Home MOVIE MOVIE FEATURES 7 Sekuel Film yang Batal Terwujud!

7 Sekuel Film yang Batal Terwujud!

Sekuel adalah film yang menjadi kelanjutan atau pengembangan dari film sebelumnya dan memiliki cerita, karakter, atau dunia yang sama. Biasanya, sekuel dirilis setelah film asli yang sukses secara komersial atau secara ulasan, dengan tujuan untuk memperluas alur cerita, mengembangkan karakter, atau mengeksplorasi elemen-elemen baru dari dunia yang sudah dibangun sebelumnya. Sayangnya nih Geeks, ada beberapa film sekuel yang pada akhirnya batal terwujud. Apa saja? Simak berikut ini Geeks!

7 The Departed 2

Film yang dirilis tahun 2006 ini menceritakan tentang dua karakter utama: Billy Costigan (Leonardo DiCaprio), seorang polisi muda yang menyamar untuk masuk ke dalam geng kriminal yang dipimpin oleh Frank Costello (Jack Nicholson), dan Colin Sullivan (Matt Damon), seorang anggota geng yang menyusup ke dalam kepolisian. Ketika kedua pihak mulai menyadari bahwa ada mata-mata di antara mereka, permainan kucing dan tikus yang berbahaya pun dimulai.

Sementara Billy berusaha mempertahankan identitasnya yang rahasia dan mengumpulkan bukti untuk menangkap Costello, Colin berusaha menjaga rahasianya tersembunyi dan menjalankan tugas-tugasnya di kepolisian. The Departed sukses secara ulasan dan komersial. Selain itu, filmnya juga memenangkan empat Academy Awards, termasuk Best Picture dan Best Director untuk Martin Scorsese.

Tadinya film ini akan dibuatkan sekuel, seperti film Internal Affairs yang dibuatkan film keduanya. Tetapi The Deaparted 2 bukanlah sekuel langsung, melainkan sebuah cerita yang terjadi sebelum, selama, dan setelah film pertama. Tetapi karena promosi untuk film kedua tidak berjalan dengan baik, dan tidak menjanjikan, Wahlberg pun akhirnya membatalkannya.

6 Se7en 2 / Ei8ht

Film ini disutradarai oleh David Fincher, yang juga dikenal atas karyanya dalam film-film seperti Fight Club dan The Social Network. Se7en mengisahkan tentang dua detektif, Detektif Somerset (diperankan oleh Morgan Freeman) yang akan segera pensiun dan Detektif Mills (diperankan oleh Brad Pitt) yang baru saja pindah ke kota, yang menyelidiki serangkaian pembunuhan mengerikan yang terinspirasi oleh tujuh dosa maut: keserakahan, kemarahan, kemalasan, kesombongan, keinginan, iri hati, dan ketamakan.

Keduanya terlibat dalam perburuan yang menegangkan untuk menangkap pembunuh berantai yang sadis (diperankan oleh Kevin Spacey), yang menggunakan dosa-dosa ini sebagai motivasi untuk membunuh korban-korbannya dengan cara-cara yang mengerikan dan simbolis. Selama penyelidikan mereka, Detektif Somerset dan Detektif Mills menemui berbagai petunjuk yang mengarah pada identitas pembunuh, tetapi dengan setiap langkah yang mereka ambil, pembunuh semakin maju dalam permainannya yang gelap dan menakutkan.

Setelah sukses dengan film pertama, pihak studio pernah berencana untuk membuat sekuelnya dengan judul Ei8ht, dan rencana tersebut sudah diperkenalkan kepada David Fincher, Brad Pitt, dan Morgan Freeman. Tetapi semuanya menolak untuk membintangi film tersebut. Tadinya, film kedua tersebut akan menceritakan tentang FBI yang memanfaatkan paranormal untuk melacak seorang pembunuh berantai. Menariknya, ide film sekuel itu akhirnya digunakan untuk film Solace di tahun 2015, dan gagal.

