sukses saat ini. Menghadirkan cerita tentang petualangan Sung Jin-woo sebagai Hunter, seriesnya banyak menghadirkan hal menarik. Salah satunya adalah artefak. Beberapa artefak dianggap yang paling kuat karena efek dan juga kemampuannya. Apa saja?

7 Kamish’s Rune Stone

Artefak paling kuat di Solo Leveling pertama adalah Kamish’s Rune Stone. Kamish dianggap sebagai bencana paling besar dan paling dahsyat bagi umat manusia. Dia merupakan salah satu Magic Beast terkuat sekaligus boss dari S-Rank Gate pertama yang terbuka di dunia. Kamish sudah menghabisi ribuan S-Rank Hunter sebelum kemudian dia berhasil dikalahkan oleh lima National Level Hunters.

Bukti kedahsyatan dari Kamish adalah tubuhnya sendiri. Selain bagian tubuhnya bisa jadi senjata yang dahsyat, yang bahkan jadi andalan bagi Jin-woo, Kamish juga menghadirkan salah satu artefak terkuat yaitu Kamish’s Rune Stone. Rune Stones merupakan salah benda yang paling banyak dicari oleh para Hunter. Pasalnya, artefak tersebut bisa memberikan kekuatan dan kemampuan unik bagi para Hunter.

Bahkan, Rune Stone biasa pun bisa dijual dan menghasilkan sejumlah uang. Kamish’s Runestone merupakan salah satu sisa dari sang Magic Beast yang mana saking berharga dan kuatnya artefak ini Federal Bureau of Hunters memutuskan untk menjaganya. Hal ini karena kedahsyatan dari Kamish’s Runestone yang mana level kekuatan Rune Stone ini jauh lebih dahsyat dari yang biasa.

6 Orb Of Avarice

Items atau benda atau artefak yang mampu untuk memberikan peningkatan kekuatan sihir merupakan sesuatu yang cukup langka di dunia tersebut. Salah satu artefak yang paling kuat sekalipun diketahui mampu untuk meningkatkan kekuatan sihir seorang Mage sampai 50%. Artefak seperti itu memang selalu menjadi incar oleh para Hunter yang menjadi bagian dari kelas Mage.

Namun, seperti halnya Kamish’s Rune Stone, Orb of Avarice bukan hanya sekedar artefak biasa yang memiliki efek untuk meningkatkan kekuatan magis dari sang Hunter. Menurut informasi dalam ceritanya, Orb of Avarice adalah artefak yang mampu menggandakan atau menghadirkan dua kali damage magic dari sang Hunter. Hal ini bisa membuat sihir lemah sekalipun menjadi mengerikan.

Bagi mereka para Hunter kelas Mage yang sudah berpengalaman atau memiliki level besar, memiliki salah satu artefak paling kuat di Solo Leveling ini akan memberikan peningkatan kekuatan. Belum lagi, efek destruktif yang bisa muncul dari orb ini juga luar biasa. Menggunakan kemampuan sihir dengan level kehancuran tinggi bukanlah hal yang biasa Jin-Woo lakukan. Inilah alasan mengapa dia lebih memilih Orb of Tusk.

5 Holy Water Of Life

Holy Water Of Life merupakan salah satu artefak paling kuat yang sudah muncul sejak awal di cerita Solo Leveling. Namun, meskipun muncul di awal seriesnya, baru di tengah-tengah cerita Sung Jin-Woo kemudian mampu untuk membuatnya. Untuk mendapatkan semua bahan demi membuat Holy Water Of Life, Jin-woo perlu menyelesaikan raid Demon Castle.. Dan raid ini membutuhkan waktu dan pengorbanan level dari Jin-woo.

Holy Water Of Life merupakan cairan magis yang mampu untuk menyembuhkan berbagai jenis luka dan penyakit, termasuk penyakit atau wabah yang terkenal yang terjadi di dunia Solo Leveling yaitu Eternal Slumber. Yang perlu diperhatikan adalah artefak yang berupa cairan magis ini tidak memiliki efek untuk mengembalikan health point penggunanya. Namun, bisa menyembuhkan berbagai penyakit yang ada.

Sejauh ini, tidak ada lagi artefak atau benda yang mampu menghadirkan effek yang sama seperti Holy Water Of Life. Selain itu, masih belum ada informasi apakah untuk membuat Holy Water Of Life berbagai bahannya bisa ditemukan selain di Demon Castle.

4 The Black Heart

Jika Orb of Avarice menjadi salah satu artefak paling kuat di Solo Leveling dengan efek meningkatkan kemampuan dan kekuatan magis, maka The Black Heart menjadi artefak yang memberikan kesempatan penggunanya untuk bisa melakukan lebih banyak serangan sihir. The Black Heart merupakan salah satu benda atau artefak yang sangat misterius. Namun, artefak ini memberikan sesuatu yang luar biasa bagi penggunanya.

The Black Heart mampu meningkatkan jumlah mana points dari penggunanya sebesar 100.000 point. Hal inilah yang kemudian membuat mana points dari Sung Jin-woo mengalami peningkatan yang sangat drastis. Pasalnya, sebelum menggunakan atau memiliki artefak ini mana point dari Jin-woo sendiri hanya berjumlah 9.000 point. Namun, ada efek lain yang harus dihadapi penggunanya.

