Home OTAKU OTAKU FEATURES Spoiler One Piece 1108: Vegapunk Bocorkan Rahasia Dunia!

Spoiler One Piece 1108: Vegapunk Bocorkan Rahasia Dunia!

Spoiler One Piece untuk chapter 1108 menghadirkan informasi menarik di mana Vegapunk membocorkan informasi tentang rahasia dunia kepada semua orang. Situasi yang terjadi di pulau Egghead semakin tidak terkendali dan kondisinya sekarang mirip dengan apa yang sebelumnya terjadi di Kepulauan Sabaody. Yang menarik adalah kita akhirnya melihat bagaimana dua anggota kelompok Blackbeard di pulau tersebut. Dan mereka pun berhasil menyelesaikan misi di pulau tersebut.

2 Spoiler One Piece 1108

Lalu, apa yang terjadi di chapter selanjutnya? Berdasarkan informasi spoiler atau bocoran untuk chapter 1108 diketahui jika terdapat beberapa hal yang penting dan menarik terjadi di pulau Egghead. One Piece chapter 1108 sendiri akan memiliki judul “World, Please Respond” atau “Dunia, Tolong Jawab.”

Chapter 1108 dibuka dengan kelanjutan momen di akhir chapter 1107 kemarin, di mana Caribou memutuskan untuk mengejar Catarina Devon dan Van Augur. Caribou kemudian mengaku kepada mereka berdua jika dia memiliki informasi yang sangat berharga. Diaa pun berniat untuk membagikan informasi berharga tersebut kepada Blackbeard. Momen kemudian bergeser ke wilayah lain di Egghead.

Dalam momen tersebut nampak bagaimana Dorry dan Broggy muncul untuk menyelamatkan Franky dan kelompoknya. Kedua raksasa tersebut melindungi Franky dan yang lain dari serangan pihak angkatan laut. Momen mengerikan terjadi di tempat Vegapunk berada. Vegapunk yang terluka parah meminta Sanji dan Luffy untuk pergi tanpa dirinya. Dia mempercayakan keduanya untuk menjaga Bonney.

Sementara itu, Gorosei Saturn kembali bangkit setelah dia terkena serangan Gatling Dawn dari Gear 5 Luffy. Kali ini, dia memperlihatkan perubahan di tubuhnya. Setelah menggunakan form baru, Gorosei Saturn kemudian menyerang Luffy, Vegapunk, dan Sanji. Dalam momen tersebut juga nampak bagaimana Kizaru berusaha untuk ikut melakukan serangan yang mengarah kepada Vegapunk.

Namun, untungnya, Luffy yang menggunakan Gear 5 berhasil untuk menahan serangan Kizaru dan juga Gorosei. Hal tersebut kemudian jadi momen bagi Sanji dan Vegapunk untuk kemudian bisa kabur dari lokasi tersebut. Chapter 1108 sendiri kemudian ditutup dengan momen yang memperlihatkan bagaimana Vegapunk melakukan siaran ke seluruh dunia. Dia membocorkan informasi terkait apa yang terjadi di Egghead. Kabar baiknya adalah setelah perilisan chapter 1108 tidak ada jeda mingguan. Artinya jadwal perilisan untuk chapter 1109 akan terjadi pada 28 Februari 2024 mendatang.

Ke Halaman 2 – Spekulasi

1 Spekulasi

One Piece chapter 1108 seolah menjadi salah satu chapter yang mengawali sebuah momen puncak yang akan terjadi di pulau Egghead. Kita memang sudah melihat bagaimana Gorosei Saturn mengaktifkan Buster Call menuju Egghead. Namun, seperti yang kita ketahui sekarang Buster Call tersebut gagal total karena berbagai alasan. Contohnya kemunculan kelompok bajak laut raksasa.

Apa yang muncul sampai chater 1108 ini kemungkinan adalah awal dari Saga terakhir dalam series One Piece. Dalam hal ini, momen di Egghead akan jadi pemicu dari apa yang akan terjadi selanjutnya. Selain momen pertarungan Luffy menghadapi Gorosei Saturn, bagaimana Vegapunk melakukan siaran ke seluruh dunia bisa memberikan dampak yang sangat besar bagi dunia One Piece.

Siaran tersebut bisa memberikan semua orang informasi mengenai keberadaan Egghead. Kedua, semua orang bisa jadi akhirnya tahu rahasia besar yang selama ini World Government tutupi. Contohnya adalah tentang penelitian Poneglyph yang berkaitan mengenai Abad Kekosongan. Informasi yang Vegapunk sampaikan ini bukan mustahil akan mengguncang seluruh dunia dengan fakta yang ada.

Yang juga menarik adalah mengenai kemungkinan Pasukan Revolusi yang akan mulai bergerak setelah mendengar siaran dari Vegapunk. Sejauh ini, Pasukan Revolusi adalah salah satu pihak yang dinantikan kemunculannya oleh para fans. Mereka berspekulasi jika Pasukan Revolusi akan muncul di pulau Egghead. Siaran dari Vegapunk bisa jadi alasan mengapa mereka pergi ke sana.

Banyak spekulasi yang menyebutkan jika pulau Egghead akan menjadi tempat yang mirip dengan Marineford, namun dengan skala yang jauh lebih besar. Mengingat apa yang terjadi saat ini memang rasanya bukan mustahil jika kemudian spekulasi tersebut akan terbukti. Kita nantikan saja ya Geeks seperti apa kelanjutan ceritanya pada chapter yang akan datang.

Exit mobile version