Mutan alias Homo Superior pertama kali diperkenalkan di Marvel tahun 1939. Mutan pertama yang diceritakan adalah Namor the Sub-Mariner. Namun baru di tahun 1963, Marvel mulai mengenalkan mutan secara keseluruhan dalam komik X-Men pertama. Dan sejak itulah mutan menjadi favorit penggemar. Ada beberapa contoh mutan yang eksis di Marvel Universe, seperti Professor X, Cyclops, Wolverine, dan masih banyak lagi. Para mutan tersebut juga diberkahi kekuatan uniknya masing-masing. Tetapi menariknya, ada beberapa mutan yang justru memiliki kekuatan paling aneh di Marvel Universe. Siapa saja mutan tersebut? Simak berikut ini!

Glob Herman

Glob Herman memiliki nama asli Robert Herman. Kekuatan Herman sangat aneh, karena sebenarnya dia merupakan manusia lilin. Kulitnya berbeda dari mutan lainnya, di mana dari luar kulit tersebut kita bisa melihat organ-organ tubuhnya. Sederhananya, kulit Glob Herman memang transparan. Selain itu, tubuhnya pun sangat mudah terbakar, sehingga membuatnya disebut sebagai manusia lilin. Walau kekuatannya sangat aneh, tetapi Glob Herman diberkahi dengan kekuatan super, daya tahan, dan kecepatan yang di atas rata-rata. Menariknya ketika dia pertama kali bergabung di sekolah X-Men milik Xavier, Glob masuk kelas khusus.

Beak

Nama Beak mungkin sangat asing di telinga kita, karena sebenarnya dia juga hanya beberapa kali muncul dalam komik X-Men. Tentu saja Beak memiliki kekuatan yang aneh, karena sebenarnya dia adalah manusia burung. Dia adalah persilangan remaja laki-laki biasa dan anggota spesies dari Shi’ar. Tubuhnya memang seperti manusia, tetapi tulangnya sangat ringan dan berongga-rongga (mirip burung). Selain itu, dia juga memiliki bulu yang memungkinkannya untuk terbang secara singkat. Ditambah lagi, Beak memiliki cakar dan mampu melihat dari jarak jauh. Padasarnya dia adalah manusia burung raksasa.

Cypher

Di antara mutan lainnya dalam daftar ini, mungkin kemampuan Cypher menjadi yang paling sederhana sekaligus aneh. Bagaimana tidak? Kemampuannya adalah mampu berbicara bahasa apapun. Bahkan dalam sebuah komik, diceritakan bahwa Cypher mampu berbicara bahasa mesin, komputer, dan internet. Dan karena itulah dia juga bisa meretas berbagai komputer atau mesin yang ada di seluruh dunia dengan sangat mudah. Bahkan nih Geeks, Cypher pernah diceritakan membuka potensi seluruh kekuatannya, sehingga dia mampu membaca bahasa tubuh seseorang. Selain bisa bertarung, Cypher juga bisa memanfaatkan kekuatan tersebut sebagai negosiator.

Bling!

Bling! adalah mutan dengan tubuh kristal yang pertama kali debut di komik X-Men pada tahun 2005. Tubuhnya terbuat dari kristal sepenuhnya, sehingga wajar jika dia sangat kuat. Selain itu, Bling! Juga mampu mengubah bentuk dan menembakkan pecahan kristal mematikan dari tubuhnya. Sumsum tulang Bling! memang berbeda dari pada mutan lainnya, sehingga mampu melakukan semua itu. Mungkin kemampuannya tersebut tidak terlalu berbeda dengan Spyke dari X-Men: Evolution. Nah menariknya, Bling! alias Roxanne Roxy adalah putri dari dua rapper populer. Walau sangat tenar, tetapi Bling! memiliki masa kecil yang tragis, karena dia sering diculik dan hampir dibunuh.

Trevor Hawkins

Selanjutnya dalam daftar ini adalah Trevor Hawkins alias Eye-Boy. Penampilannya memang sangat aneh, karena sekujur tubuhnya terdapat banyak mata. Tak tanggung-tanggung, ada total 57 mata yang berada di tubuhnya. Dengan mata sebanyak itu, tak heran jika Hawkins mampu melihat berbagai arah. Menariknya, mata tersebut juga bukanlah mata biasa, karena mampu melihat gelombang sihir, benda mikroskopik, hingga penglihatan jarak jauh. Walau kedengarannya Hawkins bisa melihat segala arah untuk mencegah orang jahat menyerangnya, tetapi Hawkins sangat lemah. Dia sebenarnya tidak pandai bertarung. Mungkin dalam tim X-Men, dia paling cocok mengobservasi kekuatan musuh.

Skin

Bernama asli Angelo Espinosa, Skin memiliki kekuatan yang mirip dengan Mister Fantastic. Yap, dia mampu merenggangkan tubuhnya hingga sangat panjang. Dia bisa memanfaatkan kekuatannya untuk meraih, mengayun, membungkus, dan bahkan mengikat musuh. Tetapi yang harus dicatat, jika tubuh Mister Fantastic akan kembali semula ketika tidak dibutuhkan, lain halnya dengan Skin yang tidak langsung kembali ke bentuk awal. Tubuh yang sudah direnggangkan justru bertahan sangat lama, sebelum kembali ke bentuk semula. Meski tidak sesempurna Mister Fantastic, tetapi kemampuan Skin terbukti berguna dalam beberapa pertempuran kecil.

Wraith

Jika melihat kemampuan Hector Rendoza alias Wraith, sepertinya Geeks tidak yakin apakah dia adalah mutan atau bukan. Tetapi percayalah bawah Wraith adalah seorang mutan.  Dia tidak memiliki kekuatan super apapun. Yang dia hanya miliki adalah kemampuan untuk membuat kulitnya menjadi tembus pandang. Selain kemampuan itu, Wraith sama sekali tidak memiliki kemampuan lain. Tetapi jangan salah Geeks, karena Wraith juga pernah beraksi untuk membantu menyelamatkan X-Men di Genosha, di mana mereka ditahan oleh Magneto.

Itulah dia Geeks beberapa mutan dengan kekuatan paling aneh di Marvel Universe. Di antara mereka, ada yang kekuatannya mampu digunakan melawan musuh, tetapi ada juga yang kekuatannya nyaris tak berguna melawan musuh apapun. Di antara mereka, mana yang Geeks anggap paling aneh?

Restu
https://www.greenscene.co.id/author/restuprawira/