Dalam cerita One Piece terbaru, negeri Wano saat ini sedang berpesta menikmati kebebasan dan kemenangan mereka atas Kaido dan Orochi. Berkat sosok Luffy dan juga aliansi bajak lautnya mereka berhasil menaklukan kedua pemimpin tersebut. Memang, tidak mudah untuk kemudian mengalahkan sosok paling kuat di dunia tersebut. Namun, pada akhirnya, Luffy berhasil melakukan hal yang awalnya dianggap mustahil.

Untuk saat ini, Wano kembali menjadi negara yang bebas dan seperti sedia kala. Apalagi, tampuk kepemimpinan di negeri itu kembali ke pewaris sahnya yang tidak lain adalah klan Kozuki. Kozuki Momonosuke yang kini menjadi Shogun baru di Wano. Secara mental, memang usia dari Momo masih berusia 8 tahun setelah dia harus pergi ke 20 tahun yang akan datang, yaitu masa sekarang.

Namun, secara fisik memang usia Momo seperti berusia 28 tahun setelah Shinobu menggunakan buah iblis miliknya untuk membuat Momo menjadi dewasa. Berbicara mengenai Wano, sepertinya kemenangan dan pesta perayaan tersebut tidak akan berlangsung lama. Pasalnya, tanpa mereka sadari bahwa ada ancaman besar lainnya yang sudah muncul.

Ancaman lainnya tersebut adalah sosok admiral Green Bull. Tanpa orang-orang sadari sosok Green Bull berhasil menyusup ke wilayah Wano dengan mudah. Dia bahkan menghancurkan para kru bajak laut Beast dengan sangat mudah, termasuk King dan Queen. Dan saat ini, dia sedang pergi menuju ibu kota bunga. Yang menarik adalah dia sempat meminta kapal perang untuk pergi ke Wano tanpa sepengetahuan Sakazuki.

BACA JUGA: One Piece: Luffy Pernah Rekrut Zombie, Ingat?

Wano Akan Hancur?

Kita memang masih belum tahu seberapa besar armada yang akan angkatan laut kirim untuk mewujudkan permintaan Green Bull. Namun, untuk mengirimkan kapal perang ke Wano bisa kita asumsikan sebagai upayanya mengaktifkan Buster Call. Seperti yang Geeks ketahui, Buster Call merupakan sebuah keputusan tertinggi, di mana pihak angkatan laut akan mengirimkan armada mereka dalam jumlah besar untuk menghancurkan sebuah wilayah.

Contoh paling nyata adalah momen penyerangan ke Ohara puluhan tahun yang lalu, di mana Pemerintah Dunia ingin menghancurkan Ohara demi melindungi rahasia mereka. Ketika kemudian angkatan laut – dalam hal ini adalah Green Bull – mengaktifkan Buster Call ke arah Wano, maka kemungkinan besar bahwa perang dengan skala besar seperti halnya di Onigashima akan kembali terjadi. Karena, mau tidak mau Luffy dan yang lain harus mempertahankan diri mereka dari serangan para angkatan laut tersebut.

Sejauh ini, dalam seri One Piece belum ada informasi wilayah yang berhasil selamat dari serbuan Buster Call. Biasanya wilayah yang menjadi target dari Buster Call akan hancur tanpa tersisa. Lalu, apakah artinya Wano akan hancur? Mengingat Luffy dan juga Worst Generation lainnya ada di ibu kota bunga, rasanya mungkin mereka masih bisa melawan dengan peluang menang yang cukup besar.

Artinya, dengan kata lain, peluang Wano untuk hancur tidak terlalu besar karena ada banyak bajak laut kuat sedang berada di wilayah tersebut. Sebenarnya, permintaan Green Bull untuk mengirimkan kapal perang ke Wano adalah sebuah permintaan yang cukup mengherankan. Pasalnya, pihak Gorosei sendiri mengetahui bahwa selama perbatasan Wano terutup maka Wano akan menjadi benteng kuat yang tidak tertembus.

Mengapa kemudian Green Bull ingin mengirimkan kapal perang ke Wano, yang notabene sulit untuk banyak orang lalui? Apakah mereka memiliki teknologi canggih buatan Vegapunk? Atau apakah Green Bull tidak mengetahui fakta tersebut, meskipun rasanya kecil kemungkinan bahwa hal itu terjadi? Jika memang Buster Call benar akan terjadi, mungkin saatnya kita melihat kekuatan dari senjata kuno.

BACA JUGA: One Piece: Artis ini Jadi Inspirasi Ryokugyu?

Akan Gunakan Senjata Kuno?

Dalam chapter 1053 terungkap bahwa sebenarnya salah satu Senjata Kuno, Pluton, ada di Wano dan bukan berada di Alabasta. Nico Robin sendiri mengetahui hal tersebut berdasarkan Poneglyph yang ada di Alabasta, dan kemudian dia mengonfirmasi hal tersebut dengan bertanya kepada Tenguyama Hitetsu yang ternyata adalah Kozuki Sukiyaki yang menyamar. Dan Sukiyaki pun membenarkan hal itu.

Pluton sendiri merupakan Senjata Kuno yang berdasarkan informasinya adalah sebuah kapal. Meskipun begitu, kapal tersebut memiliki persenjataan yang sangat luar biasa yang kabarnya mampu untuk menghancurkan sebuah pulau. Dan dengan kekuatan dahsyat tersebut, Pluton bisa saja menenggelamkan semua pulau yang ada di dunia tersebut. Dengan adanya Pluton, Wano bisa memanfaatkan hal tersebut untuk menghancurkan Buster Call.

BACA JUGA: Kekuatan Garou Kacaukan Keseimbangan One Punch Man?

Jika satu serangan dari Pluton mampu untuk menghancurkan sebuah pulau, artinya serangan tersebut bisa saja dengan mudah menyapu bersih semua kapal perang angkatan laut yang sedang berada di Wano. Hal itu tentunya akan menjadi momen pertama kalinya kita melihat sedahsyat apa kekuatan dari Senjata Kuno, jika memang Oda melakukan hal tersebut. Menarik tentunya untuk menantikan apa yang akan terjadi kepada Wano selanjutnya, dan apa yang akan angkatan laut lakukan terhadap permintaan Green Bull tersebut.

Irvan
Irvan adalah content writer yang berpengalaman lebih dari 5 tahun di bidang pop culture termasuk film, otaku stuff dan gaming. Di Greenscene, Irvan berfokus untuk coverage di topik seputar Otaku.