Home COMIC COMIC FEATURES 10 Kryptonian Terkuat Selain Superman!

10 Kryptonian Terkuat Selain Superman!

Kryptonian menjadi sebutan yang digunakan untuk menggambarkan penduduk atau seseorang yang lahir di Krypton, sebuah planet fiksi dalam alam semesta DC Comics. Krypton adalah planet asal Superman, salah satu karakter paling terkenal dan terkuat. Kryptonian memiliki  fisik dan kemampuan yang berbeda dari manusia Bumi karena planet mereka memiliki karakteristik yang berbeda pula. Dan setiap Kryptonian memiliki kekuatan dahsyat. Mereka tidak bisa dikalahkan dengan mudah. Nah lantas siapa saja Kryptonian terkuat di DC Comics (selain Superman), yang hingga sekarang masih hidup? Simak berikut ini Geeks!

10 Xa-Du

Xa-Du memiliki sejarah yang unik dalam komik DC. Dia seorang Kryptonian, sama seperti Superman. Namun, Xa-Du memiliki sejarah yang kelam karena dia adalah seorang penjahat yang diasingkan dari Krypton karena kejahatannya. Dia dihukum dengan “pengasingan fana” yang berarti bahwa dia tidak bisa mati dan akan hidup selamanya, tetapi tanpa kekuatan super seperti Superman. Xa-Du digambarkan sebagai karakter yang licik dan jahat dalam cerita-cerita Superman.

Dia memiliki kebencian terhadap Superman karena dia diasingkan dari Krypton dan tidak memiliki kekuatan super seperti Kryptonian lainnya. Xa-Du sering mencoba membunuh Superman atau menghancurkan Metropolis, dan dia adalah ancaman yang serius bagi superhero tersebut. Meski tidak memiliki kekuatan seperti Kryptonian lain, tetapi yang harus dicatat bahwa Xa-Du secara teknis abadi, dan dia akan mencari cara untuk mengalahkan Superman.

9 Krypto

Nah berbeda dengan karakter lainnya dalam daftar ini, pada dasarnya Krypto adalah seekor anjing. Namun dia bukan anjing biasa karena berasal dari Krypton. Krypto sering dijuluki “Anjing Super” karena dia memiliki kekuatan super seperti Superman, termasuk kekuatan fisik yang luar biasa, kemampuan terbang, dan penglihatan sinar-X. Sehingga jangan anggap remeh kekuatannya.

Krypto sebenarnya anjing peliharaan Kal-El (Superman) saat dia masih kecil di Krypton. Ketika planet Krypton hancur, Krypto dikirim ke Bumi menggunakan pesawat ruang angkasa yang berbeda dari Kal-El. Perjalanan Krypto ke Bumi memakan waktu yang lama, sehingga ketika dia akhirnya tiba di Bumi, Superman telah menjadi dewasa.

8 Supergirl

Kryptonian terkuat berikutnya adalah Supergirl. Supergirl pertama kali muncul dalam Action Comics #252 pada tahun 1959 dan sejak itu menjadi salah satu karakter ikonik dalam dunia superhero DC. Nama Supergirl biasanya merujuk pada karakter Kara Zor-El, yang merupakan sepupu Superman dari planet Krypton yang hancur. Kara tiba di Bumi dan mengadopsi identitas Supergirl untuk membantu melindungi Bumi seperti sepupunya, Superman.

Diapun memiliki kekuatan super yang mirip dengan Superman, seperti kekuatan fisik yang luar biasa, kemampuan terbang, penglihatan sinar-X, dan banyak lagi. Dalam komik, terungkap bahwa ayah Supergirl bernama Zor-El (yang juga paman Superman) selamat dari peristiwa hancurnya Krypton. Tetapi dia kemudian diubah menjadi Cyborg Superman versi baru.

7 Power Girl

Power Girl, yang juga dikenal dengan nama Karen Starr, pertama kali muncul dalam komik All-Star Comics #58 pada tahun 1976. Menariknya nih Geeks, ada beberapa versi Power Girl yang pernah diceritakan dalam DC Comics. Asal-usulnya sangat rumit karena telah mengalami beberapa retcon. Tetapi secara garis besar, dia adalah versi alternatif dari Supergirl (Kara Zor-El).

Perbedaan utama Power Girl dan Supergirl adalah bahwa Power Girl berasal dari Earth-Two. Dia mengaku sebagai sepupu Superman dan berhasil selamat dari kehancuran Krypton di semestanya. Bahkan dia juga pernah selamat dari kehancuran universenya. Untuk urusan kekuatan, Power Girl hampir sama kuatnya dengan Supergirl.

6 Bar-El dan Lilo

Bar-El dan Lilo adalah satu paket yang tidak bisa dipisahkan. Jangan anggap remeh kemampuan keduanya, karena meski berpenampilan seperti badut, dia seorang Kryptonian yang tangguh. Keduanya pernah mengambil alih Bumi menggunakan teknologi Krypton yang sangat canggih saat Superman sedang tidak berada di Bumi.

Nah sebenarnya, Bar-El dan Lilo adalah astronot pertama Krypton yang tersesat dan melayang di luar angkasa selama beberapa dekade, sebelumn akhirnya menemukan jalan ke Bumi. Keduanya pernah bertarung melawan Superman, yang menciptakan kehancuran besar. Namun pada akhirnya mereka berhasil dikalahkan akibat Kryptonite. Tetapi kemudian Superman memberikan kehidupan abadi bagi keduanya di Phantom Zone.