5 Green Lantern 2

Film berikutnya yang batal dapatkan sekuel adalah Green Lantern. Green Lantern adalah film superhero yang diadaptasi dari DC Comics. Di sini, Ryan Reynolds memerankan peran utama sebagai Hal Jordan / Green Lantern. Selain itu, film ini juga dibintangi oleh Blake Lively, Peter Sarsgaard, Mark Strong, dan Tim Robbins. Film ini mengisahkan tentang petualangan seorang pilot pesawat tempur bernama Hal Jordan (Ryan Reynolds) yang secara tak terduga dipilih oleh Green Lantern Corps, sebuah organisasi intergalaksi yang menjaga perdamaian di alam semesta.

Dia ditugaskan untuk menjadi bagian dari mereka. Hal diberikan cincin kekuasaan yang memungkinkannya untuk menciptakan objek dan senjata dari cahaya hijau murni, yang harus dia gunakan untuk melindungi Bumi dari ancaman. Dengan bantuan sesama Lantern, Tomar-Re dan Sinestro, Hal Jordan harus menemukan keberanian dan kepercayaan dalam dirinya sendiri untuk menghadapi Parallax dan menjadi pahlawan yang Bumi butuhkan.

Sebenarnya sebelum film pertama dirilis, DC Studios sudah merencana untuk membuat Green Lantern 2, dan film pertama disiapkan sebagai pembuka dari cinematic universe baru. Sayangnya karena film pertama gagal total, berbagai sekuel filmnya pun batal dibuat. Padahal di sekuelnya nanti, Yellow Lantern bakal menjadi ancaman utama yang harus dihadapi Hal Jordan.

4 Independence Day 3

Independence Day: Resurgence adalah sekuel dari film Independence Day yang dirilis pada tahun 1996. Dua puluh tahun setelah peristiwa invasi alien yang menghancurkan kota-kota besar di seluruh dunia, umat manusia telah membangun kembali dan menggunakan teknologi alien yang ditinggalkan untuk meningkatkan pertahanan Bumi. Namun, ketika sebuah armada baru pesawat luar angkasa alien yang lebih kuat tiba, manusia harus bersatu sekali lagi untuk melawan ancaman baru ini.

Para pemimpin dunia dan pahlawan-pahlawan dari pertempuran pertama bersatu untuk mengembangkan strategi untuk melawan alien yang lebih kuat ini. Dengan bantuan pilot-pilot terbaik dan teknologi canggih, mereka meluncurkan serangan balasan yang epik untuk menyelamatkan Bumi dari kehancuran yang pasti. Independence Day mungkin adalah salah satu film terlaris dan terpopuler pada tahun 1990-an, sehingga mengejutkan bahwa butuh waktu 20 tahun untuk merilis sekuelnya. Sementara itu Independence Day: Resurgence adalah sekuel yang buruk,

Filmnya pun dianggap gagal di box office. Meskipun Independence Day 3 sudah direncanakan sebelumnya, tetapi karena kegagalan film kedua, maka rencana membuatnya pun dibatalkan. Padahal dalam film ketiga, kita akan disuguhkan dengan misi luar angkasa di mana manusia akan menyerang alien di wilayah mereka sendiri. Ceritanya memang cukup menjanjikan, namun sayangnya dibatalkan.

3 The Golden Compass 2

Film berikutnya yang batal dapatkan sekuel adalah The Golden Compass. The Golden Compass mengisahkan tentang petualangan seorang gadis muda bernama Lyra Belacqua dalam mencari temannya yang hilang dan memecahkan misteri yang melibatkan Dust, sebuah substansi misterius yang berada di balik peristiwa-peristiwa di dunia fantasi ini. Lyra tinggal di dunia alternatif yang mirip dengan dunia kita, tetapi dengan perbedaan-perbedaan magis dan supranatural yang signifikan.

Dia berpetualang melintasi dunia yang luas bersama dengan sahabatnya, seekor daemon yang mengambil bentuk hewan, dan menemukan dirinya terlibat dalam konspirasi yang melibatkan organisasi-organisasi rahasia dan kekuatan-kekuatan yang lebih besar dari yang bisa dia bayangkan. Film ini menghadirkan Dakota Blue Richards sebagai pemeran tokoh utamanya, Lyra Belacqua. Selain itu, film ini juga dibintangi oleh Nicole Kidman, Daniel Craig, Sam Elliott, Eva Green, dan banyak lagi.

