Sudah bukan hal asing lagi jika seri One Piece sering menghadirkan elemen-elemen dunia nyata dalam ceritanya. Eiichiro Oda, selaku kreator dari serinya, memang terkenal sering terinspirasi dari banyak hal yang ada di dunia nyata untuk kemudian dia aplikasikan ke dunia One Piece. Misalnya, beberapa teknik atau jurus yang ada terinspirasi dari ajaran atau agama tertentu.

Selain itu, yang paling jelas juga adalah bagaimana para karakter yang muncul dalam ceritanya tersinpirasi dari sosok yang memang ada di dunia nyata. Seperti halnya seri bergenre shonen lain, beberapa tempat atau wilayah atau gedung yang ada di dunia One Piece ternyata terinspirasi dari apa yang ada aslinya. Berikut adalah deretan kerajaan atau wilayah di One Piece yang terinspirasi dari dunia nyata.

Arabasta – India dan Timur Tengah

Kerajaan di dunia One Piece yang terinspirasi dari dunia nyata yang pertama adalah Alabasta. Alabasta/Arabasta merupakan sebuah wilayah yang cukup spesial bagi kelompok Topi Jerami, dan juga seri One Piece. Ini merupakan pulau keempat yang mereka kunjungi di Grand Line, yang mana sekaligus juga menjadi rumah bagi keluarga Nefertari. Seperti yang kita ketahui, mereka adalah salah satu dari 20 kerajaan yang membentuk World Government. Banyak juga kejadian menarik yang terjadi di wilayah Arabasta ini.

Misalnya, pertama kali terungkapnya Poneglyph dan Senjata Kuno. Berdasarkan booklet Rurubu One Piece yang berisi informasi geografis dari wilayah One Piece, Arabasta menghadirkan perpaduan budaya India dan Timur Tengah. Kebudayaan di Arabasta terinspirasi dari budaya di India. Sedangkan, untuk bagian wilayah dan geografis Arabasta sendiri terinspirasi dari Timur Tengah. Nama Arabasta sendiri diduga berasal dari ‘alabaster’ yaitu jenis mineral yang umum ditemukan dalam artefak Mesir kuno.

Dressrosa – Spanyol dan Italia

Wilayah selanjutnya adalah Dressrosa, sebuah negara yang memiliki keindahan luar biasa yang berada di New World. Ini adalah wilayah yang kru Topi Jerami datangi pertama di New World, di mana Doflamingo sempat berkuasa cukup lama. Sebelum keluarga Riku menjadi penguasa, keluarga Donquixote sempat juga menjadi pemimpin di wilayah ini yang mana mereka juga adalah salah satu keluarga yang membentuk World Government.

Sayangnya, di balik semua keindahan Dressrosa ada sebuah fakta mengerikan yang mana Doflamingo bertanggung jawab atas semua hal mengerikan itu. Keindahan arsitektur di wilayah tersebut ternyata terinspirasi dari beberapa wilayah di Spanyol dan Italia. Hal ini bisa kitalihat dari pakaian Violet atau karakter lain yang terinspirasi dari para penari Flamenco. Sementara, untuk Corrida Colosseum terinspirasi dari Colosseum yang ada di Roma.

Kerajaan Kuja di One Piece – China

Berbeda dengan dua wilayah di atas, Kerajaan Kuja One Piece terletak di sebuah wilayah yang tidak biasa yaitu Calm Belt. Di wilayah tersebut tidak ada angin yang bisa mendorong kapal untuk maju. Wilayah itu juga penuh dengan monster laut. Kerajaan yang semua penduduknya perempuan ini muncul pertama kali dalam arc Sabaody, di mana ini menjadi wilayah Luffy untuk berlatih selama dua tahun.

Ternyata, keindahan dari pulau tersebut terinspirasi dari salah satu wilayah di China di mana terdapat Kuil Menggantung (Hanging Temple) yang terletak di wilayah pegunungan. Kesamaannya bisa terlihat dari bagian arsitektur dan dekorasinya. Baik rumah, bangunan, kuil, atau apa pun itu memiliki arsitektur yang sama. Dan yang menarik, kedua wilayah ini juga sama-sama dikelilingi oleh gunung.

