Pertama, Vila adalah sebuah wilayah kecil yang artinya tidak ada banyak orang yang tahu. Dengan demikian, Road Poneglyph tentunya akan menjadi sebuah wilayah yang aman untuk menyimpan sesuatu yang berharga seperti Road Poneglyph.

BACA JUGA: 3 Buah Iblis One Piece Berkekuatan Es Paling Mengerikan!

Kedua, seperti yang kita ketahui bahwa Oda memiliki pola yang selalu berulang dalam seri One Piece. Salah satunya adalah dia tidak pernah menghadirkan sesuatu atau seseorang jika hal itu tidak memiliki pengaruh di ceritanya. Vira sempat muncul atau direferensikan beberapa kali di ceritanya.

Dan nama Vira pun kembali disebut dalam booklet terbaru One Piece ini. Artinya, bukan hal yang mustahil jika kemudian kita akan benar-benar mengunjungi wilayah tersebut. Karena, sebelumnya Oda sudah memberikan petunjuk mengenai negara ini. Vira mungkin akan menjadi negara penting seperti halnya Wano.

Selain menjadi tempat di mana Luffy dan kru Topi Jerami menemukan Road Poneglyph terakhir, Vila juga mungkin akan menjadi tempat di mana kita akan melihat Luffy bertemu dengan sang ayah, Monkey D. Dragon.

BACA JUGA: Kuasai Dunia Kriminal, Alasan Buggy Jadi Yonko One Piece?

Ketiga, Oda selalu berhasil membuat para fans terkejut dengan berbagai twist yang tidak terduga. Dia mungkin sudah sadar bahwa para fans bisa jadi sudah mampu menebak lokasi Road Poneglyph terakhir, yaitu antara Beehive dan juga Elbaf.

Dan inilah yang kemudian menjadi alasan mengapa bisa jadi Oda kemudian menghadirkan twist jika Road Poneglyphnya tidak ada di dua pulau tersebut, melainkan di negara Vila. Jadi, memang cukup masuk akal jika kemudian Road Poneglyph terakhir ada di negara ini. Kita nantikan saja ya Geeks fakta sebenarnya apakah Road Poneglyph terakhir memang ada di negara Vila. Tunggu di chapter One Piece berikutnya ya Geeks.

1
2
3
4
Irvan
Irvan adalah content writer yang berpengalaman lebih dari 5 tahun di bidang pop culture termasuk film, otaku stuff dan gaming. Di Greenscene, Irvan berfokus untuk coverage di topik seputar Otaku.