Black Panther menjadi salah satu film yang paling fenomenal yang pernah hadir di Marvel Cinematic Universe. Film tersebut merupakan salah satu proyek dari Marvel Studios, di mana mereka berani mengambil keputusan penting. Yaitu menghadirkan sesuatu yang berbeda di mana kultur Afrika menjadi poin utama dalam ceritanya. Tidak pelak jika kemudian film tersebut berhasil meraih banyak kesuksesan dengan mendapatkan banyak penghargaan.

Kesuksesan filmnya membuat Marvel Studios akhirnya memberikan lampu hijau untuk sekuelnya. Ryan Coogler pun akhirnya kembali duduk di kursi sutradara. Sayangnya, di tengah-tengah proses produksi filmnya sang pemeran utama, Chadwick Boseman, yang berperan sebagai T’Challa, meninggal dunia karena penyakit kanker usus yang sudah dia derita sejak lama. Akhirnya, pihak studio melakukan perubahan total terhadap semua hal yang ada di filmnya.

BACA JUGA: Jawaban The Rock Pemenang Superman vs Black Adam!

Penampilan Black Panther Baru

Dalam ajang San Diego Comic Con 2022, panel Marvel Studios menghadirkan para pemeran dari film Wakanda Forever. Selain itu, mereka pun merilis trailer resmi untuk filmnya yang juga bersamaan dengan perilisan versi daringnya. Dalam trailer tersebut, banyak hal-hal menarik yang muncul. Misalnya, yang pertama adalah kemunculan sosok Namor yang menjadi bahan perbincangan para fans. Seperti yang kita tahu, Namor dijadwalkan muncul di film ini.

Kemudian, kita juga melihat penampilan perdana dari Domonique Thorne yang akan berperan sebagai Riri Williams. Dan tentunya, yang paling mencuri perhatian adalah penampilan perdana dari sosok Black Panther yang baru. Siapa yang kemudian ada di balik kostum Black Panther tersebut memang masih menjadi pertanyaan besar para fans. Namun, dari berbagai teori dan juga petunjuk yang ada sosok Shuri kemungkinan yang ada di balik kostum Black Panther tersebut.

BACA JUGA: Simak Debut Daredevil di Serial She-Hulk!

Berdasarkan dari apa yang muncul di trailernya, nampak ada perubahan cukup besar dalam detail kostum Black Panther versi terbaru ini. Dalam versi Wakanda Forever ini nampak balutan warna emas muncul di kostum tersebut. Apakah hal tersebut sekedari perubahan desain atau memiliki fungsi tertentu masih harus kita tunggu. Wakanda Forever sendiri akan mulai tayang perdana pada November 2022 mendatang.

Irvan
Irvan adalah content writer yang berpengalaman lebih dari 5 tahun di bidang pop culture termasuk film, otaku stuff dan gaming. Di Greenscene, Irvan berfokus untuk coverage di topik seputar Otaku.