Seperti yang kita tahu, di Marvel Universe ada banyak sekali superhero yang diberkahi dengan kekuatan super, di mana tidak sedikit di antara mereka yang mengandalkan kemampuan terbang atau berteleportasi untuk mencapai suatu lokasi. Sementara kekuatan super tersebut terbukti cukup berguna, beberapa di antaranya justru tidak sehebat itu ketika melakukan sebuah perjalanan, sehingga pada akhirnya mereka akan menciptakan atau hanya sekadar mengendarai mobil super untuk menutupi kekurangannya. Dan di Marvel Universe sendiri ada lima mobil super yang sudah sangat terkenal. Mobil apa saja yang dimaksud? Simak daftarnya di bawah ini, Geeks!

S.H.I.E.L.D. Flying Car

Selama bertahun-tahun, wujud dari mobil terbang S.H.I.E.L.D. terus berubah-ubah, dari mulai mobil Porche 904 sampai Aston Martin. Namun, satu hal yang tetap sama dan dipertahankan oleh mobil terbang ini adalah roda mobilnya yang bisa melipat dan menjadi jet pendorong untuk terbang. Jadi meskipun sekilas wujudnya seperti mobil biasa, tetapi mobil S.H.I.E.L.D. ini bisa terbang kapan saja. Versi terbarunya bahkan mendapatkan pembaruan proyektor canggih dari Reed Richards yang membuatnya bisa berubah menjadi mobil apa saja yang diiginkan oleh pengemudinya.

Punisher’s Battle Van

Meskipun kebanyakan superhero akan memilih kendaraan canggih untuk mobil pribadinya, hal tersebut tidak terlalu penting bagi Frank Castle alias Punisher. Satu hal yang menurutnya perlu ada di sebuah mobil adalah ruang yang cukup luas untuk menyimpan berbagai senjatanya, di mana itu dibuktikan dengan mobil Battle Van-nya yang berwarna hitam dan mempunyai lambang tengkorak di cap mesinnya. Selain tampak menyeramkan, mobil ini juga dilengkapi dengan berbagai senjata api mematikan, dari mulai senapan gatling di bagian atasnya dan peluncur misil di kedua sisinya.

Hell Charger

Ketika Robbie Reyes menjadi Ghost Rider baru di Marvel Universe, dia langsung berhasil membuktikan kekuatannya sebagai pewaris Spirit of Vegeance dengan mengalahkan banyak supervillain. Dan salah satu upaya untuk mencapai prestasi tersebut, dia memilih mobil otot Dodge Charger hitam keluaran tahun 1969 sebagai kendaraan nerakanya. Sama seperti Hell Cycle milik Ghost Rider Johnny Blaze, mobil yang disebut Hell Charger ini mampu berjalan dengan sangat cepat serta mengeluarkan api di setiap rodanya. Bedanya, karena pada dasarnya Hell Charger adalah sebuah mobil yang dilengkapi dengan bagasi, Robbie bisa memasukan penjahat ke bagasinya yang langsung terhubung ke neraka.

Spider-Mobile

Dalam sejarah Marvel, Spider-Mobile adalah salah satu mobil super yang paling terkenal di semestanya. Tidak lama setelah mendirikan Parker Industries, Peter Parker alias Spider-Man ingin membuktikan kegeniusan sekaligus kepeduliannya terhadap Bumi dengan menciptakan sebuah mobil ramah lingkungan yang dilengkapi dengan berbagai teknologi canggih. Dengan bantuan human Torch, akhirnya Spider-Mobile tercipta, di mana salah satu keunggulan dari mobil ini adalah mampu berjalan secara vertikal di dinding sebuah gedung, mirip seperti kemampuan Spider-Man.

Stark’s Transformers

Tony Stark alias Iron Man memang terkenal sering mempersiapkan armornya di mana saja, di mana hal tersebut sangat berguna baginya yang seorang manusia biasa saat menghadapi keadaan darurat. Dan salah satu upayanya adalah dengan menciptakan sebuah mobil yang bisa berjalan di darat, terbang di udara, sekaligus berubah menjadi armor Iron Man, mirip seperti Transformers. Menariknya, mobil ini bukan hanya sekadar berubah menjadi armor biasa saja, melainkan menjadi armor Hulkbuster yang bisa dia gunakan untuk melawan musuh besar sekali pun.

Itulah lima mobil super yang ada di Marvel Universe. Selain difungsikan sebagai mobil yang biasanya berjalan di darat, kelima mobil super yang paling populer di Marvel Universe ini bisa digunakan juga sesuai dengan kebutuhan para superhero yang mengendarainya. Misalnya Punisher’s Battle Van yang dilengkapi dengan berbagai senjata untuk mengalahkan para mafia, kemudian S.H.I.E.L.D. Flying Car yang bisa digunakan juga untuk misi mata-mata, dan Hell Charger yang dilengkapi dengan gerbang langsung ke neraka. Kira-kira dari kelima mobil super ini, mana yang menjadi favorit kalian, Geeks?

Egie
Egie adalah content writer yang memiliki passion tinggi untuk topik pop culture seputar komik, film dan series. Bergabung sejak tahun 2021, kini Egie menjadi salah satu sosok paling di andalkan untuk covering berbagai hal seputar pop culture.