Pada serial Loki di episode terakhir, “For All Time Always,” Marvel Cinematic Universe (MCU) memberikan kejutan dengan memperkenalkan variant supervillain Kang The Conqueror. Di serial tersebut, sosoknya dikenal dengan sebutan He Who Remains, dan diperankan oleh aktor Jonathan Majors. He Who Remains diceritakan adalah seorang ilmuwan yang berasal dari abad ke-31, dan ia menciptakan Time Variance Authority (TVA) untuk mencegah perang multiversal antara varian jahat dari dirinya sendiri.

Dalam serial Loki tersebut, He Who Remains digambarkan sebagai versi karakter yang “baik” dari Kang The Conqueror. Namun, saat variant Loki yang bernama Sylvie membunuhnya, He Who Remains lalu mengatakan jika multiverse akan segera terbentuk, dan bakal melahirkan variant dari dirinya yang jahat. Peristiwa itu kemudian menjadi salah satu pemicu terciptanya kekacauan multiverse yang akan terjadi dalam MCU fase 4 ini.

Sementara itu, di komik Marvel sendiri Kang merupakan alter ego dari Nathaniel Richards, keturunan Reed Richards alias Mister Fantastic di Fantastic Four. Terdapat banyak versi karakter dari Kang, tetapi mereka memiliki kemampuan dasar yang sama dengan dianugerahi kecerdasan yang luar biasa. Mereka sering menggunakan teknologi futuristik yang canggih untuk meningkatkan kekuatan mereka masing-masing, termasuk kemampuan melakukan perjalanan ruang dan waktu. Sekarang, setelah Kang The Conqueror terungkap di serial Loki, mari kita simak deretan varian dari Kang yang pernah eksis di komik Marvel.

Rama Tut

Rama Tut adalah penguasa Mesir kuno yang pertama kali diperkenalkan di komik Fantastic Four #19. Komik tersebut menceritakan tentang perjalanan waktu Nathaniel Richards yang pergi ke Mesir sekitar tahun 2960 SM. Di sana, ia menggunakan teknologi canggih miliknya, dan juga kecerdasannya untuk mengambil alih kerajaan Mesir. Nathaniel lalu mengganti namanya menjadi Rama-Tut, dan selanjutnya ia menyuruh seluruh penduduk Mesir untuk datang memujanya, membangun patung-patung besar sebagai bentuk penghormatan kepadanya, dan juga menolak dewa-dewa yang mereka sembah.

Scarlet Centurion

Setelah menggunakan identitas Rama Tut, Nathaniel Richards alias Kang kembali melakukan perjalanan waktu, namun ia terjebak di dunia modern. Ia kemudian bertemu dengan Doctor Doom secara singkat. Dari pertemuannya itu, Kang membuat Scarlet Centurion, satu set armor lengkap untuk ia gunakan dalam pertarungan. Armor tersebut tentunya ia ciptakan menggunakan teknologi masa depannya yang super canggih. Kang selanjutnya menggunakan armor Scarlet Centurion untuk menaklukan Avengers dari dua realitas yang berbeda. Ia memanipulasi mereka untuk saling berhadapan, dan menghancurkan satu sama lain.

Mr. Gryphon

Mr. Gryphon adalah varian dari Kang yang terjebak di masa sekarang. Ia mendirikan Qeng Enterprises, dan membayar para penjahat untuk membantu usahanya agar bisa tumbuh semakin cepat. Kekuatan dan kemampuannya pada dasarnya masih sama dengan varian Kang yang lain. Namun, kecerdasannya, dan teknologinya terbukti lebih luar biasa dengan mampu menguasai Vision. Dirinya memprogram ulang robot canggih tersebut, dan menggunakannya untuk melawan Avengers. Lewat bantuan Vision, ia hampir mengalahkan beberapa superhero seperti Thor, Ms. Marvel, dan Miles Morales.

Victor Timely

Kang melakukan perjalanan kembali ke tahun 1901, dan mendirikan sebuah kota bernama Timely di wilayah Wisconsin. Saat berada di sana, ia menggunakan nama Victor Timely dan menjadi walikotanya. Kang juga mendirikan industri pabrik dan bisnis serta mengajarkan para pekerjanya tentang prinsip-prinsip dasar membuat robot. Di Timely, Kang juga membangun Chronopolis, pusat kerajaannya yang menjadi tempat persimpangan besar antara masa lalu, masa sekarang, dan masa depan. Kang kemudian menggunakan Chronopolis untuk memantau setiap wilayah penaklukannya yang ada di seluruh garis waktu.

Iron Lad

Iron Lad adalah Nathaniel Richards versi remaja, dan Ia juga merupakan pendiri Young Avengers. Dirinya menjadi salah satu varian terkuat dari Kang. Dengan baju zirah Iron Lad, Nathaniel bisa memiliki beragam fitur kemampuan manusia super seperti membuatnya untuk bisa tebang, memberinya kekuatan bertarung, dan daya tahan yang besar. Selain itu, Armor Iron Lad dapat memberinya kemampuan untuk melakukan perjalanan, dan memanipulasi waktu.

BERSAMBUNG KE HALAMAN 2

1
2