Film Deadpool & Wolverine menjadi salah satu film yang banyak dinantikan oleh para fans MCU yang banyak mengundang rumor. Tahun 2024 menjadi tahun yang dinantikan oleh para fans dari MCU. Pasalnya, di tahun ini Marvel Studios hanya akan menghadirkan satu film saja yaitu Deadpool & Wolverine. Film ini sendiri banyak jadi bahan perbincangan hangat para fans, apalagi ketika banyak sekali rumor yang muncul berkaitan dengaan Deadpool & Wolverine. Lalu, apa saja rumornya?

8Jadi Awal Cerita Secret Wars

Rumor film Deadpool & Wolverine yang pertama adalah bagaimana film ini akan jadi awal cerita atau pemicu dari film Avengers: Secret Wars. Seperti yang Geeks ketahui, Marvel sudah menyiapkan dua film Avengers lainnya yang akan rilis secara berurutan pada 2026 dan 2027. Dua film tersebut adalah Avengers 5 – yang sebelumnya adalah Dynasty of Kang – dan Avengers: Secret Wars.

Banyak fans beranggapan jika film Avengers 6 tersebut akan jadi “titik balik” bagi pihak MCU yang ingin menghadirkaan reboot untuk jagat cinematic mereka. Dan hal ini juga memunculkan banyak sekali spekulasi yang beredar di kalangan fans. Salah satunya adalah bagaimana film Deadpool & Wolverine akan jadi pemicu dari peristiwa epik tersebut. Dan rumor ini kemungkinan memang bukan isapan jempol.

Dalam trailer perdana filmnya kemarin, yang rilis dalam acara Super Bowl LVIII, terdapat salah satu momen di akhir trailernya yang memperlihatkaan Deadpool dan Wolverine. Namun, jika Geeks perhatikan, di samping tubuh Deadpool terdapat satu sampul komik dari Secret Wars yang rilis pada 2015. Hal inilah yang jadi petunjuk mengenai rumor film Deadpool & Wolverine akan jadi pemicu atau setidaknya jadi film yang terkoneksi dengan peristiwa dan filmnya.

Kembali
Irvan
Irvan adalah content writer yang berpengalaman lebih dari 5 tahun di bidang pop culture termasuk film, otaku stuff dan gaming. Di Greenscene, Irvan berfokus untuk coverage di topik seputar Otaku.