Dalam franchise Naruto diketahui ada banyak Jutsu hebat dan juga dahsyat yang digunakan oleh para shinobi untuk menghadapi para musuh-musuh mereka. Jutsu tersebut memang sengaja dibuat semengerikan mungkin karena tujuannya adalah untuk menghabisi lawannya. Meskipun ada banyak Jutsu yang kuat, namun ada juga Jutsu yang dilarang karena terlalu berbahaya, salah satunya adalah Edo Tensei.

Edo Tensei adalah sebuah teknik terlarang di mana seseorang – dengan persyaratan yang ada – bisa membangkitkan orang-orang yang sudah tewas. Ketika ada sosok yang dibangkitkan dengan Edo Tensei, bisa dipastikan dia akan menjadi abadi dan sulit mati karena tubuhnya mampu meregenerasi meskipun sudah hancur. Ada banyak karakter yang dibangkitkan dengan menggunakan teknik ini, seperti para Hokage. Meskipun begitu, yang menarik adalah ada karakter yang berhasil dibangkitkan dari kematiannya tanpa teknik terlarang ini. Siapa saja?

Orochimaru

Siapa yang tidak kenal dengan sosok Orochimaru. Salah satu dari tiga legenda Sannin Konoha ini diketahui memiliki kekuatan yang dahsyat. Dia memiliki mimpi untuk menguasai seluruh Jutsu yang ada di dunia dan hidup abadi. Faktanya, Orochimaru memang diketahui tidak bisa tewas. Hal ini dikarenakan segel kutukan yang dia miliki.

Memiliki sistem kerja yang sama seperti Karma yang dimiliki oleh klan Otsutsuki, Orochimaru tidak akan bisa mati kecuali semua pemilik segel kutukannya tewas dan tidak ada lagi tubuh yang bisa dia gunakan. Orochimaru pernah dibunuh oleh Sasuke, namun dia berhasil kembali bangkit setelah menggunakan segel kutukan dari berbagai karakter seperti Sasuke dan Anko.

Ao

Dalam ceritanya, sosok karakter Ao seharusnya sudah diperlihatkan tewas setelah apa yang terjadi di perang shinobi keempat. Dalam ceritanya, diperlihatkan bagaimana serangan Jyuubi benar-benar sangat mengerikan dan memiliki daya hancur yang sangat tinggi. Serangan ke markas aliansi ninja seharusnya membuat Ao tidak selamat, mengingat ada beberapa shinobi lain, seperti Inoichi dan Shikaku yang diperlihatkan tewas dalam serangan tersebut.

Yang menarik adalah Masashi Kishimoto kemudian menghadirkan kembali karakter Ao dalam seri Boruto dengan penampilan yang baru. Ao diceritakan menjadi bagian dari organisasi Inner Kara, dan sebagian tubuhnya sudah dirubah menjadi tubuh cyborg. Masih belum diketahui bagaimana kemudian dia bisa kembali muncul dalam ceritanya. Sebagian fans berspekulasi bahwa Ao yang muncul ini adalah hasil kloning.

Hagoromo Otsutsuki

Hagoromo Otsutsuki adalah salah satu anak dari Kaguya Otsutsuki selain Hamura Otsutsuki. Dia hidup ribuan tahun yang lalu di bumi, dan diceritakan sudah tewas. Namun, meskipun begitu, Hagoromo dianggap tidak benar-benar mati karena dia kemudian hidup dalam bentuk jiwa dan mengawasi apa yang terjadi di dunia ini.

Hagoromo bahkan sempat muncul di alam bawah sadar Sasuke dan Naruto untuk kemudian memberikan separuh kekuatannya kepada mereka berdua. Sejauh ini, Hagoromo belum lagi muncul dalam bentuk jiwa baik di alam bawah sadar Naruto, Sasuke, atau bahkan Boruto. Bagaimana Hagoromo melakukan hal tersebut masih menjadi misteri, mengingat klan Otsutsuki bisa hidup abadi selama ada segel Karma.

Hatake Kakashi

Kakashi adalah salah satu shinobi Konoha yang harus tewas dalam invasi Pain ke Konoha. Pada saat itu, Pain benar-benar menghancurkan Konoha dengan sangat mudah di mana dia hanya menggunakan satu teknik yaitu Deva Path. Konoha pun hancur lebur akibat serangan mengerikan tersebut. Bukan hanya Konoha yang hancur, para shinobinya pun banyak yang tewas.

Salah satu shinobi yang diceritakan tewas dalam serangan tersebut adalah Hatake Kakashi. Kakashi tewas setelah dia kehilangan banyak chakra dalam pertarungannya melawan Pain. Namun, beruntung, Kakashi berhasil dibangkitkan kembali dari kematiannya berkat Uzumaki Nagato yang mengembalikan seluruh nyawa penduduk Konoha yang tewas akibat serangan Pain, termasuk Kakashi.

Shizune

Shizune juga menjadi salah satu korban keganasan dari Pain dalam invasinya ke Konoha. Selain Jiraiya, Shizune adalah karakter yang mengetahui rahasia dari tubuh Pain, di mana dia mampu mengendalikannya dari jauh dengan memanfaatkan chakra dari tubuh aslinya. Karena hal inilah seluruh Pain saling berhubungan.

Sayangnya, sebelum Shizune sempat memberikan informasi ke shinobi lainnya, dia berhasil dihadang oleh Human Path di mana pikiran Shizune berhasil dibaca. Pain pun mengetahui lokasi Naruto yang ada di gunung Myoboku, dan kemudian menarik jiwa dari Shizune. Seperti halnya Kakashi, Shizune berhasil dibangkitkan jiwanya berkat Rinne Tensei yang dilakukan oleh Uzumaki Nagato.

Gaara

Mungkin diantara karakter di atas, ini adalah salah satu karakter yang sangat populer di mana kebangkitannya tidak dikarenakan teknik Edo Tensei. Dalam pertarungannya melawan anggota Akatsuki yang berusaha untuk mengambil Shukaku, Gaara diperlihatkan tewas karena mereka berhasil mengeluarkan Shukaku dari tubuh Gaara.

Melihat sahabatnya tewas membuat Naruto pun menyesali bahwa dia tidak datang tepat waktu. Melihat kesedihan yang ditunjukan oleh Naruto membuat nenek Chiyo akhirnya menggunakan teknik Kisho Tensei untuk menukar chakra miliknya demi membangkitkan kembali Gaara. Nenek Chiyo pun harus tewas dalam proses ini.

Membangktikan kembali karakter yang sudah tewas bukanlah sesuatu yang mustahil untuk dilakukan dalam cerita di franchise Naruto. Meskipun begitu ada banyak cara yang bisa dilakukan untuk bisa membangktikan kembali para karakter tersebut selain menggunakan Edo Tensei.

Irvan
Irvan adalah content writer yang berpengalaman lebih dari 5 tahun di bidang pop culture termasuk film, otaku stuff dan gaming. Di Greenscene, Irvan berfokus untuk coverage di topik seputar Otaku.