Siapa yang tidak mengenal franchise Alien? Franchise tersebut dimulai pada tahun 1979, dan menceritakan para kru kapal luar angkasa Nostromo saat mereka menghadapi makhluk mengerikan yang secara tidak sengaja terbawa dalam kapal.

Filmnya dibintangi oleh beberapa aktor hebat seperti Sigurney Weaver, Tom Skerritt, John Hurt, Harry Dean Stanton, dan Veronica Cartwright. Filmnya berhasil memenangkan Oscar untuk kategori Best Effects, dan masuk nominasi Best Art Direction-Set Decoration. Selain itu, filmnya juga mendapat pendapatan masif, dengan menghasilkan pendapatan $107 juta dollar, dengan biasa produksi yang hanya memakan $11 juta dollar.

Dengan segudang prestasi tersebut, wajar jika akhirnya 21th Century Fox membuat film lanjutan seperti Aliens, Alien 3, dan beberapa film lainnya. Dan setelah 5 tahun absen tanpa film terbaru Alien, kali ini 20th Century akan kembali membuat film barunya.

Baru-baru ini, sutradara di balik film Don’t Breathe dan Evil Dead, Fede Alvarez, ditunjuk untuk menulis dan menyutradarai sebuah film reboot Alien. Film ini akan menjadi film Alien ketujuh, dengan film terakhirnya berjudul Alien: Covenant yang rilis tahun 2017 lalu.

Sementara itu Riddley Scott, yang sudah menyutradarai dua film Alien, Alien (1979) dan Alien: The Covenant (2017) juga akan kembali dilibatkan. Tetapi Scott tidak akan menjadi sutradara melainkan memproduseri filmnya bersama dengan Scott Free Banner dan Fede Alvarez.

Detail plot dari film ini masih dirahasiakan. Tetapi aktris Cailee Spaeny sudah menandatangani kontrak untuk memerankan karakter utama dalam filmnya. Mungkin nama Spaeny terdengar asing di telinga kita. Walau begitu, Spaeny sudah pernah membintangi beberapa film besar seperti Pacific Rim: Uprising dan Bad Times at the El Royale.

Saat ini, Spaeny pun tengah disibukan dengan syuting Priscilla, film biografi yang menceritakan mantan istri Elvis Presley bernama Priscilla Ann Presley. Nah karena masih dalam tahap pengembangan awal, film baru ini kemungkinan akan rilis di tahun 2024 mendatang. Apakah filmnya masih menampilkan beberapa karakter lama? Kita tunggu aja ya Geeks informasi terbaru tentang proyek ini.

Restu
https://www.greenscene.co.id/author/restuprawira/