Starlight adalah salah satu supes ciptaan Vought yang akhirnya memutuskan untuk keluar dari tim super The Seven. Saat ini anggota The Seven hanya tersisa, Homelander (Anthony Starr), The Deep (Chace Crawford), dan A-Train (Jessie T. Usher). Keputusan yang cukup mengejutkan ini Starlight umumkan menjelang ending The Boys season 3, yang baru saja menyelesaikan penayangan serialnya pada bulan Juli kemarin. Sebagai gantinya, karakter bernama asli Annie (Erin Moriarty) ini memutuskan untuk bergabung dengan para The Boys.

Meskipun saat ini plot dari serial The Boys season 4 masih belum terungkap, tetapi Annie sudah pasti akan kembali di season selanjutnya. Apalagi saat ini produksi untuk season keempatnya tengah berlangsung di Kanada. Tinggal menunggu waktu sampai akhirnya kita bisa melihat kembali penampilan para The Boys dengan kekuatan barunya. Di sisi lain, setelah Annie keluar, The Seven tampaknya harus membuat propaganda baru agar nama mereka tetap bersinar di masyarakat, salah satunya dengan merilis foto mural dari markas mereka yang kali ini tidak ada gambar Starlight-nya.

The Seven Tanpa Starlight di Season 4

Foto menarik yang bisa kita lihat di atas baru saja datang dari akun Twitter resmi Vought International. Foto yang mereka rilis ini memperlihatkan mural baru dari para anggota The Seven di Vought Tower. Dalam twitnya mereka bahkan menyebutkan alasan mengapa gambar Starlight dihilangkan. Menurut mereka, Starlight adalah orang yang telah mengkhianati The Seven dan juga Vought.

Dalam mural baru ini setidaknya ada enam gambar anggota The Seven yang masih diakui oleh Vought. Mereka adalah Homelander, A-Train, The Deep, Black Noir, Translucent, dan Queen Maeve. Yang tidak diketahui oleh masyarakat di semestanya adalah fakta bahwa sebenarnya yang masih aktif di The Seven hanyalah Homelander, A-Train, dan The Deep. Sedangkan sisanya telah tewas, di mana Black Noir dibunuh oleh Homelander, dan Queen Maeve mengobankan dirinya untuk mengalahkan Soldier Boy.

Dengan mural baru yang seakan-akan ada di dunia nyata ini, Vought ingin menegaskan bahwa mereka telah move on dari masalah yang terjadi di season 3. Sepertinya akan menarik melihat bagaimana nantinya para anggota The Boys berhadapan dengan The Seven yang juga telah memperbarui timnya. Kita nantikan saja kelanjutan ceritanya di serial The Boys season 4 yang akan tayang dalam beberapa tahun ke depan.

Egie
Egie adalah content writer yang memiliki passion tinggi untuk topik pop culture seputar komik, film dan series. Bergabung sejak tahun 2021, kini Egie menjadi salah satu sosok paling di andalkan untuk covering berbagai hal seputar pop culture.