Cara Mengaktifkan Pluton

Seperti yang kita ketahui, senjata kuno Pluton ternyata bukan ada di Alabasta melainkan di Wano. Sukiyaki mengonfirmasi hal ini di chapter 1053 kemarin. Dalam One Piece chapter 1055 ini Sukiyaki kemudian mengajak Robin dan Law ke tempat di mana Pluton berada. Yang menarik adalah dia sendiri tidak tahu seperti apa bentuk dari Pluton, yang tersimpan di dalam gunung Fuji.

Selain itu, Sukiyaki juga menjelaskan tentang bagaimana cara mengaktifkan Pluton. Untuk bisa mengaktifkan atau menggunakan Pluton, satu-satunya cara adalah membuka perbatasan Wano. Membuka perbatasan Wano artinya menghancurkan seluruh tembok-tembok besar yang mengelilingi Wano. Dengan begitu, Pluton akan bisa mereka gunakan. Inilah alasan mengapa Oden begitu berambisi membuka perbatasan Wano.

BACA JUGA: One Piece: Inikah Awakening Buah Iblis Buggy?

Haki Shanks

Selain tentang sejarah Wano, yang paling luar biasa dari chapter ini juga adalah konfirmasi bagaimana sosok Shanks adalah pengguna Haki terhebat. Hal ini bisa kita lihat bagaimana Haki dari Shanks mampu dirasakan oleh Luff, Zoro, dan yang lain di mana jaraknya sendiri cukup jauh. Bahkan, Aramaki sendiri mampu merasakan hawa atau Haki dari sosok Shanks. Artinya memang Haki Shanks sangatlah luar biasa.

Seperti yang kia ketahui, Shanks merupakan karakter dan juga Yonko yang tidak menggunakan kekuatan buah iblis. Namun, dia sangat mengandalkan kemampuan Hakinya. Dan sudah banyak momen yang memperlihatkan kedahsyatan dari sosok Shanks dan juga Hakinya. Namun, di chapter 1055 ini seolah menjadi konfirmasi yang sangat nyata tentang Haki Shanks.

Yonko Lebih Kuat Dari Admiral

Dalam cerita One Piece, admiral merupakan jabatan tertinggi di angkatan laut, di mana mereka berada di bawah Fleet Admiral. Para admiral tersebut adalah orang-orang yang sudah berpengalaman di angkatan laut, dan juga memiliki kekuatan yang dahsyat. Ketiga admiral merupakan senjata terkuat yang Pemerintah Dunia miliki. Dalam berbagai kesempatan, kita sudah sering melihat seberapa dahsyat dan kuat mereka.

Namun, banyak yang berdebat siapa yang jauh lebih kuat antara Yonko dan admiral. Chapter 1055 sendiri seolah menjawab pertanyaan tersebut. Dalam pertarungan antara Shanks dan Aramaki, terlihat bagaimana level kekuatan para admiral yang berada di bawah Yonko. Aramaki pun memutuskan untuk pergi dari Wano, karena dia merasa bahwa kesempatannya untuk menang tidak terlalu besar.

Chapter 1055 kembali menghadirkan banyak poin penting dalam seri One Piece. Apalagi, hal yang membahas mengenai sejarah negara Wano yang Sukiyaki ungkapkan kepada Law dan Robin. Sedikit demi sedikit akhirnya kita mulai mengetahui tentang apa yang terjadi kepada Wano dan juga rahasia di balik semua itu. Juga, kita akhirnya tahu di mana lokasi Road Poneglyph ketiga.

1
2
Irvan
Irvan adalah content writer yang berpengalaman lebih dari 5 tahun di bidang pop culture termasuk film, otaku stuff dan gaming. Di Greenscene, Irvan berfokus untuk coverage di topik seputar Otaku.