Saat ini serial Ms. Marvel telah memasuki minggu keenam penayangannya dengan episode terakhir yang akan tayang pada hari Rabu besok. Serialnya sendiri bercerita tentang penggemar Captain Marvel bernama Kamala (Iman Vellani), yang akhirnya mendapatkan kekuatan supernya sendiri. Semuanya bermula saat dia mengenakan gelang sakti pemberian neneknya, yang ternyata memungkinkan Kamala untuk mengeluarkan kristal ungu berdasarkan imajinasinya.

Di episode 5 yang berjudul ‘Time and Again’, Kamala bahkan terbukti mampu melakukan perjalanan waktu ke tahun 1942 untuk mengungkap asal usulnya. Di mana akhirnya terungkap bahwa dia adalah alasan mengapa gelang nenek buyutnya, yang ternyata seorang Djinn, bisa sampai ke tangan Kamala. Bersamaan dengan semua pengungkapan ini sekarang Kamala tampaknya sudah siap untuk menjadi Captain Marvel 2.0 alias Ms. Marvel. Berbicara tentang Captain Marvel alias Caron Danvers, banyak juga penggemar yang penasaran, apakah di episode final serialnya nanti Ms. Marvel akan bertemu dengan idolanya tersebut?

Captain Marvel Jadi Jembatan Film The Marvels

Sampai saat ini Marvel sendiri masih merahasiakan kapan Ms. Marvel akan bertemu dengan Carol Danvers (Brie Larson). Yang jelas, sejak awal Marvel Studios cukup konsisten dalam membawa karakter MCU dari film ke tayangan serial, begitu juga sebaliknya. Jadi bukan suatu hal yang mustahil bagi Carol Danvers untuk muncul di serial Ms. Marvel episode final. Apalagi, dia dan Ms. Marvel sudah pasti akan melakukan petualangan bersama di film The Marvels yang akan datang. Sehingga kemunculannya dapat menjadi jembatan untuk serial Ms. Marvel dan film The Marvels.

Walaupun begitu, bukan berarti Captain Marvel nantinya akan muncul secara penuh di serial Ms. Marvel. Karena hal tersebut bisa membuat karakter Ms. Marvel justru kehilangan momentum untuk menonjol di akhir serial solonya. Di episode 6 nanti, tampaknya Ms. Marvel akan berhadapan dengan Damage Control yang selama ini memburunya. Cukup aman untuk mengatakan bahwa Marvel Studios sepertinya akan memberi jalan bagi Ms. Marvel untuk menyelesaikan masalahnya lebih dahulu. Baru setelah itu dia bisa bertemu dengan idolanya, setelah berhasil membuktikan bahwa dia layak untuk menjadi superhero.

Singkatnya, Carol Danvers berpotensi untuk muncul sebagai ‘cameo’ di ending atau credit scene Ms. Marvel. Di mana dia mungkin akan bertemu secara kebetulan dengan penggemar tersebut dan merasa membutuhkan kekuatan supernya untuk melakukan petualangan kosmik di sekuel Captain Marvel, yaitu The Marvels. Setidaknya dengan cara ini, Marvel Studios hanya tinggal fokus menceritakan petualangan mereka saat film The Marvels tayang. Karena cerita tentang pertemuan Ms. Marvel dan Captain Marvel sudah terjadi di ending serialnya.

KE HALAMAN 2

1
2
Egie
Egie adalah content writer yang memiliki passion tinggi untuk topik pop culture seputar komik, film dan series. Bergabung sejak tahun 2021, kini Egie menjadi salah satu sosok paling di andalkan untuk covering berbagai hal seputar pop culture.