Selama hampir satu dekade, Warner Bros. dan DC telah berupaya untuk membangun jagat sinematik DC Extended Universe dengan berbagai lika-likunya. Mulai pada tahun 2013 dengan sejumlah film besar, sampai saat ini WB masih belum berhasil memuaskan penggemar secara keseluruhan. Khususnya ketika berkaca pada kesuksesan Marvel Studios dengan Marvel Cinematic Universe-nya. Namun, sekarang setelah perusahaan WB-Discovery bergabung, setidaknya penggemar bisa mendapatkan harapan baru.

Pada bulan April lali, CEO baru WB David Zaslav sempat mengungkapkan rencana besarnya untuk merombak DC Universe. Sejauh ini ada banyak upaya yang telah WB lagukan dengan pergeseran strategi kepemimpinan ini. Beberapa di antaranya mungkin akan terasa mengecewakan bagi penggemar, tetapi WB sendiri merasa hal ini perlu untuk mereka lakukan. Seperti membatalkan sejumlah film yang sudah masuk dalam tahap pengembangan, bahkan yang sudah menyelesaikan proses syutingnya. Salah satunya yang terkena dampak dari perombakan ini adalah film Batgirl yang baru saja mereka batalkan.

BACA JUGA: Warner Bros Ungkap Alasan Batalkan Film Batgirl!

Warner Bros Umumkan Rencana 10 Tahun Ke Depan Untuk DCEU

Baru-baru ini, dalam acara Warner Bros. Discovery Q2 Telekonferensi, CEO David Zaslav mengungkapkan bahwa dalam sepuluh tahun ke depan, studio akan mencoba meniru metode Marvel Studios untuk mengembangkan semesta DC-nya. “Saat ini DC adalah salah satu prioritas kami. Batman, Superman, Wonder Woman, dan Aquaman, merupakan merek terkenal dan peluang besar bagi kami,” ungkap Zaslav. “Kami telah mengatur ulang [DCEU]. Di mana ada tim yang mempunyai rencana sepuluh tahun ke depan hanya untuk DC. Mirip seperti Alan Horn, Bob Iger, dan Kevin Feige di Disney.”

Masih dalam telekonferensi yang sama, Zaslav juga mengonfirmasi sejumlah film DC yang akan mereka rilis dalam waktu beberapa tahun ke depan. “Kami mempunyai sejumlah film luar biasa dari DC yang akan segera hadir, seperti Black Adam, Shazam, dan Flash,” tambah Zaslav. “Saat ini kami tengah mengerjakan semua itu. Kami juga sangat bersemangat dengan semua filmnya. [Sejauh ini] kami telah melihatnya dan kami pikir semua film ini sangat hebat. Kami juga merasa bisa membuat semuanya lebih baik lagi.”

BACA JUGA: 5 Kematian Superhero DC Paling Brutal!

Mendengar pernyataan ini para penggemar setidaknya bisa bergantung pada Zaslav dan tim DC barunya yang mempunyai rencana untuk sepuluh tahun ke depan. Semoga saja kali ini WB berhasil memuaskan harapan penggemar yang sangat ingin tayangan live action DC menjadi lebih baik. Terkait tayangan lainnya yang termasuk ke dalam rencana sepuluh tahun DC, kita pantau saja terus perkembangan kabar selanjutnya ya, Geeks.

Egie
Egie adalah content writer yang memiliki passion tinggi untuk topik pop culture seputar komik, film dan series. Bergabung sejak tahun 2021, kini Egie menjadi salah satu sosok paling di andalkan untuk covering berbagai hal seputar pop culture.