Ini alasan kepergian Hulk di series She-Hulk. She-Hulk: Attorney at Law adalah serial terbaru MCU yang saat ini tengah tayang di saluran streaming Disney+. Serialnya telah menghadirkan sejumlah karakter menarik. Termasuk Jennifer Walters (Tatiana Maslany) yang merupakan seorang pengacara sekaligus bintang utamanya. Serta tidak ketinggalan juga sepupunya, Bruce Banner/Hulk (Mark Rufallo), yang secara tidak sengaja menyebabkan Jen dapat berubah menjadi She-Hulk.
She-Hulk episode 1 yang berjudul ‘A Normal Amount of Rage’ telah memperlihatkan kepada penggemar seperti apa origin She-Hulk di MCU. Di mana pada dasarnya tidak terlalu jauh berbeda dengan versi Marvel Comics, yaitu karena darah Hulk masuk ketubuhnya setelah Jen mengalami kecelakaan dan akhirnya mengubah Jen menjadi raksasa hijau versi wanita. Bedanya, di MCU yang menjadi penyebab kecelakaan Jen adalah sebuah pesawat Sakaar yang kemunculannya cukup misterius.
Produser Ungkap Keberadaan Hulk di She-Hulk
She-Hulk episode 2 yang baru saja tayang hari ini, telah mengungkap bahwa Hulk pergi ke luar angkasa untuk menginvestigasi sesuatu yang menurutnya genting. Hal itu dia lakukan setelah menerima pesan dari pesawat Sakaar yang sempat muncul di episode perdananya. Dalam sesi wawancara terbarunya dengan The Direct, produser sekaligus pencipta serialnya Jessica Gao menjelaskan bahwa keberadaan Hulk di planet Sakaar sebelumnya adalah jawaban mengapa sekarang dia pergi ke luar angkasa.
“Seperti yang kalian tahu, dia (Hulk) telah menghabiskan waktu yang cukup lama di luar angkasa, saat [terakhir kali] kita melihatnya di Thor: Ragnarok. Dan kita hanya melihat sebagian kecil kisahnya di planet [Sakaar] tersebut,” ungkap Gao. “Maksudku, Tuhan pasti tahu apa yang Hulk lakukan selama ini di sana. Jadi sekarang dia harus kembali untuk menangani masalah luar angkasa yang terjadi pada saat itu.”
Itulah alasan kepergian Hulk. Meskipun masih terlalu cepat untuk menyimpulkan apa yang akan Hulk lakukan di Sakaar. Namun, sebelumnnya memang sempat beredar rumor yang mengatakan bahwa Hulk sebenarnya telah mempunyai seorang anak berkekuatan Hulk di Sakaar. Kisah ini mirip seperti peristiwa di Marvel Comics, ketika Hulk mempunyai anak bernama Skaar yang lahir di planet Sakaar. Jawaban pastinya mungkin akan terjawab di episode-episode serial She-Hulk selanjutnya. Bagi kalian yang belum menontonya, saat ini She-Hulk: Attorney at Law bisa kalian saksikan di Disney+.