Sebentar lagi kita akan segera bisa menyaksikan serial yang sudah sangat diantisipasi oleh banyak orang, yaitu The Last of Us. Serial live action yang mengadaptasi video game popuelr berjudul sama ini akan bercerita tentang petualangan Joel (Pedro Pascal) dan Ellie (Bella Ramsey) di dunia pasca apokaliptik zombie. Menariknya, menjelang penayangan season perdananya ini, produser Craig Mazin (Chernobyl) dan Neil Druckmann (pencipta game The Last of Us) baru saja mengungkapkan potensi cerita The Last of Us Season 2.

Pertama kali diumumkan pada tahun 2013, adaptasi The Last of Us ini telah dikerjakan untuk waktu yang cukup lama. Di mana awalnya dimaksudkan untuk menjadi sebuah film live action, sebelum akhirnya menjadi serial HBO seperti sekarang. Sejauh ini Mazin dan Druckmann sendiri telah berjanji bahwa season perdananya nanti akan mengadaptasi semua cerita dari game pertamanya dengan sedikit penyesuaian. Mengingat waralaba gamenya sudah merilis The Last of Us Part II pada tahun 2020 lalu, banyak penggemar yang berharap serialnya juga akan mendapatkan sekuel pada masa mendatang.

Harapan para penggemar tersebut ternyata langsung dijawab oleh Mazin dan Druckmann yang mengindikasikan bahwa serial The Last of Us Season 2 kemungkinan besar akan digarap juga. Dalam sesi wawancara terbarunya dengan The Hollywood Reporter, mereka mengatakan bahwa untuk season 2 nanti “tidak ada rencana untuk menyajikan cerita selain mengadaptasi materi asli dari gamenya. Kami tidak akan mengalami masalah yang sama dengan ending Game of Thrones, karena Part II tidak berakhir dengan cerita yang menggantung.”

Berdasarkan pernyataan ini Craig Mazin dan Neil Druckmann secara tidak langsung telah membocorkan potensi cerita The Last of Us season 2 yang akan mengacu pada Part II gamenya. Bagi yang belum tahu, The Last of Us Part II sendiri berfokus pada petualangan Ellie yang berusaha membalaskan dendamnya kepada Abby, sosok antagonis yang mempunyai hubungan dengan Joel. Kisah Part II ini ditutup dengan ending sempurna yang mengakhiri dendam sekaligus petulangan Ellie di sepanjang waralaba gamenya.

Meskipun season perdananya belum tayang, para produser tampaknya sudah mulai memikirkan bagaimana cerita serial The Last of Us season 2 akan berlangsung. Di sisi lain HBO sendiri sepertinya akan lebih dahulu melihat performa season perdananya sebelum memberikan lampu hijau untuk season keduanya nanti. Serial The Last of Us season 1 sendiri akan bisa segera kita saksikan mulai tanggal 15 Januari besok. So, jangan sampai ketinggalan ya, Geeks.

Egie
Egie adalah content writer yang memiliki passion tinggi untuk topik pop culture seputar komik, film dan series. Bergabung sejak tahun 2021, kini Egie menjadi salah satu sosok paling di andalkan untuk covering berbagai hal seputar pop culture.