Geeks masih ingat dengan game Resident Evil 4 yang rilis di tahun 2005? Gamenya sendiri mengambil latar 7 tahun setelah insiden Raccoon City. Leon pun telah menjadi anggota khusus dari pemerintahan Amerika Serikat. Nah suatu ketika, Leon mendapatkan tugas untuk menyelamatkan anak Presiden Amerika Serikat bernama Ashley Graham di sebuah desa terpencil di Spanyol. Dan ternyata misi tersebut tidak semudah yang Leon Bayangkan.

Sukses dengan game tersebut, Capcom pun berencana membuat Resident Evil 4 versi Remake yang dijadwalkan untuk rilis di PlayStation 4, PlayStation 5, PC, dan Xbox Series X/S. Jika tidak ada halangan, game ini akan rilis pada 23 Maret 2023, yang berarti 18 tahun setelah peluncuran game originalnya. Nah lewat acara yang digelar khusus oleh Capcom, mereka pun akhirnya mengungkap beberapa detail tentang Resident Evil 4 Remake.

Gameplay Resident Evil 4 Remake

Capcom akhirnya merilis trailer gameplay untuk Resident Evil 4 Remake seperti yang bisa kalian lihat di sini. Trailernya mengkonfirmasi bahwa versi remake-nya akan lebih menakutkan dari pada Resident Evil 4 originalnya. Kita pun bisa melihat saat Leon harus menghadapi para penduduk desa yang menjadi gila. Leon tampak menggunakan serangan jarak dekatnya yang khas, termasuk tendangannya yang mampu memberikan daya hancur yang masif.

Menariknya nih Geeks, Leon dapat menangkis menggunakan pisaunya untuk menangkis serangan musuh. Bahkan Leon juga dapat menangkis serangan gergaji mesin, sesuatu yang tidak bisa kita lakukan pada game originalnya. Selain itu, kita juga bisa melihat pertemuan Leon dengan Dr. Salvador. Salvador tampak berulah dengan menggunakan senjatanya, dia menutup beberapa jalan agar Leon kesulitan untuk bergerak. Dengan sedikit ruang untuk berlari, maka pemain pun harus dihadapkan pada pilihan yang sulit.

Namun untuk memberikan balancing, Capcom menghadirkan beberapa pilihan agar Leon dapat melarikan diri. Misalnya ketika Leon terjebak, dia bisa menembak sebuah lampu api, agar memicu kebakaran dan membuat penduduk desa panik. Lewat trailer tersebut, kita mengetahui bahwa game ini masih akan mengadaptasi cerita dari game aslinya, dengan tambahan fitur-fitur menarik agar pemain baru dapat menikmatinya.

Restu
https://www.greenscene.co.id/author/restuprawira/