Dalam seri One Punch Man tidak ada sosok yang lebih kuat dari sang protagonis utama, Saitama. Sejak awal serinya, kita sudah melihat bagaimana Saitama menjadi sosok yang luar biasa kuat. Dia bahkan mampu menghancurkan musuhnya hanya dengan satu pukulan saja. Meskipun begitu, orang-orang tidak mengetahui kekuatan dahsyat yang Saitama miliki ini.

Di sisi lain, dengan kekuatan dahsyat tersebut Saitama sering kali menjadi malas untuk ikut campur dalam berbagai peristiwa. Menurutnya, setiap kali dia menghancurkan musuhnya dengan satu serangan justru membuatnya bosan dan tidak bergairah. Saitama sendiri masih menantikan kekuatan yang sangat dahsyat, yang mampu menandingi kekuatannya. Berbicara mengenai kekuatan Saitama, kita pun masih belum tahu asal-usulnya.

Sampai detik ini, baik ONE atau pun Yusuke Murata masih belum memberikan informasi detail mengenai kekuatan Saitama. Inilah yang kemudian membuat banyak para fans berspekulasi mengenai hal tersebut. Ada banyak spekulasi dan teori yang mencoba memecahkan teka-teki ini. Salah satu yang menarik adalah bagaimana Saitama kemungkinan adalah wadah bagi musuh God.

Saitama Adalah “Musuh” God?

Salah satu momen mengejutkan yang terjadi di arc Monster Association adalah kemunculan sosok misterius yang sangat luar biasa yang kemudian kita kenal dengan nama God. Ini sebenarnya bukan kemunculan pertama dari sosok God. Awalnya, God muncul dalam bentuk bayangan saja di chapter 109, dalam kilas balik yang menceritakan momen di mana Homeless Emperor mendapatkan kekuatan dari God.

God pun kemudian kembali muncul dalam arc Monster Association, di mana diperlihatkan dia mengambil kekuatan yang dia berikan kepada Homeless Emperor sebelumnya. Bukan hanya kekuatan, God juga mengambil nyawa dari Emperor karena dianggap gagal dalam tugasnya. Selain Homeless Emperor, karakter lain yang juga mendapatkan kekuatan oleh sosok God adalah Psykos-Orochi.

Yang paling baru adalah sosok Garou, di mana hal ini terjadi saat pertarungan melawan Saitama. Namun, sebenarnya, Garou tidak benar-benar mendapatkan kekuatan God. Dalam chapter sebelumnya, kita melihat bagaimana sang villain mengetahui bahwa God memiliki rencana licik. Karena itulah dia kemudian menepis lengan dari God. Meskipun hanya bersentuhan, namun ternyata hal itu tetap bisa menjadi media untuk memindahkan kekuatan God kepada Garou.

Yang menarik adalah bagaimana God mengatakan jika Garou harus menjadi avatar atau wadahnya. Mungkin, hal tersebut karena Garou adalah sosok yang kuat. Sehingga, rasanya masuk akal jika kemudian God memilih Garou untuk menjadi wadahnya dan bukan Homeless Emperor atau Psykos. Di sisi lain, hal ini pun memunculkan tanda tanya besar mengenai sosok Saitama.

Apakah Saitama juga merupakan sebuah wadah dari sebuah entitas kuat? Sebelumnya, ada sebuah spekulasi bahwa Saitama mungkin mendapatkan kekuatan dari God. Namun, berbagai petunjuk dan juga alur ceritanya memperlihatkan bagaimana spekulasi tersebut besar kemungkinan salah. Tapi, untuk spekulasi bahwa Saitama adalah wadah bagi entitas kuat lainnya cukup masuk akal. Yang jadi pertanyaan selanjutnya adalah siapa entitas kuat tersebut? Bisa jadi sosok kuat tersebut adalah musuh atau rival God.

Berbagai Petunjuk

Bagaimana kemudian Saitama bisa menjadi wadah bagi entitas kuat lainnya? Untuk menjawab pertanyaan tersebut ada beberapa hal dalam ceritanya yang bisa menjadi petunjuk besar. Pertama, bagaimana Saitama sering melakukan aktivitas fisik seperti olahraga. Satu hal yang sangat populer dari Saitama tentang kekuatannya adalah bagaimana dia menjelaskan “rahasia” dari asal-usul kekuatannya.

Menurutnya, dia bisa menjadi sosok kuat seperti sekarang karena latihan yang dia jalani sebelumnya. Saitama pernah berkata pada Genos bahwa rahasia kekuatannya adalah menu latihan 100 kali push up, sit up dan squat jump serta lari 10 km setiap hari. Entah jawaban Saitama ini lelucon atau serius, faktanya hal itu kemungkinan besar tidaklah benar.

KE HALAMAN 2

1
2
Irvan
Irvan adalah content writer yang berpengalaman lebih dari 5 tahun di bidang pop culture termasuk film, otaku stuff dan gaming. Di Greenscene, Irvan berfokus untuk coverage di topik seputar Otaku.