Setelah terungkapnya cara menirukan kekuatan buah iblis oleh Vegapunk kita mungkin sudah menemukan alasan mengapa Seraphim bisa memiliki kekuatan buah iblis. Buah iblis menjadi salah satu hal yang menarik sekaligus juga misterius dalam seri One Piece. Biasanya, untuk memiliki atau menggunakan kekuatan buah iblis seseorang perlu untuk memakan buahnya.

Namun, dalam fase terakhir di seri manga One Piece ini kejutan besar muncul di mana ternyata kekuatan buah iblis bisa ditirukan. Bahkan, kekuatan buah iblis tersebut pun bisa digunakan oleh manusia buatan yaitu Seraphim. Bukan hanya itu, kekuatan buah iblis ini juga yang kemudian menjadi salah satu sumber kekuatannya. Namun, Oda kemudian memberikan jawaban alasan mengapa Seraphim bisa miliki kekuatan buah iblis.

Kekuatan Seraphim

Sebagai jenis baru dari Pacifista, wajar jika kemudian kekuatan Seraphim jauh lebih dahsyat dan lebih mengerikan dari tipe atau jenis sebelumnya. Seraphim sendiri pertama kali muncul di seri One Piece chapter 1059. Angkatan laut sengaja membawa tipe terbaru dari Pacifista ini untuk menangkap sang mantan Yonko di pulau Amazon Lily, Boa Hancock, yang kini jadi buronan.

Dan Seraphim sendiri nampaknya memberikan terapi kejutan bukan hanya untuk Hancock dan suku Kuja, melainkan juga pada Blackbeard yang muncul di pulau itu. Selain mampu menirukan kekuatan dahsyat dari para mantan Shichibukai, Seraphim juga diketahui memiliki tiruan dari kekuatan buah iblis. Sempat menjadi pertanyaan besar para fans saat Pacifista Kuma mampu menembakan sinar laser dari mulutnya.

Para fans bertanya-tanya bagaimana Pacifista memiliki kemampuan yang mirip kekuatan buah iblis. Dan Seraphim ternyata memberi bukti lebih jauh dari hal ini. Dalam pertarungan Seraphim Jinbe menghadapi Sanji dan kru Topi Jerami, nampak sang robot menggunakan kekuatan yang familiar. Seraphim Jinbe nampak menirukan atau menggunakan kekuatan buah iblis Sui Sui no Mi milik Senor Pink, yang mana membuatnya bisa berenang di semua permukaan.

Ini menjadi bukti bahwa Seraphim memang adalah bentuk sempurna dari Pacifista. Dan wajar jika kemudian mereka menjadi model yang paling mengerikan. Masih belum diketahui apakah Seraphim lainnya juga memiliki kemampuan buah iblis seperti halnya S-Shark atau Seraphim Jinbe. Dan pertanyaan besarnya adalah bagaimana Vegapunk melakukan hal tersebut?

Alasan Seraphim Miliki Kekuatan Buah Iblis

Eiichiro Oda sepertinya sedang getol untuk memberikan penjelasan tentang buah iblis, yang memang selalu menjadi misteri di sepanjang seri One Piece. Seperti yang Geeks ketahui, sejak awal serinya para fans masih penasaran tentang asal-usul buah iblis. Sampai kemudian chapter 1069 memberikan teori mengenai buah iblis dan bagaimana buah iblis bisa tercipta.

Dan yang menarik juga adalah di chapter 1070 Vegapunk kembali mengungkapkan hal mengenai buah iblis, terutama bagaiman cara menirukannya. Menurut Vegapunk, menirukan kekuatan buah iblis memang bukan perkara mudah. Namun, dari ketiga jenis buah iblis yang ada tipe Zoan dan Paramecia yang paling mudah untuk ditirukan. Mengapa? Untuk jenis Zoan, Vegapunk hanya perlu memasukan DNA binatang.

Namun, ada pengecualian untuk jenis Mythical Zoan karena butuh cara dan penanganan yang khusus. Yang paling mudah untuk ditirukan selanjutnya adalah Paramecia, di mana menurut Vegapunk dia hanya perlu Lineage Factor atau DNA dari penggunanya. Sedangkan, untuk jenis Logia menjadi yang paling sulit. Sayangnya, Vegapunk tidak memberi tahu apa alasannya.

Penjelasan dari Vegapunk mengenai cara menirukan kekuatan buah iblis seolah memberikan juga jawaban mengenai alasan Seraphim bisa memiliki kekuatan buah iblis. Seperti yang disebutkan di atas, Vegapunk hanya memerlukan DNA dari si pengguna untuk kemudian dipindahkan atau diaplikasikan ke tubuh Seraphim. Inilah alasan mengapa S-Shark bisa memiliki kekuatan Sui Sui no Mi yang memang berjenis Paramecia.

Selain itu, kita juga mengetahui bagaimana S-Bear memiliki kekuatan yang mirip dengan Nikyu Nikyu no Mi. Masih belum diketahui apakah S-Snake dan S-Hawk juga memiliki kemampuan buah iblis. Namun, melihat dua Seraphim yang ada memiliki kekuatan buah iblis bukan mustahil jika dua Seraphim lainnya juga memiliki kemampuan buah iblis.

Punya Cadangan DNA?

Dengan Vegapunk yang mampu menanamkan kekuatan buah iblis kepada Seraphim, memunculkan pertanyaan besar. Apakah artinya Vegapunk sering mengambil sampel DNA dari berbagai orang atau pengguna buah iblis? Apakah Vegapunk memiliki banyak sekali cadangan DNA yang dia simpan? Melihat bagaimana kekuatan Seraphim serta beberapa hal lain di ceritanya, kemungkinan memang Vegapunk memiliki banyak cadangan DNA.

Hal ini bisa kita lihat dari kisah masa lalu King dan Kaido, di mana mereka pernah jadi subyek penelitian dari Vegapunk pada puluhan tahun lalu. Inilah mengapa kemudian dia berhasil menciptakan buah iblis tiruan Kaido yang dimakan Momonosuke. Juga, ini alasan mengapa Seraphim memiliki ciri-ciri fisik yang mirip dengan King yang merupakan bagian dari bangsa Lunarian.

Tidak diketahui seberapa banyak simpanan DNA pengguna buah iblis yang ada di tangan Vegapunk. Namun, melihat dan mengetahui bagaimana Vegapunk sudah melakukan penelitian buah iblis sejak puluhan tahun lalu bukan mustahil jika dia memiliki banyak sekali sampel DNA baik dari hewan atau pun dari pengguna buah iblis lainnya.

Irvan
Irvan adalah content writer yang berpengalaman lebih dari 5 tahun di bidang pop culture termasuk film, otaku stuff dan gaming. Di Greenscene, Irvan berfokus untuk coverage di topik seputar Otaku.