The Black Heart merupakan representasi atau perwujudan dari transisi yang asalnya manusia biasa, kemudian berubah menjadi Hunter, kemudian pemain, dan terakhir berubah menjadi sosok yang jauh lebih jahat. Meskipun begitu, Jin-woo terpilih untuk menjadi wadah baru bagi artefak ini yang mana kemudian memberikannya peningkatan kekuatan yang dahsyat dan perubahan sikap.

3 Demon King’s Long Sword

Selain mendapatkan Demon King’s Dagger, pasca mengalahkan Monarch of the White Flames Baran sosok Sung Jin-woo juga mendapatkan senjata lainnya yaitu Demon King’s Longsword. Memiliki kekuatan petir, Demon King’s Longsword merupakan senjata kedua paling dahsyat dan paling kuat dari deretan senjata terkuat yang Jin-woo miliki di series Solo Leveling.

Selain itu, ini juga termasuk sebagai salah satu artefak paling kuat di seriesnya. Dengan bentuk dan efek yang dihasilkan, Demon King’s Longsword mampu melampaui stat dari senjata Jin-woo sebelumnya. Dihiasi dan dipenuhi oleh ornamen yang sangat luar biasa, Demon King’s Longsword memiliki desain yang sangat menarik dan juga mencolok. Dengan garis hitam tebal di tengah-tengahnya, serta aura biru muda, dengan pegangan berwarna coklat, membuat Demon King’s Longsword terlihat menarik.

Ketika Sung Jin-woo menggunakan Demon King’s Longsword, maka Attack Powernya akan bertambah sebanyak 350. Jin-woo juga bisa menghadirkan kekuatan petir terhadap musuh yang bisa menghancurkan mereka dalam waktu sekejap. Sun Jin-woo sendiri kemudian memberikan Demon King’s Longsword kepada Igris sebagai hadiah. Namun, Jin-woo membuktikan bagaimana pedang ini menjadi aset yang luar biasa dalam pertarungan.

2 Kamish’s Wrath

Seperti yang dijelaskan di atas, Kamish merupakan sosok naga dan Magic Beast yang tubuhnya memang penuh dengan artefak kuat dan berharga. Selain Kamish’s Rune Stone, naga ini juga menghadirkan Kamish’s Wrath. Pedang epik dan luar biasa ini dibuat dan dibentuk dari taring salah satu Magic Beast paling kuat di seriesnya, yaitu sosok naga dan Magic Beast Kamish.

Kamish’s Wrath menjadi senjata dari Sung Jin-woo nomor satu dan paling kuat diantara yang lainnya. Dan memang masuk akal jika ini jadi senjata terkuat di seriesnya. Kamish’s Wrath mampu memberikan tambahan Attack Power kepada penggunanya sebesar 1500. Yang menarik juga adalah potensi paling dahsyat dari pedang dahsyat ini terhubung atau terkoneksi dengan kemampuan dari penggunanya.

Dalam ceritanya sendiri Thomas Andre yang berhasil mendapatkan taring paling besar dari sang naga Kamish saat bertarung menghadapi Magic Beast tersebut. Dia kemudian membuat pedang dari taring besar tersebut. Thomas Andre kemudian memberi nama Kamish’s Wrath untuk pedang buatannya. Senjata itu kemudian diberikan kepada Sung Jin-woo sebagai hadiah.

1 Cup Of Reincarnation

Artefak paling kuat dalam series Solo Leveling adalah Cup Of Reincarnation. Benda atau artefak magis ini mampu menghadirkan kemampuan yang benar-benar sangat luar biasa. Bahkan, efek dan kemampuan dari Cup Of Reincarnation mampu melampaui berbagai kekuatan dahsyat dari artefak lainnya dalam daftar ini. Cup Of Reincarnation merupakan benda hasil ciptaan makhluk bernama Absolute Being.

Kemampuan paling dahsyat dari Cup Of Reincarnation adalah bagaimana artefak paling kuat ini mampu untuk memutar waktu sebanyak 10 tahun ke belakang. Semua orang yang terkena kemampuan dari Cup Of Reincarnation akan kembali ke 10 tahun yang lalu. Mereka tidak akan ingat apapun kecuali para Rulers dan juga Monarchs. Sayangnya, tidak ada informasi spesifik mengenai artefak ini.

Meskipun informasi mengenai Cup Of Reincarnation sangat terbatas, namun satu informasi yang sudah diketahui adalah bagaimana artefak ini memiliki batasan penggunaan. Dalam ceritanya, Cup Of Reincarnation hanya digunakan satu kali yaitu di akhir cerita saja. Sebenarnya, penggunaan Cup Of Reincarnation di akhir cerita ini sempat memunculkan perdebatan di kalangan fans. Meskipun begitu, hal ini menghadirkan cerita akhir yang berbeda dan unik bagi seriesnya.

Dalam dunia fiksi Solo Leveling ada banyak senjata dan artefak yang bisa memberikan bantuan kepada para Hunter untuk menyelesaikan berbagai misi mereka. Efek yang muncul dari para artefak tersebut mulai dari peningkatan kekuatan sampai peningkatan kemampuan magis dari penggunanya. Dan yang menarik adalah beberapa artefak bahkan mendapatkan perlindungan.

Exit mobile version