Tahun depan, kita akan segera melihat petualangan terakhir Harrison Ford sebagai Indiana Jones di film kelimanya. Jika tidak ada halangan, filmnya bakal rilis di tanggal 30 Juni 2023. Steven Spielberg tidak lagi menyutradarai Indiana Jones 5, namun dia tetap memproduseri filmnya. Dia sudah menyutradarai 4 film Indiana Jones yang dimulai sejak tahun 1981.

Tugas Spielberg digantikan James Mangold, yang sukses menggarap beberapa film besar seperti Ford v Ferrari, Logan, dan The Wolverine. Tanpa tangan dingin Spielberg, apakah film terbaru Indiana Jones akan sesukses film sebelumnya? Tentunya pertanyaan tersebut akan terjawab setelah filmnya rilis. Baru-baru ini, muncul sebuah informasi penting terkait plot Indiana Jones 5.

Dalam sebuah sesi wawancara dengan Empire, Jez Butterworth, salah seorang penulis naskah di Indiana Jones 5 mengungkap detail plot filmnya. Menurut Butterworth, filmnya akan mengambil latar waktu di tahun 1969. Ketika itu, Amerika Serikat dan Uni Soviet tengah berlomba untuk menciptakan berbagai teknologi luar angkasa.

Di balik banyaknya program luar angkasa tersebut, ternyata ada campur tangan Nazi dibelakangnya. Indiana Jones pun bertekat untuk mengungkap aktivitas jahat yang mereka lakukan. Yap, nantinya lawan yang harus dihadapi Indiana Jones adalah sosok yang pernah menjadi bagian Nazi.

“Fakta sederhananya adalah bahwa program pendaratan di bulan dijalankan oleh sekelompok mantan Nazi. Bagaimana ‘mantan’ bisa melakukannya adalah pertanyaannya. Dan itu sampai terendus ke hidung Indiana Jones.” Ungkap Jez Butterworth kepada Empire.

Nah sebelumnya, Mads Mikkelsen sudah dikonfirmasi bergabung dengan para pemeran lainnya di Indiana Jones 5. Dia akan memerankan seorang villain bernama Voller, seorang mantan ilmuwan Nazi yang bekerja dengan NASA, dan ia memiliki masa lalu yang kelam. Ketika Voller menemukan sesuatu yang dapat membuat dunia menjadi tempat yang jauh lebih baik, Jones memutuskan untuk mengejarnya. Dengan semua deskripsi tersebut, maka Voller adalah lawan yang bakal dihadapi Indiana Jones nanti.

Dalam filmnya mendatang, John Ryhs-Davies akan kembali memerankan Sallah, teman setia Jones yang sudah menemaninya sejak Raiders of the Lost Ark dan the Last Cursade. Sayangnya di film kelima, kita tidak bisa melihat lagi kembalinya Ke Huy Quan dan Shia Labeouf, di mana mereka sebelumnya memerankan Short Round dan Mutt Williams.

Restu
https://www.greenscene.co.id/author/restuprawira/