Series Loki Season 1 berhasil mengenalkan kita pada konsep multiverse. Loki dan Sylvie akhirnya bertemu dengan sosok yang mengendalikan TVA. Yap, sosok tersebut tidak lain adalah He Who Remains. Dia jugalah yang mengatur semua hal yang terjadi di semesta. Namun sebuah peristiwa mengejutkan terjadi.

Tiba-tiba, Sylvie memutuskan membunuh He Who Remains. Ketika He Who Remains tewas, varian jahat Kang the Conqueror akan muncul, dan menyebabkan bencana besar bagi multiverse. Memang hingga sekarang, bencana besar yang “dijanjikan” He Who Remains belum terjadi, tetapi sepertinya itu akan terjadi dalam waktu dekat, terutama ketika Kang the Conqueror muncul.

Dalam series Loki Season 1, kita juga dikenalkan dengan berbagai varian Loki, mulai dari Boastful Loki (DeObio Oparei), Classic Loki (Richard E Grant), Kid Loki (Jack Veal), President Loki (Tom Hiddleston), Alligator Loki, dan Lady Loki / Sylvie (Sophia Di Martino). Nah dalam sebuah buku terbaru Marvel, muncul beberapa informasi tentang desain para varian Loki.

Dalam sebuah buku baru berjudul Marvel Studios’ Loki: The Art of the Series, terungkap berbagai desain awal / concept art varian Loki. Dalam gambar pertama, kita bisa melihat tampilan awal Alligator Loki. Ada perbedaan yang cukup besar antara desain awal, dan versi final Alligator Loki yang terlihat dalam seriesnya.

Dalam desain awal / concept art, Alligator Loki mengenakan sebuah armor berwarna emas, yang menutupi bagian kaki depan dan belakang. Sementara dalam versi final, Alligator Loki terlihat lebih polos, dengan hanya mengenakan tanduk di kepalanya.

Selain itu, kita juga bisa melihat perbedaan yang cukup signifikan antara desain awal Lady Loki alias Sylvie dengan versi finalnya. Di desain awalnya, Lady Loki jauh lebih mirip dengan Loki asli. Rambutnya berwarna hitam, lengkap dengan mahkota emas yang biasa digunakan Loki. Tak lupa, tanduk di desain awal Lady Loki pun lebih panjang daripada di MCU.

Meskipun Alligator Loki dan Lady Loki adalah varian Loki, tetapi mereka adalah orang-orang yang berbeda dalam beberapa hal, termasuk sifat dan latar belakangnya. Dengan kabar dibuatnya musim kedua Loki, maka kemungkinan kita akan kembali melihat para varian Loki kembali beraksi melindungi semesta. Kita tunggu aja ya Geeks!

Restu
https://www.greenscene.co.id/author/restuprawira/