5 Faora / Ursa

Kryptonian terkuat berikutnya adalah Faora alias Ursa. Faora adalah seorang ilmuwan Krypton dan pembunuh berdarah dingin yang dipenjara di Phantom Zone karena kejahatannya. Ketika Krypton hancur, dia, bersama dengan penjahat lainnya, selamat di Phantom Zone dan tiba di Bumi. Selama bertahun-tahun, asal-usul Faora memang diceritakan berbeda-beda. Terkadang dia digambarkan sebagai perwira militer, tetapi versi lainnya diceritakan bahwa dia ilmuwan Krypton.

Motivasi dan kepribadiannya juga berkembang, dari pembunuh kejam menjadi karakter yang lebih kompleks. Setelah reboot DC Comics tahun 2011 yang dikenal sebagai The New 52, Faora-mendapatkan asal-usul dan karakterisasi baru. Dalam versi ini, dia digambarkan sebagai seorang prajurit dan pendukung setia Jenderal Zod. Dia memainkan peran penting dalam cerita Superman: Doomed.

4 Eradicator

Eradicator awalnya salah satu artefak Krypton yang dibuat untuk mempertahankan keturunan Krypton. Dia adalah teknologi canggih yang memiliki berbagai kemampuan, termasuk kemampuan manipulasi energi, pemindai, dan kemampuan untuk berubah bentuk. Eradicator juga memiliki tugas untuk melestarikan budaya Krypton dan melindungi keturunannya, yang membuatnya memiliki obsesi terhadap Kryptonian yang masih hidup di Bumi, termasuk Superman.

Dalam beberapa cerita, Eradicator memiliki bentuk fisik yang berbeda, termasuk menjadi humanoid atau mengambil wujud benda-benda seperti kristal. Dia sering kali muncul sebagai karakter yang bisa berubah-ubah dari melindungi keturunan Krypton hingga menghadirkan ancaman bagi Superman dan manusia.

3 Doomsday

Kryptonian terkuat berikutnya adalah Doomsday. Sebagian orang mungkin hanya mengetahui bahwa Doomsday hanyalah musuh ikonik Superman. Tetapi ada hal menarik tentang Doomsday yang jarang diketahui. Doomsday sebenarnya berasal dari Krypton. Dia adalah makhluk bioteknologi yang diciptakan oleh ilmuwan Krypton yang gila, yang mengujinya melalui serangkaian kebangkitan berulang-ulang dengan tujuan membuat makhluk yang tidak bisa mati.

Akibatnya, Doomsday menjadi makhluk yang sangat kuat, kejam, dan hampir tidak terkalahkan. Jadi secara asal-usul, Doomsday berasal dari Krypton. Kemampuan Doomsday sangat dahsyat, karena dia mampu beradaptasi dengan serangan apapun. Ini membuatnya menjadi salah satu ancaman terbesar bagi Superman. Bahkan dia sudah beberapa kali berhasil menghabisi Superman, seperti yang terjadi dalam komik The Death of Superman.

2 H’El

H’El diciptakan untuk New 52 DC, yang merupakan reboot besar yang dilakukan DC Comics di tahun 2011. Sebagai seorang Kryptonian, H’El juga memiliki kekuatan yang hampir sama seperti Superman. Hanya saja, H’El memiliki kekuatan tambahan untuk memanipulasi ruang dan waktu, yang membuatnya menjadi ancaman yang serius bagi Superman dan superhero lainnya.

H’El sebenarnya memiliki niat mulia yaitu menyelamatkan Krypton dari kehancuran. Karena itulah dia pergi mendatangi Bumi. Namun, metodenya sangat kontroversial dan berbahaya bagi Bumi. H’El memang memiliki penampilan yang sangar dengan rambutnya yang dibiarkan terurai. Selain itu, pakaiannya pun dibiarkan menjuntai, seolah menunjukkan bahwa dia petarung hebat.

1 Dru-Zod

Kryptonian terkuat terakhir adalah Dru-Zod. Dalam DC Comics, kita diperkenalkan House of Zod. House of Zod adalah sebuah keluarga bangsawan yang berasal dari Krypton. Mereka terkenal karena salah satu anggotanya, General Dru-Zod, seorang penjahat terkenal dalam alam semesta DC. Dru-Zod adalah seorang jenderal militer di Krypton yang melakukan kudeta terhadap pemerintahannya dan akhirnya dihukum oleh Krypton karen melakukan pengkhianatan.

Dia dan pengikutnya dihukum dengan “pengasingan fana,” yang berarti bahwa dia hidup tanpa kekuatan super di dalam Phantom Zone, sebuah dimensi terpisah. Namun, Zod telah keluar dari Phantom Zone dan menjadi ancaman besar bagi Superman dan Bumi. Mungkin kekuatan Dru-Zod mirip seperti Superman, tetapi yang harus dicatat bahwa dia memiliki pengalaman bertarung yang jauh lebih hebat lagi dari Superman mengingat dia adalah jenderal militer.

Itulah dia Geeks para Kryptonian terkuat yang saat ini masih hidup, selain Superman atau versi alternatif dari Superman. Kekuatan mereka sangat dahsyat, sehingga dibutuhkan cara atau taktik jitu untuk mengalahkannya.

Exit mobile version