Dalam cerita Power Rangers terdapat berbagai jenis bagi robot yang digunakan oleh para Rangers ketika menghadapi musuh atau Zord. Robot atau mecha bernama Zord tersebut biasanya akan mereka gunakan ketika musuh yang sedang dihadapi berubah menjadi raksasa. Dengan menggunakan Zord tersebut, para Rangers akan mampu menandingi para villain tersebut.

Selain para Rangers, di franchise Power Rangers berbagai Zord tersebut menjadi salah satu daya tarik yang sangat menarik bagi para fans. Tidak jarang para fans menantikan pertarungan para Rangers dengan menggunakan Zord tersebut menghadapi para villain. Namun, mungkin tidak banyak yang tahu jika berbagai Zord tersebut memiliki berbagai jenis. Lalu, apa saja jenisnya?

Zord

Seperti yang disebutkan di atas, Zord adalah mecha atau robot yang digunakan oleh para Rangers untuk menghadapi para villain yang berubah menjadi raksasa. Zord sendiri ternyata memiliki berbagai varian. Varian pertama adalah Zord utama yang digunakan oleh para Rangers. Zord utama ini biasanya memiliki bentuk hewan atau kendaraan, tergantung tema utama dari cerita Power Rangers.

zord power rangers

Varian selanjutnya adalah Zord yang hanya dimiliki oleh Ranger tertentu, misalnya White Tigerzord milik Tommy Oliver. Keunggulan dari varian ini adalah dia bisa berubah menjadi Megazord tanpa perlu bergabung dengan Zord Rangers lainnya. Dan biasanya juga kekuatan serta ukurannya sedikit lebih hebat dari Zord biasa. Kehebatan inilah yang membuat varian Zord ini tidak dimiliki oleh Rangers lainnya.

Auxilliary Zord

Jenis Zord selanjutnya dalam cerita Power Rangers adalah Auxilliary Zord. Sesuai dengan namanya, Auxilliary Zord merupakan Zord tambahan atau Zord pembantu selain Zord utama yang digunakan oleh para Rangers. Auxilliary Zord tidak jarang juga ikut bergabung dalam formasi yang dibentuk oleh Zord utama. Biasanya, Zord jenis ini bergabung untuk menjadi senjata, menjadi armor, atau menjadi bagian dari Zord lain.

zord power rangers

Contoh dari Auxilliary Zord adalah Rumble Task Zord atau Astro Zord dalam series Power Rangers Ninja Steel. Contoh lainnya adalah Elephant Wildzord dan Dimetrozord. Dengan menghadirkan atau menggabungkan Auxilliary Zord dalam formasi Zord utama, kekuatan dari Zord utama tersebut tentunya akan bertambah secara drastis.

Carrier zord

Carrierzord biasanya memiliki ukuran tubuh yang sangat besar. Bahkan, ukuran tubuh mereka melampaui ukuran tubuh dari berbagai Zord biasa. Hal ini dikarenakan Carrierzord merupakan jenis Zord yang berfungsi untuk membawa dan menampung Zord milik para Rangers. Contoh dari Carrierzord ini adalah Pyramidas dari Power Rangers Zeo, Artillatron dalam cerita Power Rangers Turbo, Titanus, dan sebagainya.

zord power rangers Carrierzord mengacu pada Zord-Zord yang mempunyai kapasitas untuk membawa atau menampung Zord lain. Karena itulah, Carrierzord biasanya mempunyai ukuran yang sangat besar melebihi Zord biasa. Yang menarik adalah Carrierzord juga sering bergabung dalam formasi Megazord untuk kemudian berubah menjadi Ultrazord.

