Dalam episode 18 kemarin di seri anime Attack on Titan kita melihat bagaimana Eren dan para Jaegerist harus diserang habis-habisan oleh pasukan Marley yang menyerbu pulau Paradis. Belum lagi serangan Cart Titan dan Theo Magath berhasil membuat Eren terluka parah, setelah terkena tembakan di bagian kepala. Kemunculan Beast Titan pun merubah semuanya.

Dengan menggunakan kemampuan yang dia miliki, Beast Titan berhasil menghacurkan pesawat tempur yang digunakan Marley untuk membumi hanguskan Paradis. Yang menarik adalah kekuatan Beast Titan tersebut sangatlah unik, karena tidak dimiliki oleh para Titan lainnya. Kemampuan tersebut jugalah yang berhasil membuat banyak pasukan Marley tewas.

Kemampuan apa yang membuat Beast Titan menjadi Titan yang berbahaya? Kemampuan yang membuat Beast Titan berbahaya adalah melempar benda ke arah musuh. Biasanya, Zeke akan mengambil batu besar dan meremasnya menjadi batu-batu kecil. Setelah itu, barulah dia akan melemparkannya ke target.

Dengan kemampuan ini, Zeke mampu menghabisi seluruh pasukan dari jarak yang aman. Saat Zeke tiba di Shiganshina, dia dengan cepat menggunakan kemampuannya tersebut untuk menghancurkan serangan udara Marley. Beast Titan bahkan mampu menahan dua Titan lainnya sekaligus, Armored Titan milik Reiner dan Jaw Titan milik Galliard.

Zeke menahan keduanya agar Eren bisa mendatanginya dan kemudian melakukan kontak fisik untuk mengaktifkan kekuatan Founding Beast Titan. Dengan kemampuan melempar yang sangat akurat dan luar biasa, tentunya membuat banyak fans bertanya-tanya dari mana asal-usul kekuatan tersebut. Mengapa kemudian kemampuan melempar kemudian menjadi kekuatan terbaiknya.

Hal tersebut ada kaitannya dengan masa lalu dari Zeke Jaeger. Zeke Jaeger menjalin hubungan yang sangat dekat dengan pemilik Beast Titan sebelumnya, Tom Ksaver. Hubungan keduanya sudah seperti ayah dan anak. Saat Zeke kecil mendengar tentang rencana kedua orang tuanya untuk membangun kembali Eldian, Zeke membocorkan hal tersebut kepada Tom.

Tom sendiri meminta Zeke segera menyerahkan kedua orang tuanya, sebagai wujud loyalitasnya terhadap Marley. Dan akhirnya, Zeke pun melakukan hal tersebut. Zeke dan Tom juga sangat senang melakukan aktivitas yang meningkatkan hubungan mereka, seperti bermain lempar tangkap.

Mereka sangat senang sekali bermain lempar tangkap. Zeke sendiri sangat ahli dalam melempar bola baseball dengan kekuatan dan akurasi yang sangat luar biasa. Kemampuan melempar milik Zeke ini pun kemudian dia gunakan dalam pertempuran saat dia berubah menjadi Beast Titan. Sudah tidak terhitung seberapa banyak orang atau hal yang berhasil dihancurkan oleh kemampuan melempar Beast Titan.

Kemampuan melempar ini merupakan salah satu kemampuan mengerikan lainnya yang dimiliki oleh Beast Titan. Kemampuan mengerikan lainnya yang dimiliki Beast Titan adalah mampu mengubah orang untuk mejadi Titan. Hal ini terjadi di musim kedua part 2 episode 2 kemarin, di mana dia merubah seluruh militer Eldian menjadi Titan setelah meminum anggur yang mengandung cairan tulang belakang Titan.

Dan sebagai keturunan dari keluarga Fritz, Zeke pun mampu meningkatkan kekuatan Beast Titan, dibandingkan ketika kekuatan Beast Titan berada di tangan orang lain. Ini juga yang kemudian menjadi alasan mengapa Eren sangat membutuhkan Zeke, untuk kemudian mengaktifkan kekuatan Founding Titan.

Terlepas dari dua kemampuan atau kedahsyatan dari Beast Titan tersebut, kemampuan melempar yang luar biasa tersebut membuat Beast Titan menjadi salah satu Titan yang sangat ditakuti. Kemampuan melemparnya tersebut sudah banyak merusak dan membunuh orang-orang. Wajar jika kemudian kemampuan tersebut menjadi salah satu kekuatan paling dahsyat dari Beast Titan.

Irvan
Irvan adalah content writer yang berpengalaman lebih dari 5 tahun di bidang pop culture termasuk film, otaku stuff dan gaming. Di Greenscene, Irvan berfokus untuk coverage di topik seputar Otaku.