Spider-Man: Freshman Year adalah serial MCU mendatang yang akan bercerita tentang tahun pertama Peter Parker sebagai web-slinger andalan Marvel. Hari ini, dalam acara Comic-Con 2022, Marvel baru saja memberikan kabar pembaruan tentang serial animasi yang sangat penggemar antisipasi ini. Dari semua pengumuman yang mereka sampaikan, salah satunya mengungkap siapa saja karakter yang akan muncul di serialnya. Termasuk para supehero menarik yang akan tampil di Spider-Man: Freshman Year. Siapa saja mereka? Simak daftarnya di bawah ini, Geeks!

BACA JUGA: Berbagai Kemampuan Kostum Spidey di Spider-Man: Freshman Year!

Spider-Man

Sebelum membahas superhero lain, mari kita kenali lebih dahulu bintang utama dari serial animasi Freshman Year, yaitu Peter Parker. Mengingat serial ini akan menceritakan kisah awal Peter yang sama sekali berbeda dengan filmnya, itu artinya dia bukan Spider-Man yang selama ini kita tahu. Meskipun sama-sama memulai petualangannya sejak masih SMA, tetapi Peter yang satu ini akan dimentori oleh Norman Osborn. Yang lebih menariknya lagi, kemungkinan dia juga akan mempunyai identitas lain selain Spider-Man. Seperti yang bisa kita lihat pada gambar di atas, Peter juga tampaknya akan mengenakan kostum Hornet dan Dusk di serial Freshman Year nanti.

BACA JUGA: Charlie Cox Kembali Jadi Daredevil di Spider-Man: Freshman Year

Doctor Strange

Doctor Strange adalah salah satu karakter yang cukup sering bekerja sama dengan Spider-Man di Marvel Comics. Belum lama ini dia bahkan memainkan peran penting dalam petulangan ketiga Spider-Man di film No Way Home. Berdasarkan salah satu gambar Freshman Year yang baru saja Marvel rilis, terungkap bahwa dia akan kembali terlibat dalam petulangan awal Spider-Man. Seperti biasa, kemungkinan besar Doctor Strange akan muncul di serialnya ketika Spider-Man menghadapi masalah yang berhubungan dengan ilmu sihir dan dunia gaib.

Daredevil

Matt Murdock alias Daredevil adalah salah satu superhero yang baru saja Marvel konfirmasi sebagai bagian dari MCU melalui film No Way Home. Menariknya, dia juga akan muncul di serial Freshman Year sebagai sosok yang akan membantu petualangan Spider-Man. Sebenarnya di Marvel Comics sendiri, Daredevil sering kali terlibat dalam petualangan Spider-Man karena sama-sama tinggal di New York. Di serialnya nanti dia akan mengenakan kostum serba hitam, mirip seperti kostum Shadowland di Marvel Comics. Marvel sendiri telah menunjuk pemeran Daredevil di MCU, Charlie Cox, untuk menjadi pengisi suara karakternya di serial Freshman Year.

1
2
Egie
Egie adalah content writer yang memiliki passion tinggi untuk topik pop culture seputar komik, film dan series. Bergabung sejak tahun 2021, kini Egie menjadi salah satu sosok paling di andalkan untuk covering berbagai hal seputar pop culture.