Dalam seri One Piece pedang menjadi salah satu senjata yang lumrah untuk para karakter gunakan. Mulai dari bajak laut, bandit gunung, bahkan angkatan laut dan juga Pemerintah Dunia menggunakan pedang sebagai senjata mereka. Monkey D. Luffy, yang merupakan protagonis utama dalam serinya, juga sempat memiliki pedang dalam arc Wano Country ini. Yang menarik adalah dalam cerita One Piece pedang memiliki klasifikasinya sendiri, mulai dari yang level rendah sampai yang level tinggi.

Masing-masing kategori juga menentukan seberapa kuat dan tangguh pedang tersebut. Salah satu dari tiga klasifikasi/kategori pedang dalam cerita One Piece yaitu adalah Meito. Secara garis besar, Meito bisa berarti sebagai pedang yang populer. Pedang Meito adalah pedang yang sudah sangat dikenal oleh banyak orang. Mereka akan tahu pedang tersebut hanya dengan melihatnya. Berikut adalah beberapa diantaranya.

Yoru

Yoru merupakan salah satu dari 12 pedang Saijo O Wazamono atau pedang dengan kualitas sempurna. Sejauh ini baru 3 pedang yang diperlihatkan dalam cerita yang masuk dalam sub-klasifikasi pedang sempurna, yaitu Yoru, Shodai Kitetsu, dan Murakumogiri. Selain menjadi pedang dengan kualitas sempurna, Yoru juga merupakan pedang yang masuk dalam kategori pedang hitam.

Yoru merupakan pedang milik Dracule Mihawk. Kemampuan pedang ini sangat dahsyat, misalnya ketika membelah ombak es saat perang besar di Marineford. Kedahsyatan dari pedang Yoru juga pernah muncul ketika Mihawk menghancurkan sebuah kapal berukuran besar dengan satu kali tebasan. Bahkan, Mihawk juga bisa menghancurkan meteor yang ditarik oleh Issho dengan pedang ini.

Murakumogiri

Murakumogiri merupakan salah satu dari 12 pedang kelas tertinggi bersama Yoru dan Shodai Kitetsu. Mungkin diantara Geeks ada yang bertanya-tanya mengapa Murakumogiri masuk kategori pedang? Padahal fisik Murakumogiri masuk dalam kategori non-pedang. Eiichiro Oda sendiri yang kemudian memutuskan untuk memasukan Murakumogiri dalam daftar 12 pedang kelas tertinggi.

Pedang ini telah menemani petualangan Whitebeard semasa hidupnya, dan bahkan pedang ini menjadi saksi bisu pertarungan besar antara Whitebeard dan Roger. Salah satu bukti kedahsyatan dari Murakumogiri adalah bagaimana kekuatan magma milik Sakazuki saat di Marineford tidak mampu untuk merusak atau bahkan menghancurkan pedangnya. Bahkan, Whitebeard menganggap magma tersebut sebagai api ulang tahun.

KE HALAMAN 2

1
2
Irvan
Irvan adalah content writer yang berpengalaman lebih dari 5 tahun di bidang pop culture termasuk film, otaku stuff dan gaming. Di Greenscene, Irvan berfokus untuk coverage di topik seputar Otaku.