Battle Zord

Battlezord adalah jenis dari Zord yang biasanya memiliki bentuk seperti manusia alias humanoid dan ukurannya sangat besar. Battlezord membutuhkan pilot yang dikendarai oleh para Rangers, seperti halnya Megazord. Salah satu Battlezord yang sangat populer adalah Red Battlezord. Ini merupakan Battlezord milik Tommy Oliver dalam cerita Power Rangers Zeo.

zord power rangersDalam cerita Power Rangers Neo juga Red Battlezord pernah diperlihatkan menyatu dengan Zeo Megazord yang kemudian menjadi Zeo Megabattlezord. Yang menarik adalah tidak jarang para villain Rangers juga membuat Battlezord versi mereka sendiri. Contohnya adalah Doomtrom yang merupakan Battlezord milik Frax di cerita Power Rangers Time Force.

War Zord

zord power rangers

Meskipun namanya mirip dengan Battlezord, namun War zord berbeda dengan jenis Zord tersebut. War zord adalah jenis Zord yang secara ukuran beberapa kali jauh lebih besar daripada Zord biasa. Selain itu, kekuatan dan daya hancur dari War zord juga lebih dahsyat dari Zord biasa. Bukti kedahsyatannya adalah tidak jarang War zord mampu menahan serangan dari Megazord. Dalam cerita Power Rangers terdapat lima War zord yang terkenal yaitu Black Dragon, Typhonis, Chimera Zord, Serpentra, dan Cyclopsis. Semua War zord tersebut muncul dalam cerita Mighty Morphin Power Rangers.

Megazord

Geeks mungkin sudah tidak asing dengan istilah Megazord, namun tidak jarang banyak yang keliru tentang pemahaman Megazord. Megazord adalah sebuah formasi yang paling sering muncul dalam cerita. Megazord muncul ketika semua Rangers menggabungkan Zord milik mereka menjadi satu tubuh baru. Ketika berubah menjadi Megazord, ukurannya akan menjadi lebih besar dan sering kali bentuknya adalah humanoid.

Megazord juga memiliki beberapa varian. Misalnya, Mighty Morphin Megazord, Dino Megazord, Turbo Megazord, dan sebagainya. Itu merupakan Megazord yang sering muncul dalam cerita. Varian selanjutnya adalah Megazord yang bergabung dengan jenis Zord lainnya, misalnya Auxillary Zord atau Battlezord. Contoh dari hal ini adalah Zeo Megabattlezord.

Varian Megazord lainnya adalah ketika dua atau lebih Megazord bergabung menjadi satu. Varian Megazord ini memiliki level kekuatan yang jauh lebih dahsyat dan juga daya tahan serta daya hancur yang jauh lebih tinggi. Inilah alasan mengapa varian Megazord ini hanya muncul ketika ada monster yang kekuatannya di atas rata-rata. Contohnya adalah Rescue Turbo Megazord yang merupakan gabungan dari Turbo Megazord dan Rescue Megazord.

Ultrazord

Jenis Zord terakhir adalah Ultrazord. Sesuai namanya juga, ini merupakan form atau bentuk dari Zord yang paling kuat dari sebuah Zord. Selain ukurannya, kekuatan dari Ultrazord jauh lebih mengerikan dan luar biasa dari jenis Zord mana pun. Untuk membentuk Ultrazord, biasanya para Rangers akan menggabungkan Megazord dengan Zord lainnya. Misalnya Mega Dragonzord dengan Titanus.

Para Rangers jarang menggunakan transformasi Ultrazord, kecuali jika mereka harus berhadapan dengan para bos dari monster atau pemimpin dari kelompok penjahat yang memang kekuatannya tidak bisa diremehkan. Samurai Gigazord, Dino Ultrazord, beberapa nama lainnya.

Zord merupakan jawaban dari para Rangers ketika monster atau villain yang mereka hadapi berubah wujud menjadi sosok raksasa. Tetapi, nyatanya Zord milik para Rangers memiliki berbagai jenis yang mungkin jarang orang ketahui. Dan berbagai jenis Zord tersebut memiliki level kekuatan, fungsi, dan keunikan masing-masing.

Irvan
Irvan adalah content writer yang berpengalaman lebih dari 5 tahun di bidang pop culture termasuk film, otaku stuff dan gaming. Di Greenscene, Irvan berfokus untuk coverage di topik seputar Otaku.