Setelah lebih dari dua dekade muncul di industri manga dan anime, seri One Piece sudah mulai memberikan petunjuk kapan ceritanya akan segera berakhir. Kreator dari serinya, Eiichiro Oda, dan para editornya sendiri sudah memprediksi bahwa cerita One Piece kemungkinan akan berakhir dalam beberapa tahun kedepan. Tetapi, tentunya hal tersebut bukan sesuatu yang pasti.

Dengan cerita yang akan bersiap untuk berakhir, para fans pun mulai berspekulasi tentang bagaimana cerita akhir dari serinya termasuk siapa yang kira-kira akan Luffy hadapi di akhir cerita One Piece nanti. Sebagian besar fans meyakini bahwa di akhir ceritanya nanti, Luffy akan menghadapi sosok yang sangat kuat, seperti Blackbeard.

Geeks tentunya sudah sangat mengenal siapa sosok Blackbeard. Dia adalah pengkhianat dari kru bajak laut Whitebeard. Blackbeard juga merupakan salah satu villain yang populer saat ini dalam cerita One Piece. Dialah yang bertanggung jawab atas kematian dari Whitebeard dan juga Ace. Banyak fans sendiri berspekulasi bahwa Blackbeard akan menjadi rintangan terakhir dari Luffy sebelum kemudian dia bisa pergi ke Laugh Tale.

Pertarungan yang terjadi diantara keduanya tentu sangat dinantikan oleh para fans. Meskipun begitu, bisa dipastikan pertarungan antara Luffy melawan Blackbeard tidaklah mudah. Keduanya sama-sama kuat dengan kemampuan mereka masing-masing. Luffy baru-baru ini berhasil membangkitkan kekuatan buah iblis Nika yang membuat Kaido terkejut dengan kekuatannya.

Namun, bukan hanya Luffy yang memiliki kekuatan dahsyat. Blackbeard juga, seperti yang kita ketahui, memiliki dua kekuatan buah iblis yang sangat dahsyat yaitu Yami Yami no Mi dan juga Gura Gura no Mi. Dua kekuatan buah iblis ini yang akan menghantarkan Blackbeard ke pulau terakhir nanti, dan juga yang akan menjadi andalannya untuk menghadapi Luffy.

Terdapat sebuah spekulasi yang menarik bahwa Blackbeard mungkin akan memberikan kesulitan terhadap Luffy dalam pertarungannya. Kesulitan apa yang dimaksud dalam spekulasinya? Blackbeard diperkirakan akan mampu meredam kekuatan dari buah iblis Nika milik Luffy, berkat kekuatan dari Yami Yami no Mi. Yami Yami no Mi dikenal sebagai buah iblis jenis Logia yang paling kuat dan mengerikan.

Blackbeard akan mampu memanipulasi atau mengendalikan kegelapan. Tetapi, yang menjadi kekuatan utama dari buah iblisnya adalah bagaimana Blackbeard bisa menetralkan atau menghilangkan kekuatan buah iblis sesesorang. Hal ini pernah dilakukan oleh Blackbeard dalam pertarungannya melawan Ace, sebelum kemudian Ace berhasil dikalahkan dan diserahkan kepada pihak angkatan laut.

Ace sendiri terkejut dan tidak percaya bahwa Blackbeard mampu “menghilangkan” kekuatan buah iblis Mera Mera no mi miliknya, yang membuat Ace pun akhirnya kalah dari Blackbeard. Buah iblis Nika mungkin memiliki kekuatan paling mengerikan di dunia, seperti yang diungkapkan oleh Gorosei. Namun, dengan kemampuan Yami Yami no Mi yang mampu menetralkan kekuatan buah iblis, tentunya hal ini akan membuat Luffy kesulitan menghadapi Blackbeard.

Dengan Blackbeard yang diasumsikan berhasil untuk menetralkan kekuatan Hito Hito no Mi, Model: Nika milik Luffy, artinya Luffy harus berjuang menghadapi Blackbeard tanpa kekuatan buah iblis. Dalam skenario ini, Luffy akan dipaksa untuk bertarung menghadapi Blackbeard dengan mengandalkan determinasi dan kekuatan tekad yang dia miliki, yang mana hal ini akan membuktikan perkataan dari Kaido di chapter 1047.

Kaido mengatakan bahwa untuk bisa menguasai lautan, yang dibutuhkan oleh seseorang bukan hanya kekuatan buah iblis. Mereka juga membutuhkan faktor lainnya, seperti kemampuan Haki atau kekuatan tekad. Hal ini bisa dilihat dari sosok Roger yang mampu menguasai dunia tanpa kekuatan buah iblis. Di sisi lain, hal tersebut juga akan membuktikan bahwa bukan buah iblis yang membuat seseorang kuat. Melainkan penggunanya yang membuat buah iblis tersebut kuat dan mengerikan. B

Bukan buah iblis Nika yang membuat Luffy menjadi sosok yang paling bebas di dunia. Tetapi, Luffy sendirilah yang membawa kebebasan tersebut ke hadapannya dan juga membawa kebahagiaan bagi seluruh orang-orang yang ada di sekitarnya. Pertarungan antara Luffy melawan Blackbeard mungkin akan menjadi salah satu pertarungan terbesar di serinya. Apakah Luffy akan sanggup menghadapi Blackbeard?

Irvan
Irvan adalah content writer yang berpengalaman lebih dari 5 tahun di bidang pop culture termasuk film, otaku stuff dan gaming. Di Greenscene, Irvan berfokus untuk coverage di topik seputar Otaku.