Wano Kuni- Jepang

Rasanya untuk wilayah Wano semua Geeks pun sudah paham jika elemen geografis di negara feodal ini terinspirasi dari negara sang mangaka, Jepang. Bahkan, Wano Kuno sendiri sebenarnya memiliki arti “Negara Jepang” berdasarkan kata “Wa no Kuni.” Dan hal ini bisa kita lihat dengan jelas di hampir semua aspek yang ada di sana. Mulai dari gaya bicara penduduk, pekerjaan para penduduk (samurai, sumo, ninja, dsb), dan tentunya adalah arsitektur bangunan di wilayah itu.

Pemandangan yang indah yang disertai oleh bunga sakura yang berguguran di momen pembuka arc Wano menjadi sesuatu yang indah dan menarik. Sedangkan, untuk bagian arsitektur kita bisa melihat keindahan istana Kozuki di wilayah ibu kota bunga. Mulai dari ornamen, atap, dan hal-hal lainnya sangat mirip dengan istana-istana yang masih ada di wilayah Jepang.

Kerajaan Rommel di One Piece- Inggris

Nama kerajaan Rommel mungkin tidak terlalau populer di telinga para fans One Piece. Hal ini wajar, karena kerajaan ini muncul sebentar saja tepatnya ketika wakil admiral Bastille menjelaskan tentang sosok Hakuba dalam arc Dressrosa. Menurutnya, Hakuba, atau yang biasa kita kenal dengan nama Cavendish, harus terusir dari rumahnya. Padahal, dia adalah sosok pewaris tahta kerajaan tersebut.

Hal tersebut karena dua kepribadian yang dia miliki. Ketika Cavendish tertidur, maka Hakuba akan mengambil alih tubuhnya dan melakukan hal mengerikan. Inilah yang membuat dia memutuskan untuk menjadi seorang bajak laut. Kerajaan Rommel sendiri ternyata terinspirasi dari wilayah Inggris, terutama wilayah London. Hal ini bisa kita lihat dari adanya kemiripan bentuk jam raksasa di kerajaan Rommel dan Big Ben. Arsitektur gaya abad ke-19 Inggris juga menjadi inspirasi kerajaan Rommel.

Mary Geoise – Perancis

Wilayah tanah suci Mary Geoise adalah sebuah wilayah yang jarang terjamah oleh orang lain. Terletak di atas Red Line, wilayah ini menjadi rumah dan tempat tinggal bagi kaum naga langit seperti Gorosei dan Im. Selain itu, ini juga menjadi wilayah dan pusat pemerintahan dari World Government. Pada intinya, Mary Geoise menjadi “pusat” dari semua hal yang ada di dunia One Piece.

Tidak bisa sembarangan orang masuk ke wilayah ini. Bahkan, hanya admiral dan Fleet admiral yang diperbolehkan masuk ke wilayah ini dari angkatan laut. Oda Sensei ternyata terinspirasi dari sebuah istana mewah dan megah serta indah di wilayah Perancis yaitu Château de Chambord. Istana ini dianggap sebagai salah satu contoh terbaik dari perkembangan pesat arsitektur Perancis.

Hampir semua elemen arsitektur di Mary Geoise memiliki kemiripan dengan istana tersebut. Misalnya, bagian kubah, jendela yang besar, serta lengkungannya. Oda Sensei sendiri belum mengonfirmasi terkait hal ini. Tetapi, melihat kemiripannya, rasanya kita pun bisa “mengonfirmasi” jika memang ada kesamaan dari dua tempat ini.

Dengan dunia One Piece yang sangat besar, wajar jika kemudian banyak tempat-tempat menarik yang Oda hadirkan dalam ceritanya. Berbagai tempat tersebut memiliki keunikan arsitektur tersendiri, yang kemudian menjadi ciri khas dari wilayah itu. Dan ternyata, Oda memang sengaja menghadirkan keindahan dan keunikan arsitekturnya berdasarkan bangunan aslinya yang menjadi inspirasi utama.

Irvan
Irvan adalah content writer yang berpengalaman lebih dari 5 tahun di bidang pop culture termasuk film, otaku stuff dan gaming. Di Greenscene, Irvan berfokus untuk coverage di topik seputar Otaku.