Mungkin tidak banyak yang tahu jika Superman memiliki variant yang sangat kejam dan mengerikan bernama Bloodlusted Superman dalam cerita DC Comics. Orang-orang mungkin tidak akan mau berada di sebuah situasi yang membuat Bloodluster Superman akhirnya muncul. Jika itu terjadi, bukan tidak mungkin jika dunia akan hancur. Bahkan, seluruh tata surya juga hancur.
Dalam cerita DC Comics, Superman merupakan salah satu pahlawan yang diketahui memiliki berbagai variant. Kita mengenal sosok Superboy-Prime atau Superman dari Earth lainnya yang menjadi variant dari Superman. Namun, ada juga variant Superman di mana dia berubah menjadi sosok mengerikan dan jahat yang sangat haus darah. Sosok tersebut tidak lain adalah Bloodlusted Superman.
Bloodlusted Superman, Variant Paling Kejam
Kal-El alias Superman, yang memiliki alter ego bernama Clark Kent, merupakan sosok yang sangat baik dan luar biasa. Superman sering menjadi contoh dan simbol bagi keadilan dan juga kebaikan umat manusia. Dia selalu menghadirkan berbagai nilai-nilai baik dan positif dari manusia, terlepas pada faktanya dia merupakan alien. Semua hal tersebut tidak serta merta muncul.
Superman merupakan sosok kombinasi dari kekuatan dahsyat planet Krypton dan berbagai nilai moral yang diajarkan oleh keluarga Kent. Ini adalah salah satu alasan mengapa kemudian Clark menjadi sosok pahlawan yang banyak dipuja, diidolakan, dan dipercaya oleh pahlawan lainnya. Kebaikan hatinya yang sangat kuat dan bukan sosok yang penuh dendam membuat Superman semakin mendapatkan nilai positif di mata yang lain.
Namun, bagaimana jika hal tersebut berubah 180 derajat? Bagaimana jika Superman berubah menjadi sosok yang mengerikan? Inilah yang muncul dari sosok Bloodlusted Superman. Seperti yang disebutkan di atas, Superman terkenal karena hati nurani dan rasa kemanusiaan yang tinggi. Namun, Bloodlusted Superman sudah kehilangan hal tersebut. Inilah yang membuat dia jadi sosok mengerikan.
Jika Superman selalu berusaha untuk sekedar melumpuhkan musuhnya, lain halnya dengan Bloodlusted Superman yang justru ingin menghancurkan musuhnya. Tidak ada moral atau rasa adil dalam sosok Bloodlusted Superman saat dia bertarung. Selain itu, dia juga tidak akan memperlihatkan rasa peduli baik terhadap lawan atau korbannya juga berbagai hal yang sudah diahancurkan.
Bloodlusted Superman bahkan tidak peduli jika kemudian ada korban nyawa yang tidak bersalah. Variant Superman ini akan rela melakukan apa pun demi bisa meraih kemenangan. Dengan kedahsyatan dari kekuatan yang dia miliki tentunya ada banyak hal mengerikan yang bisa terjadi, juga berbagai kehancuran yang tidak terhindarkan.
Mampu Timbulkan Kekacauan Besar
Menjadi salah satu karakter terkuat di DC Comics, yang dilengkapi oleh berbagai kekuatan dahsyat, wajar jika kemudian Bloodlusted Superman bisa menghadirkan sebuah kekacauan besar dengan kekuatan tersebut. Misalnya, dengan menggunakan kekuatan yang dia miliki, Bloodlusted Superman bisa membuat gelombang kejut (shockwave) akibat pukulannya yang mampu menghancurkan planet.
Belum lagi, Superman memiliki berbagai kekuatan super mulai dari heat vision, x-ray vision, super breath, dan masih banyak lagi. Dan yang lebih epik adalah jika Superman mau, dia bukan hanya bisa memanfaatkan cahaya matahari sebagai sumber kekuatannya. Dia bahkan mampu untuk menyerap seluruh panas matahari untuk jadi sumber kekuatannya dalam menghadapi musuh.
Bagaimana dengan Kryptonite? Meskipun Kryptonite adalah kelemahannya, Bloodlusted Superman bisa menghancurkan sosok yang berusaha menyerangnya dengan batu tersebut dalam kecepatan tinggi. Sosok tersebut tidak sadar jika Superman sudah menghajarnya atau menghancurkannya. Berdasarkan hal demikian, masuk akal jika kemudian Bloodlusted dianggap sebagai Superman paling berbahaya.
Jika Bloodlusted Superman benar-benar menggunakan seluruh kekuatan dan kecerdasan yang dia miliki dalam kondisi maksimal, maka peluangnya untuk bisa menghancurkan bumi sangat besar. Bahkan, bukan tidak mungkin jika dia akan menghancurkan berbagai planet lainnya. Ini juga yang membuat Bloodlusted Superman bahkan bisa lebih berbahaya dari Doomsday.
Sulit Untuk Dikalahkan
Dengan kekuatan dahsyat yang dia miliki, bloodlusted superman jadi musuh yang sulit untuk dikalahkan. Seperti yang dijelaskan di atas, Superman memiliki segudang kekuatan super yang membuatnya jadi sosok yang tidak terkalahkan. Dengan kombinasi kekuatannya yang mencapai level maksimal, Superman akan sangat sulit untuk dikalahkan oleh siapa pun.
Dalam cerita komiknya sendiri diketahui hanya sedikit karakter yang mampu menandingi atau bahkan mengalahkan Superman, yang notabene selalu menahan kekuatannya. Wonder Woman dan Shazam mungkin akan mampu menandingi kekuatan dari Superman kejam ini, tetapi akan sangat sulit untuk bisa mengalahkannya. Mungkin, satu-satunya harapan untuk bisa mengalahkan variant Superman ini adalah dengan meminta bantuan karakter kuat lainnya.
Diketahui ada beberapa makhluk kosmik atau karakter yang mampu mengalahkan Superman dalam hal kekuatan. Misalnya, Doctor Fate, The Spectre, Lucifer Morningstar, Dr. Manhattan, Captain Atom, Green Lantern, Martian Manhunter, dan juga Perpetua. Dengan kekuatan yang mereka miliki para karakter ini bisa diandalkan untuk mengalahkan Bloodlusted Superman.
Di sisi lain, dengan kekuatan yang dahsyat tersebut serta hasrat untuk menghabisi nyawa orang yang sangat tinggi dan tidak peduli terhadap orang lain, menghadirkan sebuah potensi besar suatu saat dia jadi villain yang paling mengerikan. Dia mungkin akan jadi salah satu villain terkuat dan sulit untuk dikalahkan di universe DC Comics. Bagaimana menurut kalian tentang Bloodluster Superman ini, Geeks?