Dalam cerita di seri One Piece, Buster Call merupakan sebuah aksi militer paling mematikan yang pernah ada. Ini merupakan sebuah aksi militer di mana pihak angkatan laut akan mengerahkan armada mereka dalam skala penuh dengan tujuan untuk menghancurkan target tertentu. Biasanya, ketika Buster Call terjadi maka sangat kecil peluang mereka untuk selamat.

Pasalnya, dengan skala penuh dari angkatan laut sangat sulit untuk bisa lolos dari tembakan meriam serta serbuan pasukan angkatan laut lain. Contoh nyata dari hal ini adalah para penduduk Ohara yang harus tewas akibat serangan ini puluhan tahun lalu. Meskipun begitu, ada beberapa karakter yang dengan kekuatannya memiliki peluang untuk bisa selamat dari serbuan Buster Call. Siapa saja?

Bon Clay

Sebelum sebuah area mendapatkan serangan bom besar-besaran ketika Buster Call terjadi, pihak angkatan laut biasanya akan melakukan penyisiran wilayah. Hal ini mereka lakukan untuk memastikan tidak ada yang selamat atau kabur. Bon Clay sendiri memiliki buah iblis Mane Mane yang membuatnya bisa menirukan tubuh orang lain. Kemampuannya bisa kita lihat saat penyerbuan Luffy di Impel Down.

Dengan kemampuan tersebut, Bon Clay bisa saja menyamar menjadi salah satu anggota angkatan laut. Dia kemudian bisa menyusup ke kapal angkatan laut dan selamat. Dari segi kekuatan, Bon Clay memang tidak sekuat para admiral atau yang berada di levelnya. Namun, dia bisa memanfaatkan kecerdasan dan tipuan untuk bisa selamat dari kehancuran tanpa perlu menggunakan cara kekerasan.

BACA JUGA: One Piece: Sejarah Hubungan Buggy dan Shanks!

Donquixote Doflamingo

Sebenarnya, Doflamingo sudah beberapa kali berhasil selamat dari serangan Buster Call angkatan laut. Dia memanfaatkan kekuatan politik yang dia miliki sebagai salah satu kaum naga langit untuk bisa selamat dari serbuan itu. Cara tersebut sebenarnya tidak salah, di mana dia bisa “memanfaatkan” apa yang dia miliki. Namun, Dofy sebenarnya bisa selamat dari Buster Call dengan menggunakan cara lain.

Berbeda dengan Bon Clay, Dofy kemungkinan akan menggunakan cara kekerasan. Dia akan menggunakan teknik Birdcage untuk menghancurkan seluruh armada yang mencoba menghancurkannya. Hal ini juga yang Dofy lakukan terhadap wilayah Dressrosa. Selain itu, Dofy juga bisa menghindari serangan Buster Call dengan cara terbang. Sehingga, dia bisa menghindari semua armada tersebut tanpa terluka.

Monkey D. Dragon

Sebagai sosok yang paling dicari di seluruh dunia, serta menjadi salah satu karakter yang paling kuat di serinya, Dragon rasanya akan bisa selamat dari serangan Buster Call. Kita masih belum tahu seberapa kuat dan hebat kemampuan serta kekuatan dari Dragon. Karena itu, mungkin ada cara lain yang akan Dragon gunakan untuk menghindari serangan Buster Call dari angkatan laut.

Bagaimana caranya? Tidak lain dengan mengerahkan semua sumber daya yang dia miliki. Pertama, Dragon bisa memanfaatkan informan Pasukan Revolusi yang ada di tubuh angkatan laut. Dengan begitu, sebelum serangannya muncul Dragon sudah kabur terlebih dahulu. Kedua, dengan kekuatan Morley mereka bisa saja kabur dengan menggali tanah. Ketiga, meskipun peluangnya kecil, mereka bisa menggunakan semua persenjataan mereka untuk melakukan perlawanan.

BACA JUGA: One Piece: Inikah Wilayah Kekuasaan Shanks?

Kuzan

Kuzan alias Aokiji adalah sosok yang menarik dalam ceritanya. Dia merupakan mantan salah satu admiral angkatan laut. Namun, dia memutuskan untuk keluar karena adanya perbedaan pandangan dengan Fleet Admiral saat ini, Sakazuki. Bagaimana kemudian Kuzan bisa selamat dari serangan Buster Call adalah dengan memanfaatkan kekuatan buah iblis yang dia miliki.

Geeks tentu sudah tahu seperti apa kedahsyatan dari buah iblis Hie Hie milik Kuzan. Dia bisa saja membekukan seluruh kapal perang yang ada. Dengan begitu, dia memiliki waktu untuk kabur. Di sisi lain, kekuatan es tersebut juga bisa menghalangi laju dari kapal-kapal itu. Sementara Kuzan sendiri bisa menciptakan jalurnya untuk bisa pergi. Juga apa yang Kuzan lakukan tersebut mungkin bisa menyelamatkan nyawa lainnya.

Shiryu

Terkenal dengan sebutan Shiryu of the Rain, dia adalah mantan sipir Impel Down yang dikurung karena membantai tahanan untuk bersenang-senang. Dalam hal kekuatan, Shiryu dikatakan setara dengan Magellan, pemimpin penjara Impel Down. Setelah serangan Blackbeard di Impel Down, Shiryu memutuskan untuk meninggalkan pekerjaannya dan bergabung dengan Bajak Laut Blackbeard.

Saat ini, dia memiliki kekuatan Suke Suke no Mi yang membuatnya bisa “menghilang.” Seperti halnya Bon Clay, Shiryu bisa memanfaatkan kekuatannya untuk menyusup ke kapal perang angkatan laut. Apalagi, dia tidak perlu khawatir ketahuan karena semua tubuhnya bisa “menghilang.” Shiryu pun bisa saja melakukan hal gila dengan menghabisi seluruh pasukan angkatan laut tanpa terdeteksi.

BACA JUGA: Para Karakter Baru di One Piece: Red!

Blackbeard

Dari semua daftar di atas, Blackbeard merupakan sosok yang mampu untuk membalikan keadan ketika Buster Call terjadi. Seperti yang kita ketahui, Blackbeard adalah satu-satunya manusia yang memiliki dua kekuatan buah iblis yang berbeda, dan masih tetap hidup yaitu Yami Yami no Mi dan Gura Gura no Mi. Seperti yang dingkapkan oleh Marco, Blackbeard memang memiliki keanehan pada tubuhnya.

Dengan memiliki dua buah iblis sekaligus, wajar jika Blackbeard menjadi sebuah ancaman besar bagi dunia. Dan dengan kekuatan buah iblisnya itu juga Blackbeard rasanya bisa dengan mudah menghancurkan seluruh armada angkatan laut, misalnya dengan menciptakan tsunami. Bisa juga dia memanfaatkan Yami Yami no Mi untuk menyerap semua serangan Buster Call.

Dengan sejarah Buster Call yang sangat dahsyat, aksi ini sangat jarang untuk angkatan laut lakukan. Kecuali, jika ada perintah khusus baik dari Gorosei atau pun dari petinggi angkatan laut lain. Meskipun begitu, para karakter di atas sepertinya memiliki peluang untuk bisa selamat dari serangan mematikan tersebut.

Irvan
Irvan adalah content writer yang berpengalaman lebih dari 5 tahun di bidang pop culture termasuk film, otaku stuff dan gaming. Di Greenscene, Irvan berfokus untuk coverage di topik seputar Otaku.