Sebagai salah satu serial andalan Netflix, Stranger Things berhasil membangun cerita di setiap seasonnya dengan sesuatu yang lebih menarik sekaligus lebih mengerikan. Di Season 4 yang rencananya akan dirilis pada tahun ini, serial Stranger Things bukan hanya akan membahas sisi horornya saja, tetapi juga digadang-gadang akan memperkenalkan beberapa aspek psikologi yang melibatkan para anak-anak dari kota kecil Hawkins serta para orang dewasa yang mendampingi mereka.

Diproduseri langsung oleh penciptanya, yaitu Matt dan Ross Duffer (Duffer Brothers), bersama Shawn Levy, Dan Cohen, dan Iain Paterson, Stranger Things Season 4 akan kembali dibintangi oleh Finn Wolfhard, Millie Bobby Brown, Gaten Matarazzo, Caleb McLaughlin, Noah Schnapp, Sadie Sink, Winona Ryder, David Harbour, Natalia Dyer, Charlie Heaton, Joe Keery, Maya Hawke, dan masih banyak lagi. Menjelang perilisannya, baru-baru ini, Netflix membagikan beberapa foto baru dari cuplikan adegan di serialnya. Simak foto-fotonya di bawah ini:

Sulit untuk menyimpulkan adegan apa yang tengah terjadi di berbagai foto baru ini. Namun, cukup jelas bahwa di serialnya nanti akan memperlihatkan banyak hal yang menarik. Di foto pertama dan kedua, kita bisa melihat para para anak-anak Hawkins yang kali ini tampaknya sudah lebih dewasa, termasuk Eleven (Bobby Brown), Mike (Wolfhard), Will (Schnapp), Dustin (Matarazzo), Max (Sink), dan adik Lucas (McLaughlin) yang bernama Erica (Priah Ferguson).

Di foto-foto berikutnya, kita juga diperlihatkan pada penampilan dari para orang dewasa, seperti Hopper (Harbour) yang tampak lebih sangar, kemudian Joyce Byers (Ryder) dan Murray (Brett Gelman) yang sedang berdiri di lokasi bersalju dengan sebuah bangkai pesawat di belakangnya, tidak ketinggalan juga “para kakak” yang di season sebelumnya selalu berusaha melindungi Eleven dan kawan-kawan, seperti Steve (Keery), Nancy (Dyer), dan Robin (Hawke), di mana mereka tampaknya tengah melakukan hal yang sangat serius.

Berbagai foto terbaru yang dibagikan oleh Netflix ini, sepertinya dimaksudkan untuk mengingatkan kembali para penggemar bahwa serialnya sebentar lagi akan tayang. Dalam pengumumam sebelumnya, Netflix menyebutkan bahwa serial Stranger Things Season 4 akan dirilis dalam dua bagian, Vol. 1 pada tanggal 27 Mei dan Vol. 2 pada 1 Juli 2022. Kita nantikan saja keseruan dari petualangan para karakternya ini ya, Geeks.

Egie
Egie adalah content writer yang memiliki passion tinggi untuk topik pop culture seputar komik, film dan series. Bergabung sejak tahun 2021, kini Egie menjadi salah satu sosok paling di andalkan untuk covering berbagai hal seputar pop culture.