Pada bulan Maret 2023, sekuel film Shazam! bakal rilis di bioskop. Berjudul resmi Shazam! Fury of the Gods, filmnya akan kembali memperlihatkan keluarga Shazam atau Shazam Family, di mana mereka akan menghadapi dua dewa kuat bernama Hespera dan Kalypso.

Dalam trailer yang rilis beberapa waktu lalu, Shazam juga dipastikan akan bertarung dengan beberapa naga besar. Apakah Shazam dan keluarganya akan berhasil mengalahkan mereka? Tentunya pertanyaan tersebut baru akan terungkap saat filmnya rilis.

Ada beberapa aktor lama yang terlibat dalam film ini seperti Zachary Levi sebagai Shazam, Asher Angel sebagai Billy Batson, Jack Dylan Grazer sebagai Freedy Freeman, Djimon Hounsou sebagai Ancient Shazam.

Mereka akan dipertemukan dengan para pemeran baru seperti Helen Mirren, Lucy Liu, dan Rachel Zegler. Sutradara David F. Sandberg pun sudah ditunjuk untuk menyutradarai filmnya dengan naskah hasil kreasi Henry Gayden dan Chris Morgan.

Baru-baru ini, One Take News melaporkan bahwa film Shazam! Fury of the Gods bakal memiliki durasi 2 jam 10 menit alias 130 menit. Itu berarti Fury of the Gods memiliki durasi yang lebih pendek ketimbang film pertamanya yaitu 132 menit, dan menjadi film kelima terpendek di DCU. Tentunya film DCU terpanjang saat ini masih dipegang oleh Zack Snyder’s Justice League yang memiliki durasi 242 menit.

Nah menariknya, Shazam! Fury of the Gods menjadi film pertama yang dirilis di bawah kepemimpinan James Gunn dan Peter Safran, yang saat ini tengah merombak ulang DCU. Tapi yang harus dicatat, bahwa proses praproduksi film ini telah selesai, yang berarti kepemimpinan baru James Gunn dan Peter Safran tidak terlalu berpengaruh untuk film ini.

Walau film-film DCU lainnya terkenal serius, tetapi sutradara David F. Sandberg memastikan bahwa Shazam! Fury of the Gods bakal memiliki banyak unsur komedi di dalamnya.

Itu berarti filmnya tidak akan segelap dengan film-film DCU lainnya. Dengan kesuksesan film pertama, rasanya sudah tidak ada lagi yang meragukan David F. Sandberg. Kita tunggu aja ya Geeks kejutan apalagi yang akan dia hadirkan dalam filmnya.

Restu
https://www.greenscene.co.id/author/restuprawira/