Sosok Green Bull alias Aramaki masih kembali menjadi misteri meskipun dia sudah kembali muncul dalam cerita di seri One Piece. Seperti yang Geeks ketahui, Green Bull merupakan salah satu karakter yang banyak para fans nantikan kemunculannya. Setelah pertama kali muncul di arc Reverie, mereka semua penasaran dengan sosoknya terutama mengenai kekuatan yang dia miliki.

BACA JUGA: One Punch Man: Blast Lebih Kuat dari Saitama?

Green Bull sebelumnya mengaku bahwa dia belum pernah makan apa pun dalam tiga tahun belakangan. Menurutnya, hal itu merupakan sesuatu yang melelahkan. Hal ini pun membuat para fans penasaran dengan kekuatannya. Di sisi lain, ini juga menjadi dasar dari berbagai spekulasi tentang Green Bull di mana salah satunya menyebutkan bahwa dia adalah pengguna buah iblis.

Banyak orang yang kemudian menerka-nerka buah iblis apa yang mungkin menjadi milik Green Bull. Namun, kejutan kemudian muncul di chapter 1043 dan 1044 kemarin. Green Bull nampak pergi menuju Wano saat negara tersebut sedang merayakan kemenangan mereka atas Kaido dan Orochi. Yang menarik adalah Green Bull muncul terbang menggunakan tanaman menuju Wano.

BACA JUGA: One Piece: Terungkap, Wajah Nika Sebenarnya!

Kemudian, di chapter selanjutnya nampak Green Bull bertarung menghabisi semua orang yang ada di penjara Udon dan seluruh Onigashima. Dan dia pun nampak menghabisi seluruh petinggi kelompok bajak laut Beast, dengan menggunakan kekuatannya. Juga nampak bagaimana Green Bull berhasil membangun atau menumbuhkan tanaman di wilayah yang dia lewati.

Pengguna Buah Iblis Logia

Berbicara mengenai kekuatan buah iblis Aramaki, sayangnya belum ada informasi nama dari buah iblis tersebut. Meskipun begitu, banyak dari para fans berteori bahwa buah iblis Aramaki berjenis Paramecia, yang membuatnya bisa menumbuhkan tanaman dan juga menggunakan energi milik orang lain. Meskipun cukup masuk akal, namun ada juga spekulasi lainnya terkait hal ini.

Dalam artikel sebelumnya, terdapat penjelasan bahwa ada kemungkinan jika buah iblis milik Green Bull ini bukanlah berjenis Paramecia seperti yang banyak orang perkirakan. Buah iblis milik Green Bull alias Aramaki adalah berjenis Logia. Dan ternyata spekulasi ini terbukti benar, berdasarkan dari bocoran yang mulai beredar di jagat internet. Bocoran ini bahkan sudah terkonfirmasi oleh sumber yang bisa dipertanggung jawabkan.

Dalam salah satu poin bocoran yang beredar di internet menyebutkan bahwa memang Aramaki atau Green Bull merupakan pengguna buah iblis Logia. Sayangnya, dalam bocoran tersebut tidak ada penjelasan nama dari buah iblisnya. Meskipun begitu, mungkin nama buah iblisnya ada kaitannya dengan nama tanaman atau jenis tanaman seperti yang juga ada di pembahasan artikel sebelumnya.

BACA JUGA: One Piece: 6 Pengguna Haki di Topi Jerami!

Buah iblis yang Aramaki konsumsi kemungkinan bernama Uddo Uddo no Mi atau Wood Woo d Fruit. Aramaki kemungkinan sudah berhasil membangkitkan kekuatan buah iblis tersebut, sehingga dia bukan hanya bisa membangkitkan satu jenis tanaman saja melainkan juga bisa menumbuhkan tanaman jenis lainnya. Terdapat beberapa bukti nyata juga bagaimana buah iblis Aramaki adalah Logia.

Misalnya nampak pada bagian jarinya memiliki bentuk seperti akar sebuah pohon. Kemudian, bagaimana wilayah Udon dan wilayah lainnya yang tadinya gersang tiba-tiba berubah menjadi hijau dan penuh dengan tanaman. Hal tersebut merupakan wujud dari awakening buah iblis berjenis Logia. Dan ternyata spekulasi tersebut terbukti benar. Kita nantikan saja ya Geeks informasi lainnya tentang chapter selanjutnya.

Irvan
Irvan adalah content writer yang berpengalaman lebih dari 5 tahun di bidang pop culture termasuk film, otaku stuff dan gaming. Di Greenscene, Irvan berfokus untuk coverage di topik seputar Otaku.