Meski bertabur bintang film ini gagal total. Series berjudul Dark Materials-lah yang akhirnya menggantikan film Golden Compass. Golden Compass dianggap gagal karena mengabaikan banyak hal yang terdapat di novelnya. Setelah film pertama gagal di box office, rencana untuk melanjutkan franchisenya denganGolden Compass 2 pun dibatalkan.

2 John Carter

Film berikutnya yang batal dapatkan sekuel adalah John Carter. John Carter dirilis pada tanggal 9 Maret 2012. John Carter mengisahkan tentang John Carter, seorang mantan prajurit Angkatan Darat Amerika Serikat yang secara misterius diangkut ke planet Mars (dikenal sebagai Barsoom di dalam cerita). Di Mars, Carter menemukan dirinya dengan kekuatan luar biasa karena gravitasi yang lebih rendah, memberinya kemampuan lompat yang luar biasa. Carter terlibat dalam konflik antara ras-ras yang tinggal di Mars.

Dia bertemu dengan Dejah Thoris (Lynn Collins), seorang putri Mars yang cerdas dan pemberani, dan Tars Tarkas (Willem Dafoe), seorang Thark, salah satu ras di Mars. Carter terlibat dalam pertempuran besar dan berusaha untuk menghentikan konflik yang dapat mengancam seluruh planet. Pertempuran epik, kekuatan luar biasa, dan roman antarplanet menjadi inti dari cerita John Carter.

Disney memang telah menggelontorkan dana yang masif untuk film ini, karena mereka percaya filmnya akan sukses besar. Tetapi ternyata filmnya gagal total di box office, dan menjadi salah satu kerugian terbesar yang pernah dialami Disney. Tadinya akan ada sekuel John Carter yang bakal dibuat, di mana filmnya berjudul Gods Of Mars. Hak atas karakter John Carter pun kemudian di lepas, dan tidak diperpanjang lagi oleh Disney.

1 Forrest Gump 2 / Gump & Co.

Dirilis pada tahun 1994 dan disutradarai oleh Robert Zemeckis, Forrest Gump mengisahkan tentang kehidupan seorang pria sederhana bernama Forrest Gump (diperankan oleh Tom Hanks) yang memiliki IQ rendah tetapi hatinya dikenal sangat baik. Melalui narasi yang disampaikan oleh Forrest sendiri, penonton dibawa melalui perjalanan hidupnya yang penuh dengan keberhasilan, tragedi, dan momen-momen bersejarah Amerika.

Forrest Gump tumbuh di Alabama dan mengalami berbagai kejadian penting dalam sejarah Amerika, termasuk Perang Vietnam, gerakan hak sipil, dan revolusi budaya tahun 1960-an. Meskipun sederhana dan tidak banyak bicara, Forrest secara tak terduga terlibat dalam banyak peristiwa bersejarah dan bertemu dengan banyak tokoh terkenal, seperti Elvis Presley, John F. Kennedy, dan Richard Nixon. Film ini memang sangat sukses, dan mampu menyabet banyak Oscar.

Sebenarnya ada rencana untuk membuat sekuel Forrest Gump berjudul Gump & Co. Tetapi karena adanya peristiwa 9/11, film ini tidak lagi dilanjutkan. Tom Hanks juga mengatakan bahwa memang ada rencana untuk membuat film kedua, tetapi mereka tidak terlalu serius untuk membahasnya karena perbincangan sekuelnya hanya berlangsung singkat, hingga akhirnya benar-benar tidak dilanjutkan.

Itulah dia Geeks beberapa film sekuel yang gagal terwujud karena berbagai macam faktor. Meski memiliki cerita yang cukup menjanjikan, tetapi kita tidak pernah bisa melihat sekuel filmnya. Di antara film-film tersebut, mana yang paling kalian tunggu untuk dibuatkan sekuel?

Exit mobile version