House of the Dragon adalah prekuel dari serial fenomenal Game of Thrones yang sangat populer di kalangan penggemar tayangan fantasi. Serial dari Miguel Sapochnik, George R. R. Martin, dan Ryan J. Condal ini akan berfokus pada keluarga penunggang naga, Targaryen. Berlangsung sekitar 200 tahun sebelum peristiwa Game of Thrones, serial ini akan bercerita tentang perang saudara Targaryen. Di mana pertempuran berdarah ini terkenal dengan sebutan Dance of the Dragons, karena melibatkan banyak naga.

Sesuai dengan judulnya, serial ini akan menhadirkan sejumlah karakter penting dari klan naga Targaryen. Seperti King Viserys (Paddy Considine) yang berusaha menjadikan anak perempuannya, Princess Rhaenyra (Emma D’Arcy) sebagai penerus kekuasaannya di Seven Kingdom. Namun, upaya tersebut ternyata mendapatkan perlawanan dari adik Viserys, yaitu Prince Daemon Targaryen (Matt Smith), yang merasa berhak menjadi raja selanjutnya.

BACA JUGA: Simak Kejayaan Targaryen di Trailer House of the Dragon!

Ada Banyak Naga Yang Akan Muncul di Season 1

Mengingat serial ini akan berfokus pada sejumlah dragon rider dari klan Targaryen, baru-baru ini Empire melaporkan bahwa setidaknya ada sembilan naga yang akan debut di House of the Dragon season 1. Para naga ini termasuk ke dalam tujuh belas naga yang rencananya akan muncul di keseluruhan serialnya nanti. Dalam sesi wawancaranya dengan Empire, showrunner Miguel Sapochnik bahkan mengungkapkan bahwa para naga di serialnya ini juga mempunyai keunikan masing-masing.

“Masing-masing naga baru ini mempunyai kepribadiannya sendiri. Apa yang terjadi sekarang dengan bagian terakhir dari animasinya, kami menerapkan ciri khas karakter kepada masing-masing naga,” ungkap Sapochnik. “Salah satunya mempunyai kaki [yang buruk. Kemudian ada juga yang mirip seperti seekor elang, karena dia [mempunyai kepribadian] neurotik yang sulit diatur. Yang satunya lagi cerewet seperti nenek tua.”

BACA JUGA: Para Naga yang Muncul di House of the Dragon!

Sejauh ini masih belum ada informasi detail yang mengungkap identitas dari sembilan naga tersebut. Yang jelas naga Syrax milik Rhaenyra dan Caraxex milik Daemon kemungkinan besar akan muncul, karena season 1 sendiri memang akan berfokus pada konflik mereka berdua. Kita nantikan saja kemunculan sembilan naga ini ya, Geeks. Serialnya yang berjumlah sepuluh episode ini akan bisa kita saksikan mulai tanggal 21 Agustus besok.

Egie
Egie adalah content writer yang memiliki passion tinggi untuk topik pop culture seputar komik, film dan series. Bergabung sejak tahun 2021, kini Egie menjadi salah satu sosok paling di andalkan untuk covering berbagai hal seputar pop culture.