Dunia mata-mata atau spy merupakan salah satu tema menarik untuk diangkat dalam seri anime. Hal ini tidak ada bedanya dengan apa yang muncul di film layar lebar. Cerita yang menegangkan dengan berbagai twist menarik, adegan pertarungan kompleks, serta para karakter yang unik menjadi beberapa elemen yang sering muncul dalam genre mata-mata.

Selain para karakter protagonis, anime mata-mata juga bisa menghadirkan berbagai karakter villain epik dalam ceritanya. Mereka bisa muncul untuk memberikan intrik luar biasa dalam cerita, seperti ancaman besar bagi dunia. Meskipun genre Shonen banyak mewabah saat ini, namun bukan berarti genre lain seperti mata-mata ini kalah pamor. Berikut adalah beberapa mata-mata hebat dalam seri anime.

BACA JUGA: Sony Umumkan Jadwal Rilis Spinoff Spider-Man!

Mei – Release The Spyce

Seri anime Release the Spyce merupakan seri yang sangat ringan dan menyenangkan. Berkisah tentang sekelompok murid siswi SMA yang ternyata adalah mata-mata. Mereka harus berusaha sekuat tenaga melindungi kota mereka tercinta, Sorasaki, dari kelompok kriminal berbahaya. Yang unik adalah sumber kekuatan mereka berasal dari berbagai bumbu dan rempah.

Mereka juga memiliki kemampuan dalam mendeduksi atau mengungkap sesuatu dan juga kemampuan spesial lain. Mei adalah salah satu karakter yang menarik di serinya. Dia adalah karakter yang selalu nampak ceria dan riang. Meskipun dia nampak seperti seorang gadis cilik dengan sikapnya tersebut, namun dia adalah sosok mata-mata hebat dan kuat. Bahkan, dalam keadaan tertentu dia bisa berubah menjadi sosok mengerikan dan sadis.

Mylene Hoffman – 009-1

Seri anime 009-1 mungkin kurang begitu populer di telinga para pecinta anime di Indonesia. Namun, seri ini menghadirkan dunia di mana ada banyak android hebat bermunculan. Salah satu yang terhebat adalah seorang agen rahasia cantik bernama Mylene Hoffman. Dia adalah seorang cyborg, di mana banyak bagian tubuhnya sudah diganti dengan berbagai hal robotik.

Hal tersebut menunjangnya dalam hal daya tahan, kekuatan, dan juga kemampuan untuk bisa menembakan senjata dari dadanya. Ceritanya sendiri bersetting tentang sebuah dunia yang gelap dan berbahaya, di mana perang dunia tidak pernah berakhir. Berkat pertempuran selama 140 tahun, dunia terbagi menjadi dua faksi, Barat dan Timur. Mylene dan tiga orang agen rahasia lainnya berasal dari wilayah Barat. Dan dia berusaha untuk bisa memenangkan pertempuran itu.

BACA JUGA: Simak Kostum Lengkap Blue Beetle di DCEU!

Hei – Darker Than Black

Seri Darker Than Black merupakan salah satu seri anime gothic yang banyak mendapatkan respon positif. Ceritanya sendiri bersetting di sebuah dunia di mana Amerika Serikat berhasil takluk oleh sebuah organisasi rahasia bernama the Syndicate. Serinya menghadirkan sebuah cerita yang menarik, berbagai misteri besar, dan para karakter yang fantastis. Kombinasi semuanya menghadirkan alur cerita yang spesial.

Sosok utama dalam cerita ini adalah Hei, yang merupakan seorang kontraktor terkuat dari kelompok the Syndicate. Dia menjalankan berbagai misi rahasia dan berbahaya seperti pembunuhan dan juga spionase. Secara penampilan, Hei mungkin nampak tidak peduli terhadap sekitarnya. Namun, sebenarnya dia sangat peduli terhadap orang lain, terutama keluarganya. Bahkan, dia rela melakukan apa pun demi melindungi mereka.

KE HALAMAN 2

1
2
Irvan
Irvan adalah content writer yang berpengalaman lebih dari 5 tahun di bidang pop culture termasuk film, otaku stuff dan gaming. Di Greenscene, Irvan berfokus untuk coverage di topik seputar Otaku.