Setelah film Guardians of the Galaxy Vol. 2 sempat menyinggung kemunculannya di credit scene, Adam Warlock tampaknya akan segera hadir di MCU. Marvel Studios sendiri mengonfirmasi hal tersebut melalui pengumuman keterlibatan aktor Will Poulter sebagai Warlock di film ketiga Guardians. James Gunn, sebagai sutradara yang kembali menggarap Guardians of the Galaxy Vol. 3, merasa cukup yakin bahwa para penggemar akan mencintai kemunculan Adam Warlock di filmnya.

Seperti yang kita tahu, di credit scene GOTG 2, Ayesha dari ras Sovereign ingin menggunakan Warlock untuk memburu para Guardians. Apakah itu artinya Adam Warlock akan menjadi villain di GOTG 3 nanti? Sampai saat ini Marvel pun masih merahasiakan hal tersebut. Terlepas dari misteri peran Warlock, tidak sedikit juga penggemar yang penasaran dengan penampilan sang Cosmic Crusader di MCU nanti. Baru-baru ini, sebuah bocoran foto akhirnya mengungkap seperti apa penampilan Poulter sebagai Adam Warlock.

BACA JUGA: Sinopsis Resmi Film Guardians of the Galaxy 3!

Penampilan Adam Warlock Mirip Seperti di Marvel Comics

Seperti yang bisa kita lihat dari twit r/MarvelStudiosSpoilers di atas, cukup jelas seperti apa wajah Adam Warlock nanti. Rambut blonde dan kulit keemasan mengindikasikan bahwa desainnya di MCU memang mengambil langsung dari Marvel Comics. Di keningnya kita bisa melihat ada batu permata yang juga berwarna emas. Tentunya hal ini memicu rasa penasaran lain di kalangan penggemar, mengingat di komiknya, permata tersebut adalah Mind Stone.

Di semesta utama MCU sendiri seharusnya Mind Stone telah lama hancur oleh Thanos pasca Infinity Wars. Jawaban atas permata di kening Adam Warlock ini mungkin baru akan terjawab saat film GOTG 3 rilis nanti. Yang jelas dari bocoran foto ini kita bisa tahu bahwa Marvel tidak mengubah desain Adam Warlock terlalu drastis. Karena sebelumnya sempat ada rumor yang mengatakan bahwa Warlock akan tampil sangat berbeda dari komiknya.

BACA JUGA: Mengenal High Evolutionary, Villain Utama di GOTG 3!

Rumor tersebut sebenarnya sempat Gunn bahas juga di Twitter, dia mengatakan bahwa itu adalah omong kosong belaka. Setidaknya dengan bukti bocoran foto ini, para penggemar sudah bisa sedikit lebih lega terkait kemunculan Warlock di MCU. Sekarang tinggal menunggu penampilan penuhnya saat bertemu dengan para Guardians nanti. Apakah dia akan menjadi villain atau justru bergabung dengan Guardians. Jawabannya akan kita temukan saat film Guardians of the Galaxy Vol. 3 tayang pada 5 Mei 2023 mendatang.

Egie
Egie adalah content writer yang memiliki passion tinggi untuk topik pop culture seputar komik, film dan series. Bergabung sejak tahun 2021, kini Egie menjadi salah satu sosok paling di andalkan untuk covering berbagai hal seputar pop culture.