Dari sekian banyak karakter DC Comics, Black Adam adalah salah satunya yang cukup beruntung karena sebentar lagi akan debut di DCEU. Apalagi yang akan memerankan karakternya adalah mega bintang sekelas Dwayne Johnson. Banyak yang menganggap bahwa kehadiran Black Adam versi Johnson nanti akan mengubah hierarki kekuatan di DC Universe. Namun, apakah Black Adam benar-benar lebih kuat dari Superman? Tentunya hal tersebut perlu kita buktikan terlebih dahulu. Karena pada dasarnya Black Adam sendiri sebenarnya mempunyai sejumlah kelemahan yang cukup fatal, seperti yang pernah DC ceritakan sebelumnya. Berikut ini berbagai kelemahan Black Adam di DC Universe!

BACA JUGA: 5 Kebengisan Black Adam di DC Universe!

Sihir Superior

Setelah kebangkitannya, Black Adam sudah tidak lagi mengandalkan kekuatan dari penyihir kuno Wizard seperti Billy Batson/Shazam. Sebagai gantinya dia mendapatkan berkah dari lima dewa Mesir kuno, yaitu ShuHorusAmunZehutiAten, dan Mehen. Hal inilah yang pada akhirnya membuat Adam menguasai berbagai ilmu sihir dewa Mesir untuk berbagai kebutuhan. Mulai dari memanggil makhluk lain, sampai mengeluarkan sihir petir. Menariknya, kekuatan sihir ini justru secara tidak langsung telah menjadi kelemahannya juga. Di mana jika Adam menghadapi musuh yang dapat menonaktifkan sihir atau melebihi kekuatan sihirnya, maka dia akan rentan juga terhadap serangan sihir orang lain.

Petir

Dari dahulu hingga sekarang, Black Adam terkenal sebagai sosok yang kebal terhadap sejumlah serangan fisik, baik sayatan benda tajam, tembakan senjata api, maupun benturan yang sangat keras. Hal ini bisa terjadi karena dia mempunyai kekuatan fisik dan daya tahan tubuh yang setara dengan para dewa Mesir kuno. Walaupun begitu, Adam tidak sepenuhnya kebal terhadap semua seranga, karena faktanya serangan petir dari orang lain ternyata dapat melemahkan, melukai, bahkan menghilangkan kekuatannya. Itulah mengapa superhero seperti Shazam bisa menjadi musuh bebuyutannya selama bertahun-tahun, karena mereka sama-sama mengandalkan kekuatan petir ketika bertarung.

BACA JUGA: Para Anggota Justice Society of America Terkuat!

Keabadian

Karena sejatinya Black Adam adalah manusia yang telah hidup selama ribuan tahun dalam wujud manusia super, dia sudah tidak bisa lagi kembali ke bentuk awalnya. Memang dia menjadi makhluk yang abadi karena tidak akan mati karena umur. Namun, sisi negatifnya, jika dia kembali ke bentuk awalnya maka hal tersebut beresiko akan membuatnya langsung mati. Kelemahan ini pernah terlihat di ending pertarungannya melawan Marvel Family. Di mana Uncle Marvel berhasil menipu Adam agar dia kembali ke bentuk awalnya, pada titik ini dia seketika berubah menjadi debu. Sejak bangkit kembali, Adam sepertinya berhasil menemukan cara untuk menekan kelemahan yang satu ini.

Rock of Eternity

Kelemahan terakhir Black Adam yang mungkin tidak banyak orang tahu adalah Rock of Eternity. Di DC Comics sendiri Rock of Eternity adalah markas Shazam dan Marvel Family, begitu juga dengan Black Adam saat dia mendapatkan kekuatannya dari penyihir kuno Wizard. Ketika berada di markas ini, semua kekuatan mereka akan menjadi netral karena efek nexus dan keberadaan Rock of Eternity yang berada di luar dimensi. Hal inilah yang kemudian membuat pecahan batu di Rock of Eternity dapat melemahkan Black Adam. Seperti yang terjadi di komik Black Adam: The Dark Age, di mana Black Adam terlihat berdarah setelah peluru yang dicampur dengan Rock of Eternity menembus perutnya.

BACA JUGA: Dwayne Johnson Bicara Moralitas Black Adam di DCEU!

Berbagai kelemahan ini secara tidak langsung telah menegaskan bahwa Black Adam tidak jauh berbeda seperti manusia super pada umumnya. Di mana dia lemah terhadap peluru Rock of Eternity, seperti Superman yang lemah terhadap peluru Krypton. Kemudian berbagai kekuatan super Black Adam juga ternyata dapat menjadi kelemahan fatalnya. Melihat penampilan Johnson sebagai Black Adam, ada kemungkinan di filmnya nanti kelemahannya akan mendapatkan beberapa penyesuaian. Setidaknya salah satu di antara kelemahan ini akan ada pada dirinya. Kita lihat saja nanti ya, Geeks, saat film Black Adam tayang di bioskop pada tanggal 21 Oktober besok.

Egie
Egie adalah content writer yang memiliki passion tinggi untuk topik pop culture seputar komik, film dan series. Bergabung sejak tahun 2021, kini Egie menjadi salah satu sosok paling di andalkan untuk covering berbagai hal seputar